Warga Pekanbaru: Geng motor Klewang seperti kerajaan
Aksi Klewang dan gengnya meresahkan warga.
Nama Klewang belakangan menjadi topik utama pemberitaan hampir seluruh media massa di Indonesia, bahkan antara warga kota Pekanbaru. Pria asal Brebes, Jawa Tengah tersebut membuat nama kota itu tersohor, namun bukan karena aspek positif, melainkan kriminal.
Sepak terjang Klewang yang merupakan jenderal geng motor di Pekanbaru layak disorot media masa. Karena aksi Klewang dan gengnya benar-benar mencengangkan. Sulit dipercaya, seperti sebuah kerajaan, Klewang memiliki beberapa panglima, mata-mata (intel) hingga selir.
-
Bagaimana awal mula terbentuknya geng motor di Indonesia? Awalnya, geng motor terbentuk karena beberapa orang atau kelompok memiliki minat hobi yang sama.
-
Apa yang menjadi penyebab utama munculnya geng motor? Alasan utamanya termasuk kurangnya lapangan kerja, dampak negatif terhadap lingkungan, dan kurangnya pembinaan.
-
Kenapa detailing motor penting? Detailing motor berfungsi untuk membersihkan kotoran dan kerak yang sulit dibersihkan pada motor. Hal ini dilakukan agar motor lebih awet dan meminimalisir terjadinya karat maupun korosi.
-
Kapan Wuling Motors memulai ekspansi ke sektor otomotif di Indonesia? Pada tahun 2015, Wuling Motors memulai ekspansi ke sektor otomotif di Indonesia dengan mendirikan pabrik di Greenland International Center (GIIC), Cikarang, Jawa Barat.
-
Apa itu motor Honda GL? Nama Honda GL tidak begitu asing bagi penggemar merek “sayap megepak”, khususnya pecinta sepeda motor klasik Indonesia. Kendaraan ini telah menjadi teman setia bagi perjalanan bangsa Indonesia selama lebih dari 30 tahun dan memiliki sejarah yang kaya dalam dunia otomotif Indonesia.
-
Kenapa Sultan Djorghi sering naik motor? Ia juga dikenal sebagai salah satu artis yang punya hobi motor dan memiliki beberapa koleksi motor gede.
"Sampai sekarang saya sulit percaya kalau Klewang itu ada di Pekanbaru. Perilakunya seperti tidak nyata. Klewang menganggap dirinya seperti seorang Raja, Biadab!" tutur Susi, warga kecamatan Rumbai, Pekanbaru kepada merdeka.com, Kamis (16/5).
Senada, Indra Kurniawan, warga Pasar Pagi Arengka, mengapresiasi Polresta yang telah menangkap "tuan besar" geng motor itu. "Klewang sungguh sangat meresahkan masyarakat, tindakannya sudah di luar batas, mulai dari mendoktrin para remaja, sampai pada memeras remaja yang dididiknya menjadi anggota geng motor brutal, "ungkapnya.
Pasalnya, Klewang mewajibkan setiap anggota Geng motor membayar 5 ribu per minggu, sedangkan anggota geng motor berjumlah 500 orang itu tersebar di beberapa daerah di Riau. Lebih parah lagi, Klewang mengajarkan para remaja menggelar seks bebas dan memerkosa korbannya.
"Waduh, benar-benar miris saya mendengar kisah geng motor di Pekanbaru. Tak habis pikir, saya sangat mendukung tindakan aparat kepolisian yang menindak habis anggota geng motor sampai ke akar-akarnya," keluhnya.
Dia menambahkan, Klewang sebaiknya dihukum dengan pasal berlapis, seperti tindakan kriminal yang banyak dilakukannya. "Jika tidak dihukum berat, akan muncul klewang-klewang lainnya," ujarnya lagi.
Indra menanyakan tokoh kepemudaan, sebab tugas untuk meluruskan tingkah laku para remaja bukan hanya tugas polisi. "Ke mana organisasi-organisasi kemasyarakatan (ormas) selama ini, sudah setahun geng motor ini berjalan di Pekanbaru, fungsi Rukun warga (RW), Rukun Tetangga (RT) pun tidak efisien, guru-guru di sekolah tempat belajar sebagian anggota geng motor seperti tak berhasil mendidik para siswanya, sungguh miris sekali," lanjut Indra.
Indra berharap Polresta Pekanbaru meningkatkan kinerjanya dalam memerangi geng motor. "Kita sebagai warga pekanbaru mendukung tindakan tegas aparat untuk menindak habis Klewang dan seluruh anggotanya yang menjadi ancaman serius bagi keselamatan masyarakat Pekanbaru," ungkapnya.
Sebagai catatan, perilaku Klewang dan geng motornya memang luar biasa menyimpang. Dari catatan kepolisian, mereka terlibat dalam pengrusakan, perampokan, pengeroyokan dan pemerkosaan. Sementara sesama anggota geng motor terbiasa dengan seks bebas.
Baca juga:
Pengakuan blak-blakan anak buah Klewang soal seks bebas
Klewang: Saya insyaf!
6 Ritual aneh dalam pergaulan geng motor Klewang
5 Kekejaman Klewang, ketua geng motor berkuncir dua
Keponakan: Klewang tak tahu malu, sudah tua ikut geng motor