WNI disandera lagi, Kemenhub larang pelayaran Indonesia ke Filipina
Larangan itu diterapkan tanpa pengecualian.
Pascainsiden penyanderaan kembali 3 WNI oleh militan Filipina, Kementerian Perhubungan melalui Dirjen Perhubungan Laut (Hubla) menerbitkan telegram kepada seluruh syahbandar di Indonesia, pada Senin (11/7). Isinya, kapal berbendera Indonesia dilarang berlayar ke Filipina.
Surat telegram bernomor 134/VII/DN-16 itu diterbitkan Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai Dirjen Hubla Kemenhub, Gajah Rooseno. Telegram itu berisi 4 poin penting sebagai penegasan sekaligus tindaklanjut dari telegram sebelumnya, bernomor 130/VI/DN-16 tertanggal 24 April 2016. Isinya juga tentang larangan berlayar ke Filipina pascainsiden penyanderaan 7 ABK TB Charles dari Samarinda.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Siapa Jenderal TNI yang pernah menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan? Tokoh militer TNI-AD asal Jambi ini merupakan satu-satunya Jenderal yang menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan. Edi Sudrajat, mungkin bagi banyak orang tidak mengetahui siapa sosok dibaliknya.
-
Bagaimana TNI AU mengebom Purwodadi yang dikuasai PKI? TNI AU Mengebom Purwodadi yang dikuasai PKI. Serangan udara itu berhasil membuat pasukan PKI kocar-kacir dan batal melakukan eksekusi pada sejumlah tawanan. Kadet Udara I Aryono menerbangkan pesawat, sementara Kapten Mardanus duduk di belakangnya menjadi observer udara. Mereka terbang rendah kemudian menjatuhkan bom di komplek kantor kabupaten. Misi itu sukses.
-
Bagaimana K.H. Abbas Abdul Jamil melawan penjajahan? Salah satu yang menjadi modalnya dalam melawan penjajah adalah menghidupkan kembali Tarekat Tijaniyah yang didirikan oleh ulama Aljazair, Syekh Abul Abbas Ahmad At-Tijani (1737-1815).Dalam gerakan ini, Kiai Abbas menyebarkan semangat mengedepankan syariat sesuai ajaran Nabi Muhammad SAW dalam melawan tirani. Ada semangat kerasulan yang dibawa dalam gerakan ini, agar penjajahan yang memperbudak dan menyengsarakan rakyat dihapuskan.
-
Kenapa Semuel Abrijani Pangerapan mundur dari jabatan Dirjen APTIKA? Hokky Situngkir menggantikan posisi Semuel Abrijani Pangerapan yang mundur lantaran adanya peretasan Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 di Surabaya.
Pertama, Syahbandar dilarang keras mengeluarkan surat perintah berlayar (SPB), bagi semua kapal berbendera Indonesia, yang akan berangkat ke Filipina. Kedua, Syahbandar juga dilarang keras menerbitkan SPB bagi kapal berbendera asing yang diawaki WNI.
Ketiga, seluruh pangkalan diminta mempersiapkan kapal patroli dan melakukan pengawasan pengamanan.
"Keempat, kepada seluruh kepala distrik navigasi menginstuksikan jajarannya, untuk memonitor dan relay indikasi atau berita marabahaya sedini mungkin," kata Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Samarinda, Kolonel Laut Yus K Usmany, kepada wartawan di kantornya, Jalan Yos Sudarso, Samarinda, Selasa (12/7).
Menindaklanjuti telegram Dirjen Hubla Kemenhub, KSOP Samarinda pada hari yang sama langsung mengeluarkan surat edaran, buat memastikan KSOP tidak akan memberikan SPB bagi kapal berlayar ke Filipina.
"Telegram dari Dirjen Hubla ini menjadi dasar larangan kita, dengan tidak mengeluarkan SPB. Kita tidak lagi memberikan SPB, daripada bermasalah kemudian hari. Kami juga tidak akan menerbitkan SPB kapal berbendera asing yang diawaki WNI. Dengan dasar ini, kita infokan kepada semua pihak, semua kapal. Termasuk ke kapal-kapal mengangkut kargo tanpa terkecuali," tegas Usmany.
Diketahui, 10 WNI kini dalam penyanderaan militan bersenjata di Filipina sejak 22 Juni 2016 lalu. Tujuh WNI di antaranya ABK TB Charles. Sedangkan 3 WNI terakhir, disandera saat berada masuk di perairan Malaysia. ABK WNI diculik masuk perairan Filipina oleh militan Abu Sayyaf.
Baca juga:
Luhut sebut pemerintah masih enggan pakai militer buat bebaskan WNI
Pemerintah tegaskan tak sudi bayar uang tebusan ke Abu Sayyaf
Menko Luhut akui kapal Indonesia sasaran empuk kelompok bersenjata
Wapres JK sebut Filipina terancam mati listrik akibat penyanderaan
Sempat tertahan di Filipina, TB Pasific Jaya lolos dari perompak