Cara mengatasi mulut bau bawang
Cara mengatasi mulut bau bawang. Meskipun bawang putih baik untuk kesehatan, banyak orang cenderung menjauhinya karena efek setelah makan bawang putih dapat menimbulkan bau napas tak sedap. Maka Anda bisa mengonsumsi apel, mint, teh hijau dan daun selada untuk mengurangi bau bawang pada mulut.
Meskipun bawang putih baik untuk kesehatan, banyak orang cenderung menjauhinya karena efek setelah makan bawang putih dapat menimbulkan bau napas tak sedap.
Nah, berdasarkan penelitian, kini telah ditemukan cara untuk mengatasi mulut bau setelah makan bawang. Menurut Boldsky (26/9), makan apel, mint, dan daun selada dapat membantu mengurangi bau menyengat akibat bawang putih.
Kita perlu tahu, bahwa yang menyebabkan bawang putih membuat nafas kita bau adalah kandungan volatil, yang mana termasuk diallyl, disulfide, alil mercaptan, alil metil disulfide, dan alil mathyl sulfide.
Dalam penelitian tersebut dilakukan pada peserta yang diberi bawang pputih sebanyak 3 gram dan harus mengunyahnya selama 25 detik. Kemudian mereka diminta untuk mengonsumsi air, apel (langsung atau dijus), daun selada (langsung atau dipanaskan), daun mint (langsung atau dijus, dan teh hijau dikonsumsi segera.
Ternyata apel dan selada mampu menurunkan konsentrasi volatil yang menyebabkan bau sekitar 50 persen. Sedangkan daun mint memiliki deodorisation lebih tinggi dibandingkan dengan apel dan selada utnuk semua senyawa volatil.
Jus apel dan jus mint mengurangi volatil, tetapi tidak seefeksif mengunya apel atau mint langsung.
Baca juga:
Susu dan gula dapat membuat mulut semakin bau kopi
Mari deteksi penyakit lewat 7 jenis bau mulut ini!
Mengejutkan! 5 Makanan enak ini justru bikin bau mulut
Hati-hati, diet ketat bikin bau mulut
Intip 7 cara menghilangkan bau mulut saat puasa!
-
Apa yang dimaksud dengan bau mulut? Secara sederhana, kondisi ini terjadi ketika aroma napas terasa tidak sedap karena kesehatan mulut yang kurang baik.
-
Apa penyebab bau mulut? Masalah bau mulut, atau yang sering disebut halitosis dalam konteks medis, menjadi perhatian kesehatan yang umum dialami.
-
Bagaimana cara mengatasi bau mulut? Jika ingin mengatasi masalah bau tak sedap yang bikin minder, hal pertama yang wajib dilakukan adalah menjaga kebersihan gigi dan mulut.
-
Apa penyebab utama bau mulut? Tetapi, faktanya sekitar 95% kasus bau mulut memang berasal dari masalah mulut itu sendiri.
-
Mengapa bau mulut bisa terjadi? Bau tak sedap pada mulut ini muncul ketika ada bakteri yang hidup di dalam mulut dan mengurai sisa makanan yang tertinggal. Proses tersebut menyebabkan senyawa sulfur yang menimbulkan bau tak sedap.
-
Apa saja penyebab utama bau mulut? Pada umumnya, masalah bau mulut ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kebersihan mulut yang buruk, makanan tertentu, kondisi medis, hingga kebiasaan hidup buruk lainnya.