Ada aksi 2-12, pusat perbelanjaan Sarinah tutup seharian
"Kita tutup karena pegawai susah untuk sampai Sarinah. Jadi kita tutup saja."
Puluhan ribu massa hari ini melakukan aksi Bela Islam jilid III di kawasan Monas dan sekitarnya. Demo besar ini memberi efek negatif untuk aktivitas perdagangan.
Pantauan merdeka.com di pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta Pusat tidak ada aktivitas perbelanjaan sama sekali. Hanya dua buah restoran cepat saji asal Amerika Serikat yang buka.
-
Dimana demo buruh terjadi? Elemen buruh melakukan rasa di daerah Bekasi, Jawa Barat dan sekitarnya.
-
Kapan aksi demo terjadi? Aksi demo kali ini sangat besar, melibatkan tidak hanya mahasiswa tetapi juga para komika seperti Arie Kriting dan Mamat Alkatiri yang ikut turun berdemo.
-
Siapa yang terlibat dalam demo tersebut? Sejumlah kepala desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/7/2023). Rencananya, akan ada ribuan massa aksi yang ikut serta dalam demo tersebut.
-
Dimana OJK menyelenggarakan acara Literasi Keuangan Indonesia Terdepan (Like IT) series #2? OJK bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menjadi tuan rumah untuk penyelenggaraan Like IT series #2 yang mengusung tema “UMKM Maju, Investasi Bertumbuh” di Aula Garuda Kompleks Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Pontianak, Senin (28/8).
-
Kapan debat cawapres tema ekonomi akan diadakan? Debat Cawapres akan digelar Jumat 22 Desember 2023.
-
Dimana Forum Bisnis Indonesia-RRT digelar? Forum Bisnis Indonesia-Republik Rakyat Tiongkok resmi digelar di China World Hotel, Beijing, RRT pada Senin (16/10/2023) lalu.
Direktur Utama Sarinah, Isnawati Ielza mengakui jika pusat perbelanjaan Sarinah hari ini tutup total. Menurutnya, keputusan ini harus diambil karena pihaknya tidak ingin menyulitkan karyawannya.
"Kita tutup karena pegawai susah untuk sampai Sarinah. Jadi kita tutup saja. Dari pada buka tidak ada yang jaga warungnya. Mereka banyak yang berasal dari Depok, Bogor," ujarnya saat dihubungi di Jakarta, Jumat (2/12).
"Ini saja kalau kantor buka tapi setengah hari. Tadi sempat sudah ada rencana toko buka. Tapi ternyata mereka tersendat sama padatnya demonstran," sambungnya.
Tidak hanya itu, Isnawati khawatir toko-toko akan sepi pengunjung. Namun, dia memastikan besok akan kembali beroperasional seperti biasa.
"Kalau khawatir engga ada pengunjung memang ada. Tapi yang kita khawatirkan itu karyawan-karyawan kita. Jadi tutup ini murni faktor internal," pungkasnya.
Baca juga:
KCJ siapkan 6 KRL tambahan angkut demonstran 2-12
10 Orang diciduk polisi, 8 dikenakan pasal makar, 2 langgar UU ITE
Aksi 2 Desember beri berkah pedagang bakso dan gorengan
Gratiskan dagangannya, pedagang Laksa diserbu demonstran aksi 2-12
Kapolri: Kami apresiasi yang tinggi peserta aksi bela Islam III