Blibli.com masih lakukan investigasi sertifikat palsu ZUK Z1
Blibli.com merupakan mitra pemasaran eksklusif dari produk ZUK Z1
Sertifikat postel palsu yang digunakan oleh ponsel ZUK Z1, membawa nama toko online Blibli.com ke pusara persoalan tersebut. Pasalnya, dalam tulisan yang dibeberkan oleh Blogger asal Surabaya Herry SW di situs ponselmu.com tersebut, menulis jika Blibli.com merupakan mitra pemasaran eksklusif dari produk ZUK Z1. Hal itu pun dibenarkan oleh PR Blibli.com, Dewi Retno Siregar.
"Blibli.com memang kerjasama pemasaran dengan ZUK untuk ZUK Z1," ujar Dewi saat dihubungi Merdeka.com, Rabu (23/12).
-
Apa saja tanda-tanda yang menunjukkan bahwa sebuah ulasan produk di e-commerce adalah palsu? Ulasan produk palsu biasanya ditulis dalam bentuk singkat, tidak jelas, dan tidak menjelaskan detail kegunaan produk yang dijual. Hal ini terlihat dari kalimat yang biasa dipakai yaitu “saya akan merekomendasikan” dan “produk ini sangatlah hebat.” Pertanda lain dari ulasan palsu adalah adanya antusiasme yang berlebih dan hiperbola dalam menjelaskan suatu produk yang dibeli. Biasanya hal ini terjadi pada peralatan dapur atau barang elektronik. Selain itu, tanda ulasan palsu lainnya adalah biasanya reviewer ini berasal dari orang yang tidak tinggal di negara tersebut.
-
Kapan pencurian toko ponsel itu terjadi? Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan pencurian terjadi sekitar pukul 04.15 WIB.
-
Mengapa ZTE yakin bisa bersaing di pasar smartphone gaming di Indonesia dengan Nubia Redmagic 8S Pro? "Indonesia memiliki jumlah gamers terbesar di Asia Tenggara. Spek produk kami sangat bagus, dan harga yang ditawarkan juga wajar," kata Liu saat peluncuran produk ZTE Nubia di Jakarta.
-
Bagaimana pelaku mencuri handphone di toko Fajar Store? Dia membawa mesin las untuk membongkar gembok toko.
-
Barang apa saja yang dicuri dari toko ponsel di Pekanbaru? Kerugian dalam pencurian yang viral ini mencapai Rp 501 juta. Sebanyak 41 unit Iphone dan Macbook Air serta sejumlah handphone lainnya lenyap digondol pelaku.
-
Apa arti "up" dalam jual beli online? Arti up dalam jual beli online secara umum adalah "naik", yang mana sama dengan arti harfiahnya.
Namun, pihaknya masih belum mau memberikan penjelasan lebih jauh terkait persoalan pemalsuan sertifikat postel ZUK Z1 yang ditulis oleh blogger tersebut.
"Dan menanggapi blog Herry SW tentang sertifikasi ini, saat ini kami sedang melakukan investigasi dulu. Tepatnya sejak kemarin kami langsung mengadakan investigasi. Jika sudah ada update informasi pasti kami share ke teman-teman media," terangnya.
Sebelumnya, Dirjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), Muhammad Budi Setiawan menyatakan bahwa sertifikat postel dalam smartphone ZUK Z1 dipastikan palsu. Pasalnya, pengajuan permohonan sertifikasi dengan merek tersebut baru saja dilakukan pihak ZUK.
"Pengajuan permohonan sertifikasi perangkat dengan nama dagang ZUK Z1 dilakukan pada tanggal 18/12/15 yang lalu. Belum diproses, karena belum menyertakan sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) berdasarkan PM Kominfo no.27/2015 untuk ponsel 4G. Jadi sertifikat perangkat untuk ZUK 1 ini belum diterbitkan. Tapi kenapa sudah beredar atau dijual di pasaran?" kata Dia.
Baca juga:
Kemkominfo: Sertifikat perangkat ZUK Z1 belum diterbitkan
ZUK Z1 diduga palsukan sertifikat postel
Smartphone China ini usung sensor sidik jari dan baterai 5.020 mAh
Ini fakta-fakta di balik gegap gempita Harbolnas 2015