Video detik-detik meletusnya Gunung Kelud beredar di Youtube
Video berdurasi sekitar 5 menit ini menunjukkan dahsyatnya letusan Gunung Kelud, Kamis malam (13/2)
Video detik-detik meletusnya Gunung Kelud pada Kamis (13/2) malam berhasil direkam salah satu warga sekitar dan diunggah ke situs Youtube.
Berdasarkan pantauan merdeka.com (14/2), video unggahan warga dengan akun Youtube bernama Dani Anto ini memperlihatkan bagaimana dahsyatnya semburan abu letusan Gunung Kelud yang disertai dengan sambaran petir di langit sekitaran wilayah Kediri.
-
Kapan Gunung Semeru meletus? Gunung Semeru terus bergejolak dalam beberapa pekan terakhir. Terbaru gunung tertinggi di Pulau Jawa itu kembali erupsi pada Minggu (31/12) dini hari. Letusannya disertai lontaran abu yang mengarah ke arah selatan dan barat daya.
-
Kapan Gunung Seulawah Agam meletus? Dari segi sejarah erupsinya, tidak diketahui pasti kapan terjadinya letusan tersebut.
-
Kapan Gunung Merapi meletus? Awan panas guguran itu terjadi pukul 20.26 WIB yang mengarah ke barat daya (Kali Bebeng) arah angin ke timur.
-
Kapan Gunung Dempo meletus? Gunung Dempo Pagaralam, Sumatera Selatan, mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 2.000 meter di atas puncak, Selasa (25/7) pukul 21.15 WIB.
-
Apa itu Gunung Kelam? Gunung Kelam membentang dari arah barat ke timur dengan ketinggian 1.002 mdpl dan merupakan sebongkah batu raksasa atau monolit.
-
Apa itu Gunungan Ketupat? Salah satu bukti kekompakan warga Dusun Kepuhbener, Desa Kedungrejo, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk tampak dalam pelaksanaan tradisi Gunungan Ketupat.
Selain itu, dalam video berdurasi sekitar 5 menit ini juga tampak pijaran lava yang menyembur ke atas saat letusan terjadi.
Letusan Gunung Kelud ini sendiri membuat aktivitas warga di wilayah sekitar seperti Kediri, Blitar, dan Malang terganggu. Bahkan jalur Malang - Kediri sampai saat ini masih ditutup dan warga dengan radius 10 km dari Gunung Kelud masih terus dievakuasi ke tempat penampungan.
Tidak hanya itu, abu letusan Gunung Kelud ini dilaporkan juga sampai ke wilayah Surabaya dan beberapa kota di Jawa Tengah seperti Yogyakarta dan Solo.
Akibat letusan ini, tiga bandara yaitu Bandara Juanda, Adi Soemarmo dan Adisucipto di tutup sementara dan semua penerbangan menuju dan dari ketiga bandara tersebut terpaksa dibatalkan.
Baca juga:
XL siapkan mobile BTS dan genset di sekitar Gunung Kelud
Gunung Kelud meletus, beredar pesan hoax Bromo Siaga 1
BBM ada letusan susulan dan gempa 8 SR hoax, jangan disebarkan
Kelud meletus, jaringan Telkomsel tetap normal
BNPB: Erupsi Gunung Kelud, 2 orang tewas dan 100.248 mengungsi