Lawan kerontokan rambut dengan makanan ini!
Selain mengatasi rambut rontok dengan berbagai perawatan dari luar, ternyata makanan juga bisa membuat akar rambut kuat.
Selain mengatasi rambut rontok dengan berbagai perawatan dari luar, ternyata makanan juga bisa membuat akar rambut semakin kuat. Melawan kerontokan rambut dengan makanan pun jauh lebih murah daripada harus rutin pergi ke salon.
Lantas makanan apa saja yang bisa membuat akar rambut lebih kuat dan tidak mudah rontok? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Huffington Post berikut ini.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Di mana kita bisa menemukan sumber lemak sehat? Jenis lemak sehat tak jenuh ganda adalah lemak omega-3 umumnya ditemukan pada ikan, terutama ikan berminyak. Sementara itu, lemak omega-6 dapat ditemukan di beberapa minyak seperti safflower dan minyak kedelai, bersama dengan beberapa kacang, termasuk kacang brazil.
Kenari
Kacang kenari adalah makanan terbaik yang bisa dikonsumsi untuk Anda yang bermasalah dengan rambut rontok. Sebab di dalam kenari ada minyak yang merangsang produksi elastin untuk mempercepat pertumbuhan rambut.
Meskipun demikian, jangan berlebihan memakannya jika tidak ingin memiliki rambut yang terlalu tipis.
Bayam
Kekurangan zat besi adalah salah satu penyebab dari rambut rontok. Jadi cara paling tepat untuk mengatasinya adalah mengonsumsi makanan kaya zat besi, misalnya bayam.
Selain itu, bayam juga mengandung beta-carotene, vitamin C, folat, dan mineral lain yang membantu folikel rambut tetap terjaga kesehatannya.
Ikan halibut
Jika kurang suka kacang dan bayam, Anda juga bisa mengonsumsi ikan halibut untuk melawan rambut rontok. Kandungan magnesium di dalam ikan ini mampu merangsang pertumbuhan rambut.
Wortel
Wortel kaya akan beta-carotene, senyawa yang diubah tubuh menjadi vitamin A. Untuk urusan rambut, vitamin A mampu menjaga produksi minyak pada rambut untuk menjaga kecantikan dan pertumbuhan rambut.
Bok choy
Para ahli kulit terkadang juga mengatasi masalah rambut rontok dengan cara menganalisis kandungan ferritin yang merupakan pendeteksi kadar zat besi dalam tubuh dan kesehatan rambut.
Ferritin sendiri bisa didapatkan dengan cara makan sayuran bernama bok choy yang kaya akan zat besi.
Yogurt Yunani
Banyak sekali tips kesehatan dan kecantikan yang mencantumkan yogurt Yunani sebagai salah satu bahannya. Hal itu memang tak salah. Sebab makan yogurt sendiri juga mampu meningkatkan kadar vitamin B5 dan D yang berkaitan dengan kesehatan folikel dan rambut.
Telur
Terakhir, makanan yang ampuh melawan kerontokan rambut adalah telur. Karena telur mengandung vitamin D yang dibutuhkan oleh rambut sehat. Selain itu, telur juga memiliki banyak nutrisi yang menyehatkan tubuh.