Ma'ruf Amin Kembali Ingatkan Bahaya Fitnah dan Hoaks di Wonosobo
"Di Wonosobo masyarakatnya pada pintar. Karena itu hoaks tidak laku di Wonosobo," ucap Ma'ruf.
Calon wakil presiden Ma'ruf Amin tak henti-hentinya mengingatkan untuk terus memerangi hoaks. Hal ini disampaikan di acara Harlah NU dan Haul Akbar Al Maghfurlah KH Raden Abdul Fatah, Wonosobo, Jawa Tengah.
Dia meyakini bahwa hoaks yang selama ini disasar ke pasangannya, Joko Widodo atau Jokowi, adalah tidak benar adanya. Dirinya percaya di Wonosobo hoaks tidak laku.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Apa yang dikatakan Andreas Hugo Pareira tentang 'cawe-cawe' Jokowi? Diawali upaya untuk memperpanjang kekuasaan, dimulai dari upaya untuk menambah massa jabatan tiga periode, menambah massa jabatan 2-3 tahun, namun kedua upaya ini tidak berhasil," ungkap dia."Drama series cawe-cawenya kemudian beralih dengan 'melabrak' UU Pilpres menyangkut batas usia 40 tahun melalui tangan Paman Usman di MK dan menjadikan putra Gibran sebagai Cawapres Prabowo," tambah Andreas.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
"Di Wonosobo masyarakatnya pada pintar. Karena itu hoaks tidak laku di Wonosobo," ucap Ma'ruf di area alun-alun Wonosobo, Rabu (27/3/2019).
Dalam kesempatan itu juga, di hadapan Ma'ruf Amin, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) kabupaten Wonosobo mendeklarasikan anti hoaks dan pemilu damai di hadapan Cawapres Ma'ruf Amin.
"Kami warga Nahdlatul Ulama Kabupaten Wonosobo, menyatakan: satu, menolak segala upaya pengrusakan generasi bangsa dengan berita hoaks, fitnah dan ujaran kebencian yang dapat menimbulkan perpecahan dan permusuhan," ujar deklarator Ambyah saat di Alun-alun Wonsobo, Jawa Tengah, Rabu (24/3/2019).
Selain melakukan upaya menolak berita bohong dan fitnah, Ambyah juga mengajak seluruh masyarakat Wonosobo untuk menciptakan situasi aman dan damai pada pilpres 17 April mendatang.
"Mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga situasi dan kondisi Wonosobo yang kondusif, aman dan damai dalam menghadapi pemilihan umum 2019," lanjutnya.
Berikut adalah isi deklarasi anti hoaks dan pemilu damai:
Dengan kesadaran, keikhlasan dan keinginan luhur untuk berbuat yang terbaik bagi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kami warga Nahdlatul Ulama Kabupaten Wonosobo, menyatakan:
1. Menolak segala upaya pengrusakan generasi bangsa dengan berita hoaks, fitnah dan ujaran kebencian yang dapat menimbulkan perpecahan dan permusuhan.
2. Akan bersatu padu, saling menghormati dan saling menguatkan untuk selalu menyuarakan kebenaran.
3. Mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga situasi dan kondisi Wonosobo yang kondusif, aman dan damai dalam menghadapi pemilihan umum 2019.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Rahasia Istri Jaga Kondisi Tubuh Ma'ruf Amin Tetap Bugar Saat Berkampanye
Ma'ruf Amin Bersyukur NU Tetap Utuh & Terus Jaga NKRI
Ma'ruf Amin Yakin Raih 80 Persen Suara di Wonosobo
Di Depan Ma'ruf Amin, Pengurus Cabang Wonosobo Tegaskan NU Tak Terbelah
Di Purworejo, Ma'ruf Amin Kembali Bantah Kabar Hoaks akan Digantikan Ahok
Maruf Minta Masyarakat Tak Percaya isu 'Subuh Putih' Agar Tidak ke TPS