Hanya Butuh Satu Kedipan Mata, Internet di China Bisa Kirim 150 File Video Kualitas Tinggi
Barangkali ini adalah kecepatan internet paling cepat di dunia saat ini. Konon kecepatan internet China 10 kali lebih cepat dari negara lain.
Barangkali ini adalah kecepatan internet paling cepat di dunia saat ini. Konon kecepatan internet China 10 kali lebih cepat dari negara lain.
Hanya Butuh Satu Kedipan Mata, Internet di China Bisa Kirim 150 File Video Kualitas Tinggi
China telah meluncurkan jaringan layanan internet tercepat di dunia yang berhasil melampaui prediksi industri dalam dua tahun terakhir.
Menurut laporan Gizmochina dan The Guardian, Rabu (15/11), jaringan backbone (tulang punggung) internet itu menghubungkan kota-kota besar untuk menawarkan transmisi data yang begitu cepat. Berapa kecepatannya?
- Negara-negara Ini Punya Kecepatan Internet Ngebut, Bagaimana Indonesia?
- CEK FAKTA: Hoaks Video Tentara China Disiagakan untuk Perang Lawan Indonesia
- Viral Video Perusahaan China Larang Pengibaran Bendera Merah Putih di Morowali, Simak Fakta Sebenarnya
- Beruang Betulan atau Manusia Pakai Kostum? Netizen China Penasaran karena Video dari Kebun Binatang
Kecepatan transmisi data yang ditawarkan adalah sebesar 1,2 terabit (1.200 gigabit) per detik atau sepuluh kali lebih cepat dari internet yang ada saat ini. Sebagian besar jaringan backbone internet global saat ini beroperasi pada kecepatan sekitar 100 gigabit per detik.
China berhasil melampaui kecepatan ini, bahkan melampaui peningkatan kecepatan internet yang baru-baru ini dilakukan di Amerika Serikat menjadi 400 gigabit per detik. Pencapaian ini merupakan lonjakan besar dalam industri internet global.
Hasil Kolaborasi
Tidak dikerjakan oleh satu perusahaan saja, proyek luar biasa ini merupakan hasil kolaborasi dari Universitas Tsinghua, China Mobile, Huawei Technologies, dan China Education and Research Network (Cernet) Corporation.
Jaringan ini mencakup lebih dari 3.000 kilometer, dan menghubungkan Beijing, Wuhan, dan Guangzhou melalui sistem kabel serat optik yang ekstensif.
Koneksi antara tiga kota ini juga merupakan bagian dari proyek ambisius Future Internet Technology Infrastructure (FITI) yang telah dilakukan selama sepuluh tahun.
Wu Jianping dari Chinese Academy of Engineering dan pemimpin proyek FITI, menyatakan bahwa jaringan ini tidak hanya menjadi terbosan yang sukses, tetapi juga memberi China teknologi canggih untuk membangun internet yang lebih cepat.
Sementara Wakil presiden Huawei Technologies, Wang Lei juga menyatakan bahwa dengan kecepatan seperti ini, jaringan tersebut mampu mentransfer data yang setara dengan 150 film high definition hanya dalam waktu satu detik.
Lalu untuk Apa?
Bukan untuk mengakses internet saja, jaringan ini berguna untuk berbagai kepentingan lainnya. Misalnya untuk pendidikan dan penelitian nasional.
Jaringan ini juga berguna untuk kebutuhan transfer data yang berkembang pesat dari aplikasi, seperti kendaraan listrik yang terhubung dan tambang yang menggunakan teknologi industri 5G.