Berburu Kuliner Tradisional di Pasar Kamu Deli Serdang, Cara Bayarnya Unik
Jika sedang berwisata ke Kabupaten Deli Serdang tidak lengkap jika berkunjung ke salah satu tempat kuliner yang masih bernuansa tradisional yaitu PASAR KAMU. Tempat ini bukan sekedar pasar biasa, melainkan dari singkatan dari Pekan Sarapan Pagi Karya Anak Muda.
Jika sedang berwisata ke Kabupaten Deli Serdang tidak lengkap jika berkunjung ke salah satu tempat kuliner yang masih bernuansa tradisional yaitu Pasar Kamu.
Tempat ini bukan sekedar pasar biasa, Pasar Kamu singkatan dari Pekan Sarapan Pagi Karya Anak Muda. Tempat ini berlokasi di Desa Denai Lama, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
-
Apa saja yang ditawarkan tempat wisata di Sumedang? Tempat wisata Sumedang akan memberikan pengalaman seru dan menarik selama liburan. Tempat wisata Sumedang ini sayang untuk dilewatkan.
-
Mengapa wisata Sukabumi menarik? Wisata Sukabumi juga menawarkan keindahan alam memesona yang siap memanjakan mata Anda.
-
Apa saja tempat wisata yang bisa dikunjungi di Sumedang? Sumedang, sebuah kabupaten di Jawa Barat yang terkenal dengan tahu dan sambalnya, ternyata memiliki banyak tempat wisata yang menarik dan populer. Mulai dari wisata alam, budaya, hingga religi, Sumedang menawarkan berbagai pilihan destinasi yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga, teman, atau pasangan.
-
Siapa saja yang dibebani dengan pajak di Sumut? Pajak adalah pembayaran wajib yang harus dibayarkan oleh individu atau badan usaha kepada pemerintah sesuai dengan undang-undang.
-
Apa saja tempat wisata populer di Sukabumi? Sukabumi adalah salah satu kota di Jawa Barat yang memiliki banyak tempat wisata menarik dan terkenal. Sukabumi merupakan salah satu destinasi wisata yang populer di Jawa Barat. Kota ini memiliki berbagai macam tempat wisata yang menarik dan terkenal, mulai dari pegunungan, pantai, air terjun, hingga kawasan geologi.
-
Kapan Pasar Wisata Tawangmangu diresmikan? Pada tanggal 8 Maret 2009, bangunan baru Pasar Wisata Tawangmangu diresmikan.
Pasar Kamu sendiri dibentuk oleh Komunitas Kawan Lama Area, salah satu komunitas anak muda di Desa Denai Lama dan Masyarakat Sadar Wisata (Masata) Deli Serdang. Tempat ini buka dari pukul 06.30-11.00 WIB, cocok bagi para wisatawan yang ingin mencari sarapan sembari menikmati nuansa tradisional.
Penasaran dengan tempatnya? Simak rangkuman selengkapnya yang dihimpun dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia berikut ini.
Jual Makanan Khas Indonesia
pemasaranekraf.kemenparekraf.go.id ©2023 Merdeka.com
Kawasan Pasar Kamu kurang lebih seluas 1 hektare ini menghadirkan deretan kios-kios sebanyak 100 hingga 150 pedagang. Deretan kios ini menjajakan sekitar 65 makanan khas Indonesia.
Makanan tradisional yang dijual di Pasar Kamu ini mayoritas makanan khas Melayu dan Jawa, di antaranya Kue Kekaras, Rasidah Kue Raja, Lemang Pulut, Nasi Lemak, Keladi Rebus, dan Gudeg. Tidak hanya makanan saja, para pedagang di Pasar Kamu juga menjual berbagai aneka minuman tradisional.
Di tempat ini pengunjung tidak hanya disuguhkan dengan nuansa tempatnya yang tradisional, tetapi aneka makanan dan minuman khas daerah Jawa dan Melayu menambah kekentalan budaya tradisionalnya.
Menggunakan Busana Tradisional
pemasaranekraf.kemenparekraf.go.id ©2023 Merdeka.com
Suasana tradisional di PASAR KAMU di Deli Serdang ini semakin terlihat dengan penggunaan busana tradisional yang dikenakan oleh hampir seluruh pedagang yang menjual jajannya kepada para pengunjung.
Busana tradisional yang dikenakan pedagang biasanya pakaian lurik Jawa yang lengkap dengan aksesorisnya seperti Blangkon, gaun kebaya beserta kain jariknya. Selain itu, busana lainnya yaitu pakaian tradisional khas Melayu bernama Teluk Belana.
Tak hanya itu, tidak sedikit juga pedagang yang menggunakan topi caping yang biasa dikenakan oleh para petani di Indonesia.
Lantunan Musik Tradisional
pemasaranekraf.kemenparekraf.go.id ©2023 Merdeka.com
Tidak cukup dengan makanan dan busananya yang tradisional, di Pasar Kamu juga menyuguhkan hiburan-hiburan maupun kesenian tradisional.
Lantunan musik ini biasanya lagu-lagu etnik tradisional asal Melayu, Jawa, Karo, Batak bahkan Tionghoa. Selain itu, pentas kesenian biasa diisi dengan pentas Gamelan serta gambus hingga lomba pantun.
Pembayaran dengan Koin Tempurung
Uniknya di Pasar Kamu ini adalah alat pembayarannya. Para pengunjung sebelum memasuki kawasan PASAR KAMU harus menggunakan alat bayar bernama Tempu.
Tempu merupakan sebuah koin dari tempurung kelapa yang satunya bernilai Rp2.000.
Proses penukarannya juga cukup mudah, pengunjung dapat langsung menukarkan uang rupiahnya dengan Tempu di loket pembelian.
Tidak perlu khawatir, apabila Tempu tidak habis, pengunjung bisa menukarkan kembali sisa Tempu yang ada di loket Refund.