Google juga akan buat jam tangan pintar
Google baru saja mendaftarkan paten untuk jam tangan pintar ini.
Selain Google Glass, nampaknya Google masih memiliki rencana lain dalam mengekspansi ranah wearable gadget. Salah satunya, dengan membuat jam tangan pintar.
Seperti yang dilansir oleh AFR (3/5), hal ini diketahui setelah Google mengirimkan sebuah paten kepada US Patent & Trademark Office Application. Setelah dipublikasikan, baru diketahui bahwa paten tersebut mengenai gadget jam tangan pintar.
-
Di mana teknologi Google ini akan digunakan? Teknologi ini dirancang agar dapat digunakan di ponsel pintar, terutama di wilayah pedesaan yang memiliki akses terbatas terhadap layanan kesehatan.
-
Apa itu Pencarian Aman di Google? Pencarian aman atau SafeSearch adalah fitur yang disediakan oleh Google untuk membantu mengontrol dan membatasi konten yang muncul dalam hasil pencarian, terutama untuk melindungi anak-anak dari konten yang tidak pantas atau tidak sesuai.
-
Bagaimana Google mendapatkan namanya? Pemilihan nama ini mencerminkan ambisi mereka untuk mengorganisir informasi dalam jumlah besar yang ada di internet.
-
Apa itu akun Google? Akun Google adalah sebuah login utama Google yang terdiri atas satu alamat email dan sandi. Dengan akun Google, Anda dapat mengakses berbagai layanan Google dengan mudah, seperti Gmail, YouTube, Google Drive, Google Maps, Google Play Store, Google Ads, Google Analytics, dan banyak lagi.
-
Apa kesepakatan yang Google sepakati dengan pemerintah Kanada? "Setelah diskusi ekstensif, kami senang Pemerintah Kanada telah berkomitmen untuk mengatasi permasalahan inti kami melalui Bill C-18, yang mencakup perlunya jalur yang disederhanakan menuju pengecualian dengan ambang batas komitmen yang jelas," jelas Walker.
-
Mengapa Telkomsel bermitra dengan Google? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih.
Dalam paten ini sendiri, terdapat paparan mengenai teknologi apa saja yang terkandung nantinya. salah satunya, adalah wireless receiver dan dual touchpad yang sebenarnya sudah didaftarkan Google pada 2011.
Perangkat yang berjalan dengan daya baterai ini sendiri akan memiliki sebuah tali jam yang mampu digunakan sebagai layar sentuh. Jadi, navigasi nantinya bisa dilakukan tanpa harus menyentuh layar jam.
Sebenarnya, jam tangan pintar sendiri bukanlah barang baru di dunia teknologi. Sebelumnya, sudah ada berbagai perangkat sejenis yang telah di buat.
Namun, tidak ada yang benar-benar booming dan laris di pasaran. Tercatat hanya ada Pebble yang laris manis meskipun tidak sempat 'mewabah' ke seluruh dunia.
(mdk/nvl)