Temui SBY di Cikeas, Prabowo Minta Pendapat soal Cawapres
Demokrat hanya menekankan bahwa sosok cawapres itu harus bisa membawa kemenangan.
Dua hari jelang pendaftaran, Prabowo belum juga mengumumkan cawapresnya.
Temui SBY di Cikeas, Prabowo Minta Pendapat soal Cawapres
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas, Selasa (16/10) siang.
Prabowo mendengar pandangan SBY terkait nama calon wakil presiden.
- Tegaskan Tetap Dukung Prabowo, Demokrat: Tidak akan Geser Satu Senti Meter pun
- Bukan AHY, Demokrat Minta Prabowo Pertimbangkan Khofifah Jadi Cawapres
- Demokrat Tegaskan Siapapun Cawapres Prabowo Bakal Tetap Dukung, Termasuk Gibran
- Tak Ngotot AHY, Demokrat Serahkan ke Prabowo Pilih Cawapres Asal Bawa Kemenangan
"Beliau senantiasa mendengarkan pandangan jadi walaupun kita semua sudah memberikan bisa dikatakan ruang yang luas karena beliau sebagai capres yang menjadi penentu dari Koalisi Indonesia Maju, tapi beliau juga yang selalu mengatakan Pak Prabowo mengabarkan semangat koalisi ini adalah kolektif leadership."
Kata Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara No.IV, Jakarta Selatan, Selasa (17/10).
AHY juga hadir dalam pertemuan tersebut. Menurutnya, pada pertemuan itu Prabowo juga membahas hal strategis dengan SBY.
Salah satunya, Prabowo menekankan soliditas partai-partai pendukungnya.
"Saya harus berdiskusi menyampaikan sebuah hal yang penting terkait dengan strategi dan sebagainya termasuk bagaimana pada akhirnya kita menghadirkan soliditas antar partai-partai pengusung beliau dan tentunya itu semua akan menjadi aset yang berharga untuk memenangkan ke depan."
Kata AHY.
AHY mengatakan, Demokrat menempatkan dirinya dalam posisi menyerahkan kepada Prabowo sebagai calon presiden untuk menentukan siapa yang akan mendampinginya.
Demokrat hanya menekankan bahwa sosok cawapres itu harus bisa membawa kemenangan.
"Aspirasi yang kami sampaikan juga sudah beliau ketahui beliau pahami yang jelas kami berharap Pak Prabowo menang, untuk itu berharap cawapres yang dipilih membawa kans kemenangan yang baik."
Kata AHY
@merdeka.com