Rekap Perolehan Suara Pilkada Tasikmalaya Rampung, Pasangan Iwan-Iip Siap Maju ke MK
Salah satu tim pemenangan pasangan calon mengaku akan mengambil langkah ke MK. Langkah tersebut diambil karena menganggap banyak kejanggalan dalam proses perhitungan suara.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya telah merampungkan rekapitulasi perolehan suara pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Tasikmalaya 2020 pada Rabu (16/12) dini hari. Hasilnya, pasangan nomor urut 2, Ade Sugianto - Cecep Nurul Yakin memperoleh raihan suara tertinggi.
"Rapat pleno perhitungan perolehan suara dalam pilkada Kabupaten Tasikmalaya di tingkat kabupaten berjalan tertib dan lancar sehingga dapat diselesaikan dalam waktu satu hari lebih. Dari perhitungan tersebut, yang unggul pasangan calon nomor urut 2," kata Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Zamzam Zamaludin.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Kenapa Pilkada tahun 2020 menarik perhatian? Pilkada 2020 menarik perhatian karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Pilkada di tahun tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat untuk menjaga keselamatan peserta dan pemilih.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
Menyikapi hasil tersebut, salah satu tim pemenangan pasangan calon mengaku akan mengambil langkah ke MK (Mahkamah Konstitusi). Langkah tersebut diambil karena menganggap banyak kejanggalan dalam proses perhitungan suara.
Ketua Tim pemenangan pasangan calon nomor urut 4, Iwan Saputra - Iip Miftahul Paoz, Ami Fahmi menilai hasil perhitungan suara yang dilakukan KPU Kabupaten Tasikmalaya banyak kejanggalan. Oleh karena itu pihaknya akan mengambil langkah ke MK.
Dia menjelaskan, sikap tersebut sebetulnya sudah diputuskan sebelum hasil rekapitulasi perolehan suara di tingkat kabupaten berakhir. Menurutnya, banyak data yang tidak sinkron dalam proses rekapitulasi.
"Jadi meski pleno belum selesai kita melihat kejanggalan. Kita siapkan langkah berikutnya yaitu maju ke MK untuk menyelesaikan tahapan pilkada 2020. Kita tak akan selesai di pleno KPU, tapi akan ke tahapan selanjutnya, yaitu MK," jelas Ami.
Dalam rapat pleno perhitungan suara di tingkat kabupaten, para saksi pasangan calon nomor 4 sempat melakukan walk out. Namun rapat pleno tetap berjalan.
"Walk out saksi bukan untuk menghentikan jalannya rapat pleno, tapi sebagai bentuk sikap karena sejak awal rekapitulasi dilakukan kita menemukan perbedaan data suara. Kita minta kotak suara dibuka, antara daftar hadir kita sinkronkan. Tapi KPU berkilah itu sudah tuntas di kecamatan. Setelah beberapa kali interupsi tidak didengar, untuk apa kita di sana?" ungkapnya.
Disinggung persiapan maju ke MK, pihaknya mengaku telah menyiapkan sejumlah bukti yang dinilainya otentik. Timnya juga sudah menyiapkan pengacara hingga meminta dukungan dari para relawan, kiai, hingga pimpinan pondok pesantren dari seluruh wilayah Kabupaten Tasikmalaya.
"Kita tunggu tanggal mainnya. Kita minta semua mendoakan agar tahapan selanjutnya kita dapat meraih kemenangan," tutup Ami.
Baca juga:
Bawaslu Dalami Dugaan Pelanggaran Kasatpol PP Tasikmalaya di Pilkada
Khawatir Menularkan, Pasien Covid-19 di Tasikmalaya Tak Gunakan Hak Pilih
Bawaslu Jabar Dalami Dugaan Politik Uang di Pilkada Tasikmalaya
Quick Count LSI Denny JA Pilbup Tasikmalaya 94%: Iwan-Iip 35% Ungguli 3 Pesaingnya
20 Ribu Surat Suara Pilkada Tasikmalaya Rusak
Cek Kesiapan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Wagub Minta Pelaksana Juga Harus Sehat