Jokowi Jawab soal Isu akan Gabung Golkar
Golkar menyambut baik jika benar Jokowi ingin bergabung dengan partai berlambang pohon beringin itu.
Golkar menyambut baik jika benar Jokowi ingin bergabung dengan partai berlambang pohon beringin itu.
Jokowi Jawab soal Isu akan Gabung Golkar
Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons isu dirinya bakal masuk ke partai Golkar. Dia hanya menjawab hal ini dengan gurauan bahwa dirinya masuk istana setiap hari. Mantan Wali Kota Solo itu tidak menanggapi lebih jauh.
"Saya tiap hari masuk istana," kata Jokowi di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (28/2).
Sebelumnya, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menanggapi isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal masuk ke partai Golkar. Airlangga hanya menyambut hal itu dengan baik.
"Baik, bagus bagus saja," kata Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/2).
Airlangga lalu ditanya apakah sudah ada perbincangan soal Jokowi bakal gabung Golkar itu. Dia hanya bilang, bahwa Jokowi milik semua partai.
"Pak Jokowi kan tokoh nasional, milik semua partai," ucapnya.
Airlangga memandang, mantan Wali Kota Solo itu adalah tokoh nasional meski secara formal masih bagian dari PDIP.
"Seperti yang saya katakan tokoh nasional, dimiliki semua partai," katanya.
Terpisah, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengaku tidak mendengar kabar itu. Dia bilang, isu tersebut tidaklah benar.
"Mana? gak saya dengar itu, gak ada, presiden jadi presiden RI lah," ujarnya.
"Gak ada itu, kalian aja," tutup Bahlil.