Sakit lambung tapi ingin diet? ikuti cara aman ini
Sakit lambung tapi ingin diet? ikuti cara aman ini. "Orang yang sakit lambung boleh diet kok. Yang pasti, pemberian snack (camilan ringan) harus diperhatikan," jelas Muliaman
Menurunkan berat badan memang tak selalu dapat berjalan mulus. Salah satu penyebab gagalnya diet ialah penyakit asam lambung yang menyebabkan nyeri pada perut.
Namun, ada kabar baik bagi orang yang sakit asam lambung. Anda tetap bisa diet. Dalam acara simposium "The Role of Nutrition in The Prevention and Treatment of Obesity", Head of Medical Marketing Kalbe Nutritionals, Muliaman Mansyur menjelaskan diet amannya.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memilih makanan yang tepat untuk diet sehat? Nggak hanya mengontrol asupan lemak di dalam tubuh, penting juga nih untuk tetap selektif memilih jenis makanan yang dikonsumsi. Ada beberapa alternatif makanan sehat bernutrisi yang bisa dicoba untuk mencegah timbunan lemak di perut. Misalnya saja makanan tinggi serat dan kaya karbohidrat kompleks seperti sayur, buah dan gandum. Selain itu, makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan dan kacang-kacangan. Terakhir, makanan dengan lemak sehat seperti alpukat, kedelai dan yogurt.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
"Orang yang sakit lambung boleh diet kok. Yang pasti, pemberian snack (camilan ringan) harus diperhatikan," jelas Muliaman saat ditemui di Hotel Aryaduta, Jakarta, Minggu (29/7/2018). Inilah tips diet ampuh bagi penderita sakit lambung.
Jadwal pemberian snack, yakni di antara jam makan besar. Dalam sehari bisa lima kali pemberian snack dilakukan. Upaya ini mencegah asam lambung tidak naik.
Simak video menarik berikut ini:
Makan tiga kali sehari
Muliaman juga menjelaskan, trik mencegah obesitas (kelebihan berat badan). Trik ini pun berlaku bagi orang yang sakit asam lambung.
"Jaga kalori tetap terkontrol. Prinsipnya makan tiga kali sehari. Sarapan, makan siang, dan makan malam. Kalau tidak bisa makan malam, boleh ditarik lebih cepat dengan makan sore," ujar Muliaman.
Tak hanya itu, ketercukupan gizi makan perlu diperhatikan. Kebutuhan karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral harus seimbang. Saat diet, cairan dalam tubuh juga harus mencukupi. Fungsinya ialah untuk mempercepat proses pembakaran lemak dan membuangnya melalui urine.
Sumber: Liputan6.com
(mdk/mg2)