Tahun 2015, penyakit otak bisa dideteksi secara online
Penelitian sedang mengembangkan cara baru untuk mendeteksi Alzheimer hanya lewat komputer saja.
Alzheimer, penyakit degenerasi otak yang konon sulit dideteksi pada manusia, kini bisa diketahui dengan mudah melalui internet.
Peneliti dari Queensland Brain Institute du University of Queensland, Australia, menemukan bahwa penyakit Alzheimer merusak beberapa bagian otak, antara lain cholinergic basal forebrain yang bertugas menyimpan ingatan dan menentukan perhatian. Menggunakan tikus sebagai alat percobaan, peneliti mengamati perubahan kognitif pada degenerasi wilayah tersebut.
-
Apa penyakit langka yang diderita anak Oki? Prader-Willi adalah sebuah penyakit genetik yang berasal dari kelainan pada kromosom 15. Kondisi ini mengakibatkan gangguan pada berbagai sistem dalam tubuh penderita.
-
Apa itu penyakit langka? Penyakit langka adalah penyakit yang jumlah penderitanya sangat sedikit, yaitu kurang dari lima orang dari 100.000 orang penduduk. Ada banyak jenis penyakit langka yang telah diidentifikasi, yang sebagian besar bersifat genetik, kronis, dan mengancam jiwa.
-
Bagaimana kaitan kejatuhan kotoran cicak dengan santet atau penyakit? Jika Anda kejatuhan kotoran cicak tanpa sengaja, maka dipercaya bahwa cicak tersebut digunakan oleh para dukun santet atau paranormal untuk mengirimkan santet dan penyakit.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa itu penyakit ain? Penyakit ain adalah sebuah gangguan yang dipercaya dalam Islam, dan bisa dialami oleh siapa saja, dari orang tua, muda, laki-laki, maupun perempuan. Penyakit ain adalah penyakit hati yang bermula dari pandangan mata yang kemudian menciptakan perasaan iri, dengki, hasad, dan takjub. Penyakit ini bisa mengganggu kehidupan manusia, baik secara fisik dan psikologis.
-
Apa saja yang termasuk dalam jenis penyakit PPOK? Dua kondisi medis yang paling umum terjadi dan termasuk ke dalam jenis PPOK adalah bronkitis kronis serta emfisema.
Peneliti menemukan bahwa ketika mengalami degenerasi, tikus menjadi susah menentukan arah. Hal ini dikarenakan tikus tak bisa menggunakan ingatan mereka. Pola yang sama juga terjadi pada manusia dan bisa dideteksi lewat tes komputer sederhana.
"Hanya dengan meminta pasien melakukan tes navigasi, dokter bisa mendeteksi gejala Alzheimer lebih cepat dan lebih murah dibandingkan dengan tes MRI," ungkap ketua peneliti Lizzie Coulson, seperti dilansir oleh Third Age (16/01).
Deteksi Alzheimer sejak dini sangat bermanfaat untuk kelanjutan perawatan, karena penyakit Alzheimer bisa lebih mudah ditangani saat tahap pertama.
Sayangnya, tes lewat komputer ini belum bisa dilakukan saat ini karena menurut Coulson baru bisa digunakan pada awal tahun 2015.