5 Minuman herbal untuk obati sakit tenggorokan
Sakit tenggorokan menyiksa Anda? Coba atasi dengan lima minuman sehat ini!
Sakit tenggorokan bisa menjadi tanda awal dari batuk, atau menjadi efek samping dari pita suara yang tegang atau indikasi sesuatu yang lebih serius seperti radang tenggorokan. Sebelum menelan obat kimia, Anda bisa mengatasi keluhan tersebut dengan sesuatu yang lebih alami. Apa itu? Berikut adalah lima minuman herbal untuk mengobati sakit tenggorokan.
1. Teh madu
Teh yang dicampur madu bisa menjadi obat alami untuk sakit tenggorokan. Studi ilmiah telah membuktikan bahwa madu sangat efektif dalam menjinakkan batuk di malam hari dan sakit tenggorokan. Untuk mengobati sakit tenggorokan yang Anda derita, Anda bisa menambahkan satu sendok makan madu ke dalam teh Anda.
2. Cuka sari apel
Siapkan satu cangkir air hangat. Tambahkan satu sendok makan cuka sari apel dan satu sendok makan madu. Aduk rata dan minum saat masih hangat. Minuman ini bisa menjadi obat alami untuk sakit tenggorokan Anda.
3. Cengkih
Cengkih sering digunakan untuk membantu meringankan rasa sakit di mulut (sakit gigi) dan tenggorokan. Anda bisa menyiapkan secangkir air hangat, lalu masukkan beberapa cengkih ke dalamnya. Minum minuman ini selagi hangat karena itu bisa meredakan sakit tenggorokan Anda.
4. Teh kamomil
Teh kamomil adalah obat alami untuk sakit tenggorokan. Senyawa dalam teh ini bisa membunuh bakteri dan juga bisa meredakan rasa nyeri. Teh kamomil memiliki sifat anti-spasmodik (membantu otot-otot rileks) yang dapat membantu Anda untuk beristirahat.
5. Jahe madu
Jahe bisa mengusir rasa sakit pada tenggorokan Anda. Jahe juga dikenal sebagai ekspektoran yang dapat membantu melonggarkan dan mengusir lendir dari sistem pernapasan. Siapkan jahe segar sepanjang 3 cm, geprek dan masukkan ke dalam secangkir air hangat. Kemudian tambahkan satu sendok makan madu. Minuman ini bisa membantu Anda meredakan sakit tenggorokan dan melegakan pernapasan.
Inilah lima minuman herbal untuk mengobati sakit tenggorokan dan juga membantu melegakan pernapasan Anda. Selamat mencoba!
Baca juga:
5 Makanan ini bantu sembuhkan penyakit tiroid
5 Manfaat makan jambu biji saat hamil
6 Khasiat cuka sari apel untuk tubuh
4 Tips meredakan rasa nyeri karena arthritis
6 Makanan ini dapat menghilangkan bau mulut
Rencanakan makanan sehat selama bulan Ramadan
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Apa saja yang harus ada di menu sarapan yang sehat? Sarapan yang baik harus mengandung karbohidrat kompleks, protein, dan lemak sehat. Misalnya, semangkuk oatmeal dengan potongan buah dan kacang-kacangan atau telur rebus dengan roti gandum dan alpukat bisa menjadi pilihan yang sempurna.