Penyakit Kanker Ternyata Dipengaruhi Kondisi Ekonomi Suatu Negara
Kondisi perekonomian yang dimiliki oleh suatu negara ternyata dapat menentukan tingginya penyakit kanker yang ada. Hal ini diungkapkan oleh Konsultan Senior Onkologi Medis Parkway Cancer Centre (PCC), Singapura Dr. Ang Peng Tiam.
Kondisi perekonomian yang dimiliki oleh suatu negara ternyata dapat menentukan tingginya penyakit kanker yang ada. Hal ini diungkapkan oleh Konsultan Senior Onkologi Medis Parkway Cancer Centre (PCC), Singapura Dr. Ang Peng Tiam.
"Beberapa kanker terkait dengan kekayaan, beberapa kanker terkait dengan kemiskinan," kata Ang ketika ditemui Health Liputan6.com di kawasan Sudirman, Jakarta.
-
Bagaimana cara mencegah kanker? Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kanker, antara lain: Mengonsumsi makanan sehat, rutin berolahraga, menghindari rokok dan minuman beralkohol, melakukan deteksi dini, melakukan vaksinasi, dan mengurangi paparan sinar matahari.
-
Apa itu kanker pankreas? Kanker pankreas adalah jenis kanker yang berasal dari sel-sel yang ada di jaringan pankreas. Sel-sel kanker pankreas merupakan sel-sel yang mengalami pertumbuhan yang tidak terkontrol dan dapat menyebar ke organ dan jaringan lain di sekitarnya.
-
Bagaimana sel kanker menyebar? Penyebaran sel kanker atau metastasis adalah hal yang paling ditakutkan dari penyakit kanker. Sel kanker bisa menginvasi jaringan di sekitarnya, sewaktu-waktu dapat masuk ke aliran darah atau saluran limfe dan terbawa jauh ke jaringan atau organ tubuh lain.
-
Bagaimana cara mencegah kanker usus? Cara mencegah kanker usus adalah dengan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat dan melakukan pemeriksaan usus secara berkala. Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mencegah kanker usus: Perbanyak konsumsi sayur, buah, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Makanan-makanan ini kaya akan serat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang bisa membantu melindungi usus dari kerusakan sel dan peradangan. Serat juga bisa membantu membersihkan usus dari sisa makanan yang bisa menjadi sumber toksin.Batasi konsumsi daging merah, daging olahan, dan makanan yang dibakar. Makanan-makanan ini mengandung zat karsinogenik, yaitu zat yang bisa merusak DNA sel dan menyebabkan kanker. Daging merah juga bisa meningkatkan kadar zat besi dalam tubuh, yang bisa merangsang pertumbuhan sel kanker. Berhenti merokok dan batasi konsumsi alkohol. Rokok dan alkohol juga mengandung zat karsinogenik yang bisa meningkatkan risiko kanker usus. Alkohol juga bisa mengganggu penyerapan folat, yaitu vitamin yang penting untuk menjaga kesehatan sel.Berolahraga secara rutin. Olahraga bisa membantu menjaga berat badan ideal, meningkatkan metabolisme, dan mengurangi peradangan di usus. Olahraga juga bisa merangsang gerakan usus, sehingga mencegah penumpukan sisa makanan di usus. Jalani skrining kanker usus secara berkala. Skrining kanker usus adalah pemeriksaan yang dilakukan untuk mendeteksi adanya polip atau tumor di usus besar.Polip adalah benjolan yang bisa menjadi kanker jika tidak diangkat. Skrining kanker usus bisa dilakukan dengan kolonoskopi, sigmoidoskopi, tes darah samar, atau tes DNA tinja.
-
Apa itu kanker sarkoma? Kanker sarkoma adalah salah satu jenis kanker yang berasal dari jaringan ikat tubuh, seperti otot, tulang rawan, lemak, pembuluh darah, atau jaringan yang mendukung organ-organ tubuh.
-
Bagaimana cara mencegah kanker pankreas? Perlu diketahui, kanker pankreas merupakan salah satu jenis kanker yang memiliki tingkat kematian yang tinggi. Namun, ada beberapa langkah yang dapat diambil untuk mencegah risiko terkena kanker pankreas, yaitu sebagai berikut:• Makan makanan yang mengandung serat dan antioksidan. Serat dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan, mengurangi peradangan, dan memperlambat pertumbuhan sel kanker. Antioksidan, seperti vitamin C dan E, dapat melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel pankreas.• Hindari makanan tinggi kolesterol. Kolesterol yang tinggi dalam tubuh dapat meningkatkan risiko terkena kanker pankreas. Makanan yang tinggi kolesterol biasanya adalah makanan berlemak, seperti makanan cepat saji, makanan olahan, serta makanan berminyak. • Mengurangi atau berhenti minuman beralkohol. Alkohol dapat menyebabkan kerusakan sel-sel pankreas dan meningkatkan risiko terkena kanker. • Menghindari kebiasaan merokok. Merokok diketahui merupakan salah satu penyebab utama kanker pankreas. Oleh karena itu, berhenti merokok sangat penting dalam mencegah kanker pankreas.• Olahraga Olahraga secara teratur dapat membantu menjaga berat badan ideal, mengurangi peradangan, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Ang memberikan sebuah ilustrasi. Kanker payudara misalnya, penyakit ini banyak ditemui di negara-negara dengan perekonomian yang baik atau maju seperti Singapura dan Amerika Serikat. Sementara itu, jenis kanker yang banyak menyerang perempuan ini tidak banyak ditemukan di India.
Ang mengatakan, kondisi ekonomi yang baik juga membuat konsumsi daging merah atau makanan berlemak semakin tinggi. Ini berbanding terbalik dengan negara-negara miskin yang lebih banyak mengonsumsi makanan berbasis tumbuhan.
"Ini salah satu alasan mengapa kanker payudara atau kolorektal lebih banyak ditemui di negara-negara Barat jika dibandingkan dengan India," tambah dokter yang merupakan Direktur Medis PCC itu.
"Sementara itu, kanker yang terkait dengan kemiskinan salah satunya adalah kanker perut. Namun banyak orang berargumen, kalau begitu, kenapa ini tinggi di Jepang? Hal ini karena di Jepang, ada faktor makanan yang mempengaruhi," ujar Ang.
Maka dari itu, meskipun punya pengaruh, tetapi bukan berarti suatu kanker disebabkan secara tunggal oleh kondisi ekonomi suatu negara. Ada banyak faktor risiko yang menimbulkan hal semacam ini.
"Misalnya kanker hati banyak ditemukan di negara yang tinggi angka hepatitis B atau hepatitis C. Misalnya di Singapura, karena bayi sudah divaksin hepatitis, jumlah kanker hati perlahan menurun."
Ketika tahu bahwa angka kanker payudara dan serviks di Indonesia terbilang tinggi, Ang mengatakan bahwa ada kemungkinan berbagai jenis kanker lain yang belum terungkap. Ini karena wilayah Indonesia yang luas serta terdiri dari beragam kondisi ekonomi.
"Indonesia tidak bisa langsung dikotak-kotakkan yang paling sering satu jenis kanker tapi harus dilihat berdasarkan kelompok orang di dalamnya," ujar Ang.
"Indonesia adalah negara yang sangat besar, kemampuan untuk melihat seluruh negara sangatlah kompleks. Jadi ketika ditemukan bahwa kanker payudara adalah yang paling sering, patut dipertanyakan apa itu mayoritas di Jakarta atau di desa-desa kecil di mana orang mungkin kena kanker tapi tidak tahu penyebabnya," sambungnya.
Jika dibandingkan dengan Singapura, akurasi pendataan jelas lebih mudah karena penduduknya tidak terlalu banyak dan berada di satu wilayah kecil. Sementara di Indonesia, ada sekitar 200 juta penduduk yang tersebar di ribuan pulau.
"Maka dari itu, kalau soal akurasi di Singapura mungkin lebih mudah ketimbang di Indonesia yang penduduknya banyak dan terpencar-pencar," jelas Ang.
Reporter: Giovani Dio Prasasti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Kutil pada Bagian Pribadi Tubuh Bisa Picu Munculnya Kanker
Wanita Tak Subur Lebih Rentan Mengalami Risiko Peningkatan Kanker
Pasien Kanker Serviks Sebagian Besar Baru Merasa Gejala ketika Sudah Stadium Lanjut
Dalam 2 Tahun, Jumlah Kasus Kanker di Manado Meningkat
Waspada! Keputihan Berpanjangan Bisa Jadi Tanda Gejala Kanker Serviks
Kebiasaan Mencuci Tangan Bisa Hindarkan Munculnya Kanker Serviks