Jalan Kaki dari Markas PDIP, Istri Bupati Petahana Mendaftar di Pilkada Sleman
Memakai batik dengan motif Salak Parijoto, keduanya berjalan kaki dari kantor PDI Perjuangan Kabupaten Sleman yang berjarak kurang lebih 150 meter dari KPU Sleman.
Istri bupati petahana, Kustini Sri Purnomo yang berpasangan dengan Danang Maharsa mendaftarkan diri ke KPU Sleman, Jumat (4/9). Memakai batik dengan motif Salak Parijoto, keduanya berjalan kaki dari kantor PDI Perjuangan Kabupaten Sleman yang berjarak kurang lebih 150 meter dari KPU Sleman.
Komandan Tempur Pemenangan Kabupaten Sleman Totok Hedi Santoso mengatakan pasangan yang diusung oleh PDI Perjuangan dan PAN ini mendaftarkan diri sesuai dengan hari dan jam yang diinstruksikan DPP PDI Perjuangan.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
Totok menyebut waktu pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung oleh PDI Perjuangan serentak waktunya se-Indonesia.
"Untuk pendaftaran kali ini memang berbeda. Kalau sebelum-sebelumnya pakai atraksi budaya. Tapi karena ada imbauan dari Mendagri agar tidak menciptakan kerumunan saat mendaftar maka kami patuh," ucap Totok.
Sementara itu, calon Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo jika bersama dengan Danang Maharsa akan berusaha maksimal memenangkan Pilkada 2020. Demi meraih kemenangan di Pilkada Sleman 2020, Kustini meminta semua kader parpol pendukung dan simpatisannya untuk bekerja keras bersama.
"Kita akan membuat Sleman sejahtera lahir batin. Maka dari itu, mari kita bersama-sama memenangkan Pilkada tahun 2020 dengan saling bergandengan tangan," ungkap Kustini.
Baca juga:
Diusung Golkar-NasDem-PKS, Wakil Bupati Petahana Pede Hadapi Pilkada Sleman
Golkar Pastikan Usung Petahana Wakil Bupati di Pilkada Sleman
Gerindra-PKB-PPP Usung Pasangan Danang Wicaksana dan Agus Choliq di Pilkada Sleman
PDIP Calonkan Istri Bupati di Pilkada Sleman
PAN Bakal Usung Mumtaz Rais di Pilkada Sleman 2020