Mencicipi Tasak Telu, Hidangan Upacara Adat Khas Karo yang Unik
Tasak Telu adalah makanan tradisional yang bisa Anda temukan jika mengunjungi Sumatera Utara, khususnya daerah Berastagi, Kabupaten Karo. Makanan ini merupakan hidangan yang wajib ada di upacara adat Karo.
Indonesia terdiri dari banyak daerah yang memiliki kuliner khas di setiap daerahnya. Kuliner yang dimiliki masing-masing daerah mempunyai cita rasa khas dan kelezatan yang berbeda-beda.
Sumatera Utara merupakan salah satu daerah yang memiliki banyak kuliner khas lezat. Salah satu kuliner yang patut untuk dicoba ketika berkunjung ke Sumatera Utara adalah Tasak Telu.
-
Kuliner kekinian apa saja yang ditawarkan di Chillax Sudirman? Di sana, Anda bisa mencoba berbagai makanan dan minuman dari yang ringan sampai berat seperti sushi, steak, ramen, dan berbagai jajanan khas Korea atau Jepang.
-
Kuliner apa yang menjadi salah satu makanan khas Yogyakarta? Gudeg adalah salah satu makanan khas Yogyakarta yang paling terkenal.
-
Bagaimana Bango Warisan Kuliner membantu mempromosikan kuliner Indonesia? Para pelaku industri kuliner Indonesia berusaha mempromosikan tradisi pangan Nusantara dengan berbagai cara. Misalnya mengadakan festival kuliner, memberikan edukasi kuliner, atau membuat program yang memperkenalkan masakan Indonesia seperti Bango Warisan Kuliner.
-
Kapan Sentra Kuliner Ikan Kabupaten Garut diresmikan? Dikutip dari ANTARA, Rabu (28/6) sentra ikan tersebut diketahui baru diresmikan pada Selasa 26 Juni 2023 lalu.
-
Apa yang ditemukan di pabrik cokelat kuno itu? Di dalam bangunan tersebut, arkeolog menemukan beberapa pelat timah berukir. Pelat ini digunakan untuk membuat label pada cokelat, menyebutkan coklat tersebut berasal dari pabrik Clemente Guardia. Arkeolog juga menemukan tujuh bejana keramik besar.
-
Bagaimana pabrik cokelat kuno itu diubah? Pada awal abad ke-18, bangunan itu dibagi menjadi tiga bagian. Lalu sekitar 100 tahun kemudian, rumah itu diubah menjadi pabrik cokelat yang disebut Guardia (Clemente). Chocolates and pastillaje".
Tasak Telu adalah makanan tradisional yang bisa Anda temukan jika mengunjungi Sumatera Utara, khususnya daerah Berastagi, Kabupaten Karo. Makanan ini merupakan hidangan yang wajib ada di upacara adat Karo.
Ayam Kampung yang Direbus Tanpa Bumbu
Dilansir dari laman travelingyuk, Tasak Telu sebenarnya berarti sebuah hidangan yang terdiri dari tiga masakan. Hidangan utamanya adalah ayam kampung yang dipanggang atau rebus tanpa bumbu kemudian dicincang.
Ayam tersebut biasanya disajikan dengan tiga makanan lain, yaitu sup kaldu, cipera, serta getah dan daun singkong goreng lalu ditaburi parutan kelapa.
Makanan Pendamping
Hal unik dari makanan pendamping Tasak Telu adalah getah. Getah ini terbuat dari darah ayam yang dimasak dengan asam jawa, cabai, bawang, dan garam. Namun, bagi yang tidak terbiasa memakan darah ayam, bisa juga diganti dengan hati atau rempela ayam.
Makanan pendamping lain dari Tasak Telu adalah Cipera. Cipera terbuat dari tepung yang berasal dari bulir jagung tua yang dimasak seperti bubur yang dicampur kari dan kulit ayam.
Disajikan saat Upacara Adat
Tasak Telu termasuk hidangan istimewa karena menjadi hidangan yang wajib disajikan di upacara adat. Biasanya, hidangan ini disajikan pada perayaan Merdang Merdem atau Kerja Tahun, yaitu hajatan Suku Karo selama satu minggu penuh sebagai bentuk rasa syukur atas selesainya musim tanam padi.
Sulit Ditemukan
Hidangan yang identik dengan upacara adat ini memang tidak mudah untuk ditemukan, sekalipun di daerah asalnya, yaitu Berastagi. Jika Anda ingin menjajal penganan ini, mungkin akan cukup bersusah payah untuk menemukan warung makan yang menyajikan Tasak Telu ini.