Bulog Jual Beras Anti Stunting, ini Harganya
Perum Bulog melalui iPangananDotCom menghadirkan beras untuk kesehatan khususnya penanggulangan stunting bermerk Fortivit. Beras sehat ini dijual seharga Rp59.000 per 3 kilogram.
Perum Bulog melalui iPangananDotCom menghadirkan beras untuk kesehatan khususnya penanggulangan stunting bermerk Fortivit. Beras sehat ini dijual seharga Rp59.000 per 3 kilogram.
Stunting merupakan gangguan pertumbuhan pada anak yang ditandai dengan tidak sempurnanya tinggi badan anak. Kondisi ini biasanya terjadi karena kurangnya gizi pada anak.
-
Apa yang terjadi pada oknum buruh yang mempermainkan beras di gudang BULOG? Oknum buruh yang merupakan tenaga harian lepas di gudang Banjar Kemantren 2 dalam video tersebut sudah tidak dipekerjakan lagi dan Kepala Gudang Banjar Kemantren 2 sudah diberikan Surat Peringatan (SP) dan dimutasi.
-
Siapa yang menugaskan BULOG untuk mengimpor beras? “Di tengah situasi yang sangat sulit mendapatkan beras impor, BULOG sudah berhasil mendapatkan kontrak sebesar 1 juta ton dari kuota tambahan penugasan importasi beras dari pemerintah di akhir tahun 2023 sebanyak 1,5 juta ton”, ujar Tomi.
-
Apa itu stunting? Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak akibat kurangnya asupan makanan yang bergizi dan infeksi kronis pada periode pertumbuhan mereka.
-
Kenapa stunting berbahaya bagi anak? Melansir dari halodoc, para orang tua jangan menyepelekan stunting pada anak. Tahukah kalian, kondisi ini mampu memberikan dampak buruk pada kesehatan tubuh anak. Mulai dari terjadi gangguan pertumbuhan, penurunan fungsi perkembangan saraf dan kognitif hingga risiko peningkatkan penyakit kronis ketika anak beranjak dewasa.
-
Kenapa stunting bisa terjadi? Faktor penyebab stunting meliputi pola makan yang tidak sehat, kekurangan gizi, akses terbatas terhadap asupan makanan bergizi, serta infeksi kronis seperti diare dan penyakit pernafasan.
-
Bagaimana Buleng dilakukan? Buleng diawali dengan memperkenalkan judul cerita, dilanjutkan dengan menyebutkan silsilah raja, menggambarkan sekilas keadaan kerajaan, menggambarkan konflik-konflik yang terdapat dalam cerita, lalu diakhiri dengan penjelasan pesan moral yang terkandung dalam cerita.
"Kita juga hadirkan beras fortivit untuk stunting bermerk Fortivit," kata Wakil Pimpinan Wilayah Bulog Jawa Tengah Sri Muniati di Gudang IPangananDotCom Tambak Aji, Semarang, Jumat (22/7).
Untuk cara pembelian melalui aplikasi Shopee, bisa dimulai dengan klik IPangananDotCom, klik tujuan kota pengiriman, check out produk, cek alamat pengiriman, pilih sistem pembayaran, buat pesanan dan lakukan pembayaran. Pesanan akan diterima 2-3 hari kerja efektif setelah dilakukan pembayaran.
Apabila pembayaran terverifikasi sebelum pukul 16.00 WIB, pesanan akan diproses pada hari yang sama kecuali Sabtu hanya sampai pukul 12.00 WIB.
Bagi masyarakat yang berminat untuk memesan namun menemui kendala atau ingin bekerjasama, dapat menghubungi Call Centre iPangananDotCom nomor (021) 50986039 atau BULOG Kanwil Jateng pada nomor 081283288109.
Sebagai informasi, saat ini, hadir di 11 kota besar meliputi Jakarta, Tangerang, Bogor, Karawang, Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Medan, dan Makassar.
Toko Online Bulog Semarang Catatkan Omzet Rp 1,4 Juta per Hari
Omset penjualan rata-rata IPangananDotCom yang berlokasi di kota Semarang rata-rata mencapai Rp450 juta per tahun atau Rp1,4 juta per hari.
IPangananDotCom merupakan pasar online hasil kerjasama Perum BULOG dengan SSI (StoreSend Indonesia) untuk kemudahan berbelanja produk pangan sekaligus menjaga kestabilan harga pangan melalui pemanfaatan teknologi digital.
"Omset penjualan rata-rata Rp450 juta/tahun atau Rp 1,4 juta/hari," ujar Wakil Pimpinan Wilayah Bulog Jawa Tengah Sri Muniati di Gudang IPangananDotCom Tambak Aji, Semarang, Jumat (22/7).
Muniati merinci, produk yang paling diburu konsumen ialah komoditas beras khususnya kualitas medium merk Nanas Madu. Sedangkan penjualan beras kualitas premium yang paling laris merk Cap Tanak.
"Produk non beras paling laris adalah gula MANISKITA," imbuhnya.
Untuk kisaran harga beras medium dijual Rp 51.500/pack dan beras premium harga Rp 59.999/pack s/d Rp.63.999/pack. Sementara harga jual produk gula di tingkat konsumen rata-rata sebesar Rp14.000 per kilogram.
(mdk/bim)