Sejuta manfaat dari berpuasa
Ternyata, kebiasaan puasa itu sendiri menyimpan jutaan manfaat bagi kesehatan tubuh. Simak sejuta manfaat puasa di sini.
Sepanjang sejarah, umat manusia telah mengenal kebiasaan berpuasa, entah itu karena kewajiban beragama atau tujuan yang lain. Ternyata, kebiasaan puasa itu sendiri menyimpan jutaan manfaat bagi kesehatan tubuh. Simak daftar manfaat tersebut selengkapnya seperti yang dilansir dari squidoo.com (28/06) berikut ini.
Detoksifikasi
Manfaat utama dari berpuasa adalah detoksifikasi tubuh. Sebab berpuasa membuat fisiologis tubuh beristirahat, terutama bagian pencernaan. Fase istirahat itu pun menyebabkan tubuh bisa kembali fokus untuk penyembuhan, memperkuat, dan memperbaiki organ internal. Selama berpuasa, tubuh Anda akan membersihkan diri dari racun yang terakumulasi di dalam sel.
-
Kenapa niat puasa Ramadan penting? Niat puasa Ramadan adalah pernyataan batin yang mengkonfirmasi keinginan dan komitmen seseorang untuk menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Ini adalah momen reflektif di mana seseorang menyatakan tujuannya untuk berpuasa, memisahkan diri dari kegiatan sehari-hari dan fokus pada spiritualitas dan disiplin diri.
-
Kenapa puasa ganti Ramadhan penting? Sebagian umat Islam ada yang memiliki utang puasa Ramadhan karena beberapa hal.
-
Kenapa ucapan menyambut Ramadhan penting? Kata-kata ucapan menyambut Ramadhan 2024 dapat menjadi perekat silaturahmi, sekaligus disisipi doa-doa baik untuk Ramadhan esok.
-
Mengapa puisi menyambut Ramadan penting? Puisi menyambut Ramadan memiliki peran penting dalam memberikan pesan-pesan positif yang memotivasi umat Muslim untuk menjalani Ramadan dengan penuh kesadaran dan ketulusan.
-
Mengapa bulan Ramadan penting? Sebab, amalan dan ibadah yang dilakukan di bulan suci akan dilipatgandakan.
-
Apa yang dimaksud dengan bulan Ramadan? Ramadan adalah bulan suci dalam kalender Islam yang paling ditungg-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia. Ramadan adalah waktu refleksi, pertumbuhan spiritual, dan kedisiplinan diri.
Sinyal urine
Saat berpuasa, Anda bisa memperhatikan warna urine yang semula tampak jernih, kemudian kekuningan, lantas jernih kembali. Sinyal tersebut merupakan tanda bahwa tubuh sedang membersihkan racun, sehingga setelah berpuasa racun tersebut telah hilang.
Sistem ulang
Manfaat lain dari berpuasa adalah bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan. Puasa bisa mengatur ulang sistem pencernaan dan mengubah kebiasaan ngemil Anda. Saat berpuasa, Anda membuat pankreas beristirahat dalam memproduksi insulin, yang biasanya dibutuhkan untuk mencerna makanan di dalam tubuh.
Manfaat lain
Secara umum, para ahli kesehatan menyebutkan berbagai manfaat dari puasa. Manfaat tersebut diantaranya memperbaiki kualitas tidur, sistem pencernaan, meningkatkan energi, kemampuan mental, menghilangkan rasa cemas, mengurangi kadar racun, menyehatkan kulit, menurunkan tekanan darah, berat badan, menjauhkan diri dari sakit kepala, nyeri otot, baik bagi kualitas gigi dan gusi, kesehatan kardiovaskular, meningkatkan sistem imun, dan menghindarkan Anda dari berbagai jenis penyakit lainnya.
Beberapa orang bahkan percaya puasa juga bisa melawan kanker, sehingga beberapa pasien kanker berlatih puasa sebagai terapi untuk kesembuhan mereka.
Sebelumnya, sebuah penelitian pun membuktikan bahwa puasa secara teratur akan memperpanjang usia seseorang. Jadi, apakah Anda siap untuk berpuasa dan merasakan sejuta manfaatnya?
(mdk/riz)