Bahas Pilgub Jabar, Sekjen PDIP segera temui Airlangga Hartarto
Bahas Pilgub Jabar, Sekjen PDIP segera temui Airlangga Hartarto. PDI Perjuangan membuka peluang bersama Partai Golkar di Pilgub Jawa Barat 2018. Hal ini usai partai beringin menetapkan Airlangga Hartanto sebagai ketua umum Golkar.
PDI Perjuangan membuka peluang bersama Partai Golkar di Pilgub Jawa Barat 2018. Hal ini usai partai beringin menetapkan Airlangga Hartanto sebagai ketua umum Golkar.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan, akan melakukan pertemuan dengan Airlangga membahas rencana koalisi tersebut.
-
Apa komitmen PKB terkait Pilgub Jabar? PKB sudah lama berkomitmen mengambil poros yang berlawanan dengan Ridwan Kamil. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB Syaiful Huda membeberkan bahwa partainya berkomitmen untuk selalu memilih poros yang berlawanan dari Ridwan Kamil.
-
Apa yang disita dari Hasto Kristiyanto oleh penyidik KPK? Handphone Hasto disita dari tangan asistennya, Kusnadi bersamaan dengan sebuah buku catatan dan ATM dan sebuah kunci rumah.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Kenapa Hasto Kristiyanto melaporkan penyidik KPK ke Dewas KPK dan Komnas HAM? Dia menceritakan sempat terjadi cekcok dengan penyidik gara-gara handphonenya disita dari tangan asistennya. Pun pada saat pemeriksaan itu juga belum memasuki pokok perkara.
-
Kenapa Padi Salibu dilirik Pemprov Jabar? Padi dengan teknologi salibu saat ini tengah dilirik Pemprov Jabar sebagai upaya menjaga ketahanan pangan.
"Saya bersama Pak Utut ditugaskan untuk bertemu bapak Airlangga untuk membahas hal tersebut. Apakah nanti ini mewujud dalam sebuah kerja sama? Menurut kami itu positif jika bisa dilakukan karena antara PDIP dan Golkar sama-sama parpol pengusung pemerintahan sehingga kerja sama di Jawa barat akan memperkuat dan memperbesar peluang untuk bisa memenangkan pilkada di Jabar," kata Hasto disela-sela acara seminar nasional refleksi hukum akhir tahun 2017, Hotel Acicia, Jakarta, Kamis (21/12).
Tetapi, Hasto enggan merinci siapa saja yang akan diusung dalam pertarungan Pilgub Jawa Barat. Dia mengatakan, terdapat proses politik yang akan ditempuh. Dia juga mejelaskan sampai saat ini partainya memiliki banyak kandidat salah satunya yaitu Wakalemdikpol Polri Irjen Anton Charliyan.
"Pak Anton kami lihat track recordnya cukup positif, tapi saat bersamaan kami melihat sosok lain seperti Abdy Yuhana (Sekretaris DPD Golkar Jabar) itu juga memiliki catatan yang positif dalam membangun partai," ungkap Hasto.
Keputusan pun, kata Hasto, belum diambil. Dia menyakini akan mengumumkan siapa calon untuk bertarung di Jawa Barat pada Januari 2018. Tidak hanya Jawa Barat, Hasto mengatakan, akan mendeklarasikan calon untuk bertarung di Jawa Tengah, Lampung, Sumatera Selatan, dan Maluku Utara.
"Keputusan sudah diambil, tapi melihat berbagai dinamika politik nasional dan partai Golkar membuka ruang kerja sama maka kami juga membuka ruang untuk dialog," ungkap Hasto.
Baca juga:
Dedi Mulaydi sebut permasalahan di Jabar kemiskinan & hilangnya identitas
Jelang pengumuman Cawagub, relawan pastikan solid dukung Ridwan Kamil
Nasib Ridwan Kamil di Pilgub Jabar, ditinggal Golkar, diultimatum PPP
Daniel Mutaqien pasrah Golkar cabut dukungan terhadap Ridwan Kamil
Giliran Dedi Mulyadi membalas Ridwan Kamil
Cak Imin tawarkan jalan tengah kisruh cawagub Ridwan Kamil
Tinggalkan Ridwan Kamil, Golkar ajak PKB koalisi di Pilgub Jabar