Capai Indonesia Maju, Pemerintah Ingin Naikkan Pendapatan Nasional Bruto
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa mengatakan, demi menuju visi Indonesia emas 2045 menjadi negara berdaulat, maju dan berkelanjutan, Gross National Income (GNI) per kapita Indonesia harus dinaikan hingga USD 30.300.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa mengatakan, demi menuju visi Indonesia emas 2045 menjadi negara berdaulat, maju dan berkelanjutan, Gross National Income (GNI) per kapita Indonesia harus dinaikan hingga USD 30.300.
"Gross National Income per kapita Indonesia perlu dinaikkan hingga USD 30.300 agar menjadi negara maju," ujar Suharso, dalam acara Visi Indonesia 2045 dan Harapan Mewujudkan: Industri Maju, Rakyat Sejahtera, Jakarta, Senin (5/6).
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Kapan pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,17 persen secara tahunan? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Mengapa pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 meningkat dibandingkan dengan kuartal I-2023? “Pertumbuhan ekonomi kita secara kuartal (q-to-q) lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang ini sejalan dengan pola yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya, yaitu pertumbuhan triwulan II selalu lebih tinggi dibandingkan di triwulan I,” terang Edy.
-
Kapan target pertumbuhan ekonomi Indonesia diproyeksikan mencapai 6,22 persen? Penerapan ekonomi hijau dalam jangka panjang diproyeksikan dapat menstabilkan pertumbuhan ekonomi rata-rata sebesar 6,22 persen hingga 2045," kata Airlangga di Jakarta, Kamis (4/7).
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
Suharso menjelaskan hal itu terwujud melalui kemajuan industri yang selaras dengan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu dalam Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045, Indonesia menetapkan sejumlah industri prioritas untuk menjawab tantangan industri dan ekonomi, terutama mewujudkan Indonesia menjadi high-income country dalam kurun waktu 15-17 tahun ke depan.
"Diskusi hari ini kami dapat masukan adalah bagaimana industrialisasi ke depan itu memperhatikan struktur sosial hari ini dan ketika terjadi transformasi dalam industri juga dengan serta merta menjadi transformasi sosial. Sehingga apa yang kita cita-citakan GNI per kapitanya naik itu juga bisa terbentuk," tutur Suharso.
"Kalau kita lakukan ini tetapi ternyata tidak ada perubahan disini, ini berjalan sendiri-sendiri dan nanti itu GNI per kapitanya kita tidak capai," tambahnya.
Dia pun menjabarkan di dalam RPJPN 2025-2045 telah menetapkan lima kelompok industri prioritas. Pertama, industri berbasis sumber daya alam, meliputi industri berbasis agro (pertanian, perkebunan, kehutanan), industri berbasis hilirisasi tambang, serta industri berbasis sumber daya laut.
Kedua, industri dasar, mencakup industri kimia dasar dan industri logam. Ketiga, industri berteknologi menengah-tinggi, termasuk industri perkapalan, industri kedirgantaraan, industri otomotif dan alat angkut, industri pertahanan, industri alat kesehatan, industri produk kimia dan farmasi, industri mesin dan perlengkapan, dan industri elektronik.
Keempat, industri barang konsumsi berkelanjutan, yakni industri makanan dan minuman, industri tekstil dan produk tekstil, serta industri alas kaki. Kelima, industri berbasis inovasi dan riset, yaitu industri berbasis bio dan bioteknologi.
"Kita harus mengarahkan sektor industri untuk bisa memproduksi produk yang lebih kompleks dan inilah strategi industrialisasi kita ke depan," jelasnya.
Baca juga:
Lima Daftar Terbaru Orang Terkaya di Malaysia
Indonesia Berpotensi Pimpin Blok Ekonomi Digital di Asia Tenggara, Ini Alasannya
Sri Mulyani Harap Masyarakat Terapkan Nilai Luhur Pancasila untuk Dukung Ekonomi
Jokowi: Indonesia Satu dari Sedikit Negara yang Berhasil Jaga Stabilitas Ekonomi
2024, Pertumbuhan RI Dipengaruhi Prospek Ekonomi Global
Indonesia, India dan China Berpotensi Naik Kelas Jadi Negara Maju