KNKT Ungkap Temuan Masalah di Bus Listrik, dari Karat Hingga Korsleting
Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) masih menemukan beberapa masalah dalam kendaraan bus listrik di Tanah Air. Salah satunya adalah ruang penyimpanan baterai bus listrik yang keropos atau berkarat.
Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) masih menemukan beberapa masalah dalam kendaraan bus listrik di Tanah Air. Salah satunya adalah ruang penyimpanan baterai bus listrik yang keropos atau berkarat.
Ketua KNKT, Soerjanto Tjahjono mengatakan, penyimpanan ruang baterai itu umumnya harus tahan karat. Sebab, jika ruang penyimpanan baterai mengalami karat akan menyebabkan aki jatuh.
-
Kapan Damri berencana membeli bus listrik? Perum Damri mengusulkan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp1 triliun untuk 2025 yang akan digunakan untuk penyediaan 100 bus listrik Transjakarta dan peremajaan bus diesel angkutan perintis.
-
Apa yang menjadi ciri khas PO Bus Bireuen Ekspress? Selain PO Bus PMTOH yang sudah dikenal masyarakat Aceh, armada bus yang satu ini juga tak kalah legendaris dan jadi primadona.
-
Dimana kecelakaan bus yang melibatkan pelajar SMK Lingga Kencana terjadi? Polisi menetapkan Sadira (51) sebagai tersangka atas peristiwa kecelakaan bus yang ditumpangi pelajar SMK Lingga Kencana di Ciater, Subang, akhir pekan lalu.
-
Bagaimana cara PLTA Kracak menyalurkan listrik? “Jadi ini listriknya disalurkan ke Bogor, yang saat itu Buitenzorg sedang butuh, terutama untuk penerangan kantor gubernur. Setelah Buitenzorg memiliki penerangan, listrik disalurkan ke Tanjung Priuk untuk operasional Trem dan perkotaan,” kata sang kreator, Jejak Siborik.
-
Kapan BRI memulai transisi kendaraan listrik? BRI sudah memulai transisi kendaraan listrik. jumlahnya telah mencapai 97 mobil listrik, dan 50 motor listrik sebagai kendaraan Operasional kantor.
-
Kapan KNILM melakukan penerbangan perdana? Hari bersejarah itu terjadi pada tanggal 1 November 1928. Saat itu KNILM terbang perdana dari Bandara Andir, Bandung menuju Surabaya.
"Maka itu saya sampaikan mereka sedang berusaha ruang baterai tidak mudah berkarat," jelasnya dalam diskusi Keselamatan Kelistrikan Mobil Bus, secara virtual, Kamis (18/3).
Dari hasil temuan KNKT, kendaraan bus listrik juga sering mengalami korsleting atau short circuit. Hal itu bisa terjadi karena isolasi kabel yang terbuka. Kemudian kabel yang digunakan tidak sesuai baik ukuran maupun jenisnya.
Keselamatan Transportasi Perlu Ditingkatkan untuk Genjot Pariwisata
Permasalahan lain juga terjadi karena penyambungan kabel dilakukan kurang tepat sehingga terjadi kebocoran arus listrik. Di samping itu, kabel atau peralatan listrik terkena air atau basah, kabel mengalami overheat akibat beban arus berlebih, dan kabel listrik sering terkena benda tajam.
"Masalah keselamatan transportasi ini umumnya adalah pariwisata yang bisa diandalkan, kalau pariwisata tidak dijamin bagaimana bisa mendatangkan pariwisata," jelasnya.
(mdk/bim)