Salah ketik kepanjangan BIN, PDIP sarankan Mensesneg belajar lagi
Kesalahan penyebutan kepanjangan BIN itu ramai menjadi perbincangan publik di media sosial.
Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Arif Wibowo menyayangkan adanya kecerobohan yang sering dilakukan Menteri Sekertaris Negara. Hal tersebut berkaitan dengan kekeliruan surat yang dibuat oleh Mensesneg mengenai undangan pelantikan KaBIN dan Panglima TNI. Arif meminta agar Mensesneg mempelajari ulang mengenai nomenklatur pemerintahan.
"Itu memprihatinkan, tidak cermat. Sekertaris negara mesti belajar tentang nomenklatur pemerintahan," tegas Arif di Kompleks Parlemen DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (8/7).
Kecerobohan yang dilakukan orang-orang terdekat Presiden Jokowi bukan hanya berpengaruh bagi presiden semata. Akan tetapi menyangkut negara. Hal tersebut lantaran Mensesneg merupakan bagian dari lembaga tinggi negara.
"Kalau itu terus terjadi memalukan. Mudah-mudahan ini yang terakhir," tuturnya.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini dijadwalkan melantik Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) dan Panglima TNI yang baru. Pelantikan bakal dilakukan siang ini di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Undangan acara pun sudah disebar kepada para tamu undangan. Namun, publik ramai mendapati sebaran surat undangan pelantikan yang salah menyebut kepanjangan dari BIN.
Dalam undangan yang berkop surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia itu dituliskan agenda acara adalah pelantikan Kepala Badan Intelijen Nasional (BIN) dan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) oleh Presiden Republik Indonesia.
Persoalannya ada di kepanjangan BIN yang sebenarnya Badan Intelijen Negara tapi ditulis Badan Intelijen Nasional. Kesalahan penyebutan kepanjangan BIN itu ramai menjadi perbincangan publik di media sosial.
Baca juga:
Soal 'Badan Intelijen Nasional', Fadli Zon sebut makin mirip warkop
Tantowi sebut kesalahan tulis kepanjangan BIN perburuk citra Jokowi
Jadi KaBIN, Sutiyoso mau datangkan alat canggih tangkis radikalisme
Usai dilantik, Sutiyoso bakal jadikan BIN lebih terbuka
Jokowi pimpin pelantikan Sutiyoso sebagai Kepala BIN
-
Siapa sosok di balik berdirinya Badan Intelijen Negara (BIN)? Zulkifli Lubis ialah sosok di balik terbentuknya Badan Intelijen Negara (BIN). Zulkifli Lubis memiliki peran penting dan menjadi dalang dibalik berdirinya Badan Intelijen Negara (BIN) di Indonesia.
-
Kenapa NISN penting? Nomor tersebut menjadi pembeda antara satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah Indonesia maupun Sekolah Indonesia di Luar Negeri.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Kapan Dewan Banteng resmi dibentuk? Sebanyak 612 anggota aktif dan pensiunan menyetujui pembentukan Dewan Banteng ini yang dipimpin oleh Letkol Ahmad Husein. Dewan Banteng resmi terbentuk pada tanggal 25 November 1956.
-
Kapan Tanri Abeng menjabat sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN? Selanjutnya pada tahun 1998 ia ditunjuk oleh Presiden Soeharto sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN dan dilanjutkan dengan jabatan yang sama di Kabinet Reformasi Pembangunan pimpinan Presiden Habibie.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara