Aboe Bakar Dilaporkan ke MKD soal Suara Panggil Sayang saat Rapat DPR dengan Kapolri
MKD diminta untuk menyelidiki asal usul suara tersebut.
Anggota Komisi III DPR RI Habib Aboe Bakar Al-Habsyi dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) terkait suara 'sayang' yang terdengar saat rapat kerja Komisi III dengan Kapolri.
Habib Aboe dilaporkan Ketua Infokom DPP Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT IB) Lisman Hasibuan. Lisman menduga, suara sayang yang terdengar di ruang rapat Komisi III berasal dari handphone milik politikus PKS itu.
-
Siapa yang melaporkan Bambang Soesatyo ke MKD? Laporan dibuat mahasiswa Universitas Islam Jakarta bernama M Azhari terkait terkait pernyataan bahwa semua partai politik setuju untuk melakukan amandemen penyempurnaan UUD 1945.
-
Apa yang diusulkan oleh Baleg DPR terkait dengan DKJ? Baleg DPR mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi. Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Achmad Baidowi alias Awiek mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi.
-
Apa yang dilaporkan oleh M Azhari kepada MKD terkait dengan Bambang Soesatyo? Laporan tersebut terkait pernyataan Bamsoet bahwa semua partai politik setuju untuk melakukan amandemen penyempurnaan daripada UUD 1945 yang telah ada.
-
Bagaimana MKMK dibentuk? Ketiga orang ini dipilih secara aklamasi oleh seluruh hakim konstitusi.
-
Apa yang diklaim oleh video tentang Mahfud MD dan DPR? Video tersebut mengandung narasi bahwa Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD bersama DPR membongkar kebusukan hakim MK saat pelaksanaan Pilpres.
-
Apa harapan DPR terkait kasus dugaan korupsi tol MBZ? “Saya minta Kejagung tidak menutup peluang adanya tersangka-tersangka baru,” kata Sahroni. Selain itu, politikus Partai Nasdem ini juga mengimbau agar Kejagung terus konsisten dalam mengawal dan mengamankan Proyek Strategis Nasional (PSN).
"Ya kami menduga dan tergantung nanti MKD memanggil pihak-pihak, kan ada CCTV semua siaran ulang yang bisa nanti diputar ulang," ujar Lisman usai membuat laporan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (26/8).
Lisman meminta MKD untuk menyelidiki asal usul suara tersebut. Ia mempertanyakan sumber suara tersebut bisa masuk ke mikrofon anggota dewan.
"Ini kan apakah dari istrinya anggota DPR atau perempuan, kan harus diselidiki ini perempuan dari mana kok bisa masuk ke microphone yang bisa masuk bahasa sayang yg membuat kegaduhan dan suatu lelucuan di Komisi III DPR," katanya.
Menurut Lisman, suara sayang di dalam rapat itu mengganggu kerja DPR mengusut kasus Ferdy Sambo. Seolah Komisi III tidak serius.
"Kita sayangkan Komisi III DPR yang harapan rakyat menuntaskam dan harusnya menggedor terkait kasusnya Ferdy Sambo kok Komisi III dibuat macam wayang golek macam srimulat kan gitu nah ini kami rakyat sangat kecewa dengan adanya bahan candaan sehingga fokus Komisi III untuk mengejar kasus Ferdy Sambo ini kami melihat kurang serius," ujar Lisman.
Ia pun berharap, MKD memproses kasusnya. Meski Habib Aboe sebagai terlapor merupakan Ketua MKD.
"Ya sekarang masyarakat dan media mengawal lah proses ini tergantung nanti, kan MKD bukan hanya ketua ada beberapa anggota terkait dengan laporan kita dan kita punya bukti kuat," pungkasnya.
(mdk/tin)