Kementerian BUMN Gandeng Kemenag Sulap Asrama Haji Jadi RS Darurat Covid-19
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah menginstruksikan mencari tempat yang bakal dijadikan Rumah Sakit Darurat Covid-19. Rencananya, pemerintah bakal membangun kembali rumah sakit darurat di daerah setingkat provinsi untuk menangani pasien terinfeksi virus corona.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah menginstruksikan mencari tempat yang bakal dijadikan Rumah Sakit Darurat Covid-19. Rencananya, pemerintah bakal membangun kembali rumah sakit darurat di daerah setingkat provinsi untuk menangani pasien terinfeksi virus corona.
"Kami diperintahkan Pak Erick supaya mulai cari (tempat) di beberapa provinsi," kata Staf Khusus Kementerian BUMN Arya Sinulingga di Kantor BNPB, Jakarta Timur, Selasa, (24/3).
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Bagaimana Kementerian BUMN meningkatkan daya saing BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
-
Kapan Tanri Abeng menjabat sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN? Selanjutnya pada tahun 1998 ia ditunjuk oleh Presiden Soeharto sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN dan dilanjutkan dengan jabatan yang sama di Kabinet Reformasi Pembangunan pimpinan Presiden Habibie.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Kenapa Kementan menggandeng UGM? Pada saat ini dengan banyaknya permohonan sertifikasi alsintan prapanen maupun pascapanen dan sangat terbatasnya laboratorium pengujian alsintan di Indonesia, kami sangat mengapresiasi Fakultas Tekonologi Pertanian – UGM yang telah mempunyai laboratorium pengujian alsintan dan telah terakreditasi dari Komite Akreditasi Nasional (KAN) bersedia bekerjasama.
-
Kapan Dewan Banteng resmi dibentuk? Sebanyak 612 anggota aktif dan pensiunan menyetujui pembentukan Dewan Banteng ini yang dipimpin oleh Letkol Ahmad Husein. Dewan Banteng resmi terbentuk pada tanggal 25 November 1956.
Arya menjelaskan, salah satu tempat yang bisa dijadikan rumah sakit darurat adalah asrama haji, sebab bisa menampung orang banyak. Untuk itu, Kementerian BUMN akan berkoordinasi dengan Kementerian Agama untuk segera mengeksekusi dengan bantuan sejumlah anak perusahaan di BUMN.
Rencananya, rumah sakit darurat di asrama haji ini akan ada di Bandung, Semarang dan Surabaya. "Ini nanti disiapkan oleh Kementerian BUMN bersama seluruh anak perusahaannya," jelasnya.
Sebagaimana diketahui, BUMN telah menyulap Wisma Atlet di Kemayoran menjadi Rumah Sakit Darurat Covid-19. Kamar para atlet ini sudah diubah menjadi kamar yang siap menampung pasien terinfeksi virus corona.
"Itu kami kerjakan 4 hari," imbuhnya.
Selain ruang rawat inap, sejumlah fasilitas juga telah disediakan. Misalnya ruang ICU, Unit Gawat Darurat (IGD), hingga laboratorium. Sejumlah perangkat kesehatan juga telah disediakan seperti perlengkapan tes lap, tes PCR, tes paru dan tes darah.
"Apa yang dikerjakan di Jakarta akan kami duplikasi di beberapa daerah," tandasnya.
Baca juga:
Imbas Covid-19, Jumlah Penumpang MRT, LRT, TransJakarta dan KRL Turun Signifikan
Wabah Covid-19, Jokowi Minta Kepala Daerah Hitung Dampak Ekonomi Saat Buat Kebijakan
Pemerintah akan Kerja Sama dengan Unicorn Tangani Pasien Covid-19
Terpisah Karena Corona, Bocah Ini Kangen Orang Tua Sampai Bikin Ridwan Kamil Sedih
Formappi: Rapid Test Khusus Anggota DPR Perlihatkan Egoisme & Mengistimewakan Diri
Aksi Militer di Sejumlah Negara Ikut Perangi Corona