5 Fakta mengejutkan tentang nyamuk
Fakta-fakta tentang nyamuk ini pasti belum pernah Anda ketahui sebelumnya.
Hari Malaria Sedunia diperingati setiap tanggal 25 April 2013. Meski saat ini angka kasus malaria turun secara stabil, namun di beberapa negara tropis, malaria masih menjadi ancaman besar. Berdasarkan situs WHO, tema Hari Malaria Sedunia tahun ini adalah "Invest in the future, Defeat Malaria."
Malaria merupakan penyakit berbahaya yang ditularkan lewat nyamuk. ika tak segera didiagnosis dan dirawat, akibatnya bisa sangat fatal. Berikut ini adalah beberapa fakta mengenai nyamuk, seperti dilansir oleh Daily Bhaskar (25/04).
-
Bagaimana cara mencegah malaria dan demam berdarah? Untuk mencegah malaria dan demam berdarah, ada beberapa langkah yang bisa diikuti. Berikut adalah penjelasan lengkapnya: Mencegah Malaria:Menggunakan Kelambu Berinsektisida: Tidur di bawah kelambu yang telah diobati dengan insektisida dapat mengurangi risiko digigit nyamuk yang membawa parasit malaria.Mengaplikasikan Repelen Nyamuk: Oleskan repelen nyamuk yang mengandung DEET, picaridin, atau lemon eucalyptus pada kulit yang terbuka.Memakai Pakaian Pelindung: Kenakan pakaian lengan panjang dan celana panjang, terutama saat beraktivitas di luar ruangan pada malam hari. Menghindari Genangan Air: Usahakan untuk tidak membiarkan air menggenang di sekitar tempat tinggal karena ini bisa menjadi tempat berkembang biak nyamuk Anopheles.Menggunakan Insektisida: Semprotkan insektisida di dalam rumah untuk membunuh nyamuk yang mungkin masuk.Pengobatan Profilaksis: Jika bepergian ke daerah endemik malaria, pertimbangkan untuk mengonsumsi obat antimalaria profilaksis sesuai anjuran dokter. Mencegah Demam Berdarah:3M Plus: Praktikkan ‘Menguras, Menutup, Mengubur, dan Memantau’ (3M Plus) untuk mengontrol tempat berkembang biak nyamuk Aedes.Menggunakan Repelen Nyamuk: Sama seperti pencegahan malaria, menggunakan repelen nyamuk juga efektif untuk mencegah gigitan nyamuk Aedes.Memasang Kawat Nyamuk: Pasang kawat nyamuk pada jendela dan ventilasi untuk mencegah nyamuk masuk ke dalam rumah.Menghindari Aktivitas di Luar Ruangan Saat Fajar dan Senja: Nyamuk Aedes seringkali lebih aktif pada waktu-waktu ini. Menggunakan Kelambu Saat Tidur: Ini penting terutama jika tinggal di daerah endemik demam berdarah.Menanam Tanaman Pengusir Nyamuk: Tanaman seperti lavender dan citronella dapat membantu mengusir nyamuk.
-
Siapa yang menyebarkan penyakit malaria? Diketahui, nyamuk Anopheles betina dikenal luas sebagai nyamuk pembawa parasit plasmodium. Parasit ini adalah penyebab penyakit malaria.
-
Kenapa malaria bisa kambuh? Malaria dapat kambuh atau kembali aktif kapan saja, terutama jika sistem kekebalan tubuh seseorang melemah atau jika parasit tetap ada dalam tubuh dalam jumlah yang cukup untuk menyebabkan gejala klinis.
-
Mengapa wabah malaria di Cirebon bisa meluas? Usut punya usut meluasnya wabah malaria di wilayah Cirebon itu diakibatkan proses modernisasi kota yang serampangan.
-
Kapan malaria bisa kambuh? Kambuhnya malaria dapat terjadi beberapa bulan hingga bertahun-tahun setelah infeksi awal.
-
Bagaimana cara Anopheles menyebarkan penyakit malaria? Penyakit malaria hanya dapat ditularkan melalui gigitan nyamuk Anopheles betina yang terinfeksi parasit.
1. Nyamuk betina hidup lebih lama
Nyamuk betina bisa hidup dua kali lebih lama dibandingkan dengan nyamuk jantan. Bila nyamuk jantan hidup maksimal dua minggu, nyamuk betina bisa hidup lebih dari satu bulan.
2. Hanya nyamuk betina yang menggigit
Hanya nyamuk betina yang menggigit dan mengisap darah untuk memberi makan telur-telurnya.
3. Nyamuk tertarik pada bau
Nyamuk tertarik dan melakukan perburuannya berdasarkan bau. Bau yang membuat nyamuk sangat tertarik adalah bau keringat serta karbon dioksida.
4. Jumlah spesies nyamuk
Meski hanya beberapa nyamuk yang diketahui bisa menyebabkan penyakit berbahaya, namun sebenarnya di dunia terdapat banyak spesies nyamuk. Di seluruh dunia setidaknya terdapat lebih dari 3.000 spesies nyamuk.
5. Nyamuk tumbuh dengan cepat
Karena hanya bisa bertahan hidup dalam waktu dua minggu sampai satu bulan, nyamuk memiliki pertumbuhan yang sangat cepat. Nyamuk sudah bisa mencari makan sendiri setelah berusia hanya empat hari. Setelah itu mereka juga sudah bisa bertelur dan berkembang biak.
Itulah beberapa fakta mengenai nyamuk yang kemungkinan belum Anda ketahui. Fakta di atas bisa Anda gunakan untuk melindungi diri dari serangan nyamuk di sekitar Anda.
(mdk/kun)