Berkah Digitalisasi, Sri Mulyani Ungkap Belanja ATK Pemerintah Turun Drastis
Selama pandemi Covid-19, belanja pemerintah untuk operasional, khususnya untuk membeli alat kantor (ATK) turun drastis. Sebab berbagai kegiatan dilakukan menggunakan digital.
Selama pandemi Covid-19, belanja pemerintah untuk operasional, khususnya untuk membeli alat kantor (ATK) turun drastis. Sebab berbagai kegiatan dilakukan menggunakan digital.
"Yang paling senang sebagai Menteri Keuangan Pak Gub, biaya operasi pemerintah menurun Pak. Jadi pembelian ATK turun," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Leaders Talk, Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia 2022, di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali Senin (11/7).
-
Siapa yang mendorong literasi digital di Indonesia? Wakil Ketua Komisi I DPR-RI Teuku Riefky Harsya menekankan pentingnya literasi digital untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dalam menggunakan internet.
-
Mengapa pelaku usaha di Indonesia menganggap transformasi digital penting? Para pelaku bisnis di Indonesia menyadari pentingnya melakukan transformasi digital. Demi memenuhi kebutuhan mereka sebagai pengusaha sekaligus menyajikan solusi bagi masyarakat, pengembangan teknologi dan pengembangan inovasi dinilai sebagai sebuah kebutuhan yang harus dipenuhi.
-
Apa itu Rupiah Digital? Rupiah Digital merupakan uang Rupiah yang memiliki format digital.
-
Kenapa Bank Indonesia mengembangkan Rupiah Digital? Selain menjadi mata uang yang cepat, mudah, murah, aman, dan andal dalam ekosistem digital di masa depan, Rupiah Digital juga menjadi solusi yang memastikan Rupiah tetap menjadi satu-satunya mata uang yang sah di NKRI.
-
Bagaimana cara Indonesia dan Singapura meningkatkan kerja sama ekonomi digital? Pada pertemuan bilateral tersebut, kedua Menteri membahas upaya peningkatan kerja sama ekonomi digital melalui ASEAN Digital Economy Framework Agreement dan Joint Initiative on e-Commerce di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).
-
Mengapa literasi digital penting untuk Indonesia? Wakil Ketua Komisi I DPR-RI Teuku Riefky Harsya menekankan pentingnya literasi digital untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dalam menggunakan internet. Dengan demikian, masyarakat dapat lebih cerdas dan aman menggunakan internet.
Sebaliknya, biaya internet mengalami peningkatan karena penggunaannya menjadi lebih intens. Sehingga secara umum belanja pemerintah tetap sama saja. "Tapi sekarang biaya internet naik, jadi berubah birokrasi pintar caranya turun di ATK terus naikin di internet, jadi sama saja," kata dia.
Meskipun secara pengeluaran tidak berubah, namun Sri Mulyani menyebut semuanya menjadi lebih efisien. Transformasi digital di Kementerian Keuangan mampu melihat perubahan pengelolaan anggaran.
"Selama pandemi karena semuanya kita dipaksa untuk pindah ke digital sekarang semua biaya capex untuk zoom dan berbagai konektivitas menjadi sangat meningkat," kata dia.
Hanya saja, seiring meredanya pandemi, dia berharap belanja pemerintah bisa lebih efisien. Satu sisi juga perlu adanya rapat, pertemuan atau perjalanan dinas untuk menggerakkan ekonomi masyarakat.
"Tapi itu saya harap one of sesudah itu efisiensi dari biaya-biaya meeting, pertemuan, perjalanan dinas enggak terlalu banyak juga Pak harusnya. Meskipun untuk menggerakkan ekonomi terutama untuk Pak Gubernur Bali karena kalau kita semua Pak zoom terus ya berarti tidak pernah pergi ke Bali," sambungnya.
Sehingga tetap perlu menjaga keseimbangan antara kegiatan pemerintah yang bisa menggerakkan masyarakat dengan efisiensi penggunaan anggaran.
Baca juga:
Catatan JPPI: Hanya 33 Persen Lulusan SMP di Jakarta Diterima SMA Negeri
Menteri Erick Minta Digitalisasi Dunia Pendidikan Dipercepat
Wapres Harap Pesantren Al-Ittifaq Bandung jadi Role Model Digitalisasi Pertanian
10 Soal Teka-Teki Silang Matematika SD dan Jawaban, Cocok untuk Belajar Menyenangkan
Pengertian Kata Kerja Aksi dan Contohnya, Pahami Penggunaannya dengan Tepat
Digitalisasi Data Sekolah untuk Mendukung Target Pemerintah