Situs Partai Solidaritas Indonesia down, ulah hacker nakal?
Staf IT dan relawan PSI sedang berusaha mengatasi masalah hacking ini
Tanggal 28 Januari lalu, Institute for Transformation Studies (INTRANS) lewat hasil risetnya mengumumkan bila Partai Solidaritas Indonesia (PSI) adalah salah satu partai dengan performa online terbaik. Namun, kini website PSI justru tidak bisa diakses alias down.
Menurut rilis pers dari PSI (05/02), staf IT dan relawan mereka sedang berusaha mengatasi masalah tersebut. Lebih lanjut, PSI berharap masalah website mereka bisa selesai dalam waktu 24 jam ke depan.
-
Apa yang dilakukan para hacker terhadap toko penjara? Para peretas memanipulasi daftar harga di toko penjara, menurunkan harga barang menjadi jauh di bawah nilai normalnya.
-
Apa yang menjadi sasaran utama hacker dalam serangan siber terkait pemilu? Laporan dari Pusat Keamanan Siber Kanada ungkapkan bahwa serangan siber yang menargetkan pemilihan umum (pemilu) telah meningkat di seluruh dunia.
-
Siapa saja yang menjadi korban serangan hacker? Distributor kimia asal Jerman, Brenntag SE, dilaporkan membayar uang tebusan sebesar USD4,4 juta atau Rp71,9 miliar dalam bentuk Bitcoin kepada kelompok ransomware DarkSide untuk mendapatkan dekripsi file yang dienkripsi oleh para peretas selama serangan ransomware terhadap perusahaan tersebut.
-
Bagaimana cara hacker melakukan serangan? Tahun ini, fokus serangan beralih dari penghancuran atau keuntungan finansial melalui ransomware ke upaya pencurian informasi, pemantauan komunikasi, dan manipulasi informasi.
-
Apa saja jenis serangan yang dilakukan hacker? Serangan-serangan ini meliputi serangan siber yang merusak hingga yang melibatkan pemata-mataan (spionase), pencurian informasi, dan penyebaran misinformasi atau disinformasi.
-
Siapa hacker yang pernah meretas komputer Departemen Pertahanan Amerika Serikat? Jonathan James (c0mrade)Jonathan James merupakan hacker remaja pertama yang pernah ditangkap karena kejahatan siber di Amerika Serikat. Saat ia berusia 15 tahun, di tahun 1999, James pernah melakukan peretasan ke dalam komputer Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Dengan aksinya itu, James berhasil mendapat akses ke lebih dari 3.000 pesan dari pegawai pemerintah, kata sandi, dan berbagai data sensitif lainnya.
Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, mengatakan bila dirinya penasaran ada hacker yang mau-maunya meretas situs PSI.
"Ini bukan ulah hackers, masa iya hackers Indonesia yang terkenal ideologis itu mau menjebol website PSI yang notabene memperjuangkan kampanye partisipatif di internet," ungkap Raja.
Raja menambahkan bila kemungkinan aksi peretasan website PSI dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak senang akan keberadaan PSI. Terlebih, riset INTRANS menyebutkan bila PSI banyak diminati dan termasuk parpol yang paling banyak melibatkan audiens dan mendapatkan apresiasi di media sosial. Basis kampanye PSI sendiri memang internet karena murah, tidak seperti TV.
Oleh karena itu, Raja berharap siapa saja yang meretas website PSI untuk berhenti melakukan tindakan peretasan itu.
"Mohon kepada yang iseng berhenti mengisengi PSI. Kami tidak punya TV, hanya website ini. Kami juga bukan siapa-siapa. Hanya sekumpulan anak muda yang ingin membuat cerita baru di panggung politik indonesia," lanjut Raja.
Baca juga:
Cerita Bill Gates retas PC sekolah demi duduk samping gadis cantik
Retas NASA, grup hacker ini nyaris tenggelamkan drone Rp 3 triliun
Temukan bug di Facebook, hacker ini diganjar Rp 100 juta
7ev3n, virus komputer baru tukang minta tebusan puluhan juta rupiah
Balas dendam, hacker ISIS koar-koar mau serang Google