Bendera Merah Putih Berkibar Pertama saat Majapahit Kalahkan Mongol, Begini Kisahnya
Pasukan Majapahit mengibarkan bendera Merah Putih sebagai tanda kemerdekaan mereka.
Kerajaan Majapahit mengawali terbebasnya Nusantara dari campur tangan kekuasaan asing. Kemenangan atas Pasukan Mongol menjadi titik balik berdirinya kejayaan Majapahit.
Raden Wijaya memegang andil besar atas kemenangan melawan tentara Kubilai Khan. Terlebih mereka mampu membuat pasukan Mongol tak berkutik.
-
Apa saja cerita lucu bahasa Jawa yang lagi trending? Bagi Anda yang ingin membaca salah satunya, ulasan berikut ini bisa menjadi referensi yang tepat. Melansir dari berbagai sumber, Kamis (2/5), berikut merdeka.com ulas mengenai kumpulan contoh cerita lucu bahasa Jawa yang ampuh mengusir rasa suntuk dan bosan untuk Anda.
-
Kenapa Sumpah Pemuda menjadi momentum penting dalam sejarah Indonesia? Sumpah Pemuda memiliki makna penting dalam sejarah Indonesia. Sebab menjadi momentum penyatuan para pemuda dari berbagai etnis dan latar belakang untuk memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
-
Apa yang menjadi cikal bakal sejarah penerbangan sipil di Indonesia? Pesawat persembahan dari masyarakat Aceh ini menjadi langkah besar industri penerbangan sipil di Indonesia. Saat ini, orang-orang bisa menikmati penggunaan transportasi udara yang jauh lebih nyaman dan aman tentunya. Namun, tidak banyak yang tahu bagaimana sejarah awal mula penerbangan sipil di Indonesia. Adanya transportasi udara ini berkat tokoh dan masyarakat terdahulu yang ikut andil dalam menorehkan sejarah penerbangan sipil di Indonesia.
-
Apa yang digambarkan akun Tiktok @endofearth tentang Indonesia di masa depan? Akun TikTok ini menggunakan AI untuk menggambarkan kondisi Indonesia bak kota mati di masa mendatang. Di era modern ini, teknologi AI telah tersebar luas di mana manusia menggunakannya untuk berbagai keperluan. Penggunaan teknologi AI telah mengubah banyak aspek kehidupan manusia, terutama di bidang fotografi.
-
Cerita lucu apa yang dibagikan oleh merdeka.com? Untuk itu, berikut merdeka.com membagikan kumpulan beberapa cerita lucu dilansir dari berbagai sumber, Jumat (19/1/2024):
-
Bagaimana sejarah Lembah Anai terbentuk? Konon, dulunya air terjun ini menjadi saksi bisu pergerakan rakyat Minang dalam melawan penjajahan. Pada masa kolonial, masyarakat setempat dipaksa untuk menjadi pekerja membangun jalan lintas Sumatera yang menghubungkan antara Kota Padang dan Padang Panjang via Lembah Anai.Masyarakat Minang yang bekerja dalam proyek pembangunan jalan tersebut harus menempuh jarak yang cukup jauh, bahkan bisa berhari-hari dari tempat mereka tinggal menuju lokasi pembangunan jalan.
Mengutip buku 'Kumpulan Cerita Majapahit' karya penulis Ayuhanafiq, RB.Abd. Gani, Evi Sudyar, terbitan Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto 2020, kemenangan Majapahit atas Mongol menjadi awal mula tegaknya simbol Majapahit yang merdeka.
Pasukan Majapahit mengibarkan bendera Merah Putih sebagai tanda kemerdekaan mereka. Bagaimana kisah selengkapnya? Simak berikut ini.
Kemenangan Majapahit, Terbebasnya Nusantara
Foto: Youtube/Andaka TV ©2023 Merdeka.com
Pasukan Mongol berhasil diperdaya oleh Raden Wijaya dan pasukan Majapahit. Pertumpahan darah mengakhiri keberadaan tentara Kubilai Khan di Tanah Jawa.
Kemenangan atas Jayakatwang ternyata menjadi sia-sia karena banyak pasukan Mongol yang tewas karena dibunuh 'sekutu' mereka.
Namun kemenangan Majapahit menjadi angin segar bagi Nusantara. Terlebih menjadi awal mula bebasnya Nusantara dari intervensi kerajaan asing.
Berkibarnya Merah Putih Majapahit
Youtube Muhammad Arfan Fadhil ©2023 Merdeka.com
Berkibarnya bendera merah putih sekaligus menjadi tanda merdekanya Kerajaan Majapahit. Bendera tersebut bernama Getah Getih (Merah Putih).
Bendera tersebut identik dengan Kerajaan Majapahit. Namun, jauh sebelumnya Jayakatwang juga menggunakan bendera tersebut saat mengejar pasukan Raden Wijaya.
Getah Getih kelak menjadi lambang negara Majapahit seperti disebutkan dalam Negarakertagama.
Bahkan Raja Hayam Wuruk memakai bendera tersebut sebagai tanda pengenal pasukannya saat pergi ke daerah kekuasaan Majapapahit.
Kekuasaan Raden Wijaya di Majapahit
Keberhasilan Raden Wijaya merebut kekuasaan Jayakatwang dan mengalahkan pasukan Mongol membuat dirinya diangkat menjadi raja pertama Majapahit dengan gelar Kertarajasa Jayawardana.
Penobatan R Wijaya sebagai Raja Majapahit diperkirakan terjadi pada tanggal 15 bulan Kartika tahun 1216 Saka, atau 10 November 1293 M. Momen tersebut sekaligus menjadi awal mula berdirinya kerajaan baru bernama Wilwatikta atau Majapahit.
Raden Wijaya dikenal tegas dan bijak. Dirinya tak lupa dengan jasa para tokoh yang membantunya.
Sperti Arya Wiraraja yang diberi kekuasaan atas daerah Lumajang hingga Blambangan. Selain itu Arya Wiraraja dan Ranggalawe diangkat sebagai Pasangguhan Pranajaya (pejabat tinggi kerajaan yang bertugas merencanakan dan mengambil keputusan tentang seluk beluk pemerintahan yang harus dilaksanakan para pejabat di bawahnya).
Beberapa tokoh lain seperti Nambi diangkat menjadi patih. Ranggalawe juga diangkat sebagai Adipati Tuban, dan Lembu Sora sebagai patih Dhaha (Kadiri).