Mendag Enggar Sebut Nilai Transaksi TEI 2018 Capai Rp 127,33 Triliun
Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita, mengumumkan hasil final nilai transaksi Trade Expo Indonesia (TEI) 2018 mencapai USD 8,49 miliar atau setara dengan Rp 127,33 triliun. Angka ini meningkat lima kali lipat dari target yang telah ditetapkan sebelumnya yakni sebesar USD 1,5 miliar.
Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita, mengumumkan hasil final nilai transaksi Trade Expo Indonesia (TEI) 2018 mencapai USD 8,49 miliar atau setara dengan Rp 127,33 triliun. Angka ini meningkat lima kali lipat dari target yang telah ditetapkan sebelumnya yakni sebesar USD 1,5 miliar.
"Semula ibu Dirjen tetapkan 1,5 miliar USD. Tetapi syukur pada TEI 2018 transaksinya 8,49 miliar USD Hampir 8.5 miliar USD," kata Mendag Enggar saat konferensi pers hasil final TEI 2018, di Kantornya, Jakarta, Jumat (9/11)
-
Bagaimana Kemendag memfasilitasi eksportir Indonesia di pameran EIM? “Kemendag memfasilitasi puluhan eksportir Indonesia untuk memamerkan produk-produk potensial melalui pameran EIM agar pangsa pasar produk Indonesia di negara Meksiko semakin luas,” tambahnya.
-
Mengapa Kemendag menyelenggarakan pameran Expo Indonesia en Mexico (EIM)? Pameran EIM menargetkan peningkatan ekspor nonmigas dan surplus neraca perdagangan Indonesia-Meksiko.
-
Apa yang disosialisasikan Kemendag? Kementerian Perdagangan berupaya untuk terus mendorong kinerja ekspor dengan memberikan kemudahan dan kepastian hukum. Untuk itu, Kemendag menggelar sosialisasi dua Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) terbaru mengenai ekspor pada Selasa, 18 Juli 2023.
-
Bagaimana Kemendag memastikan kelancaran kegiatan ekonomi? Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti," terang Wamendag Jerry.
-
Di mana Kemendag menjajaki peluang pasar minyak goreng Indonesia? Hal ini disampaikan Atdag Kairo M. Syahran Bhakti S saat mengunjungi perusahaan ekspor dan impor El Tawheed di Fayoum, Mesir, Rabu (3/1) bersama delegasi Kedutaan Besar RI (KBRI) Kairo.
-
Kapan UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023 berlangsung? Jadi bagian dari rangkaian kegiatan HUT ke-128 BRI, gelaran ini berlangsung pada 7-10 Desember 2023 lalu di Jakarta Convention Centre (JCC).
Dia mengatakan, nilai transaksi TEI 2018 terdiri dari transaksi investasi sebesar USD 5,55 miliar, transaksi pariwisata sebesar USD 170,5 juta, transaksi barang 1,456 miliar USD, serta transaksi jasa mencapai 1,31 miliar USD.
Enggar menyebut, produk-produk yang banyak diminati para buyers pada TEI kali ini adalah produk-produk teknologi dan informasi, makanan olahan, produk-produk kimia, minyak kelapa sawit mentah (CPO), produk-produk perikanan, serta produk kertas.
Sementara itu, negara-negara dengan nilai transaksi perdagangan tertinggi secara keseluruhan yaitu Arab Saudi mencapai USD 417,19 juta, Jepang USD 142,75 juta, Inggris USD 118,45 juta, India USD 98,39 juta dan Mesir USD 80,46 juta.
Di sisi lain, jumlah pengunjung juga tercatat sebanyak 33.333 orang dari 132 negara. Jumlah ini meningkat sebesar 16,9 persen dibandingkan tahun lalu yang sebanyak 27.711 orang dari 117 negara
Sebagai informasi, Kementerian Perdagangan (Kemendag) kembali meluncurkan pameran produk-produk Indonesia bertajuk Trade Expo Indonesia (TEI) 2018. Event akbar yang digelar untuk ke-33 kalinya ini akan diselenggarakan pada 24-28 Oktober 2018 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City Tanggerang.
Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kemendag, Arlinda mengatakan, pada pameran kali ini, ditargetkan nilai transaksi sebesar USD 1,5 miliar atau Rp 20,7 triliun dan 28 visitors dari 125 negara. Kemendag juga menargetkan 1.110 peserta untuk berpartisipasi dalam pameran tersebut.
"Menteri Perdagangan optimis hasil TEI 2018 akan berkontribusi signifikan bagi kinerja ekspor Indonesia baik jangka panjang maupun pendek. Mengingat, TEI 2017 berhasil melampaui target transaksi yang dipatok di USD 1,1 miliar mampu membukukan transaksi sebesar USD 1,4 miliar," kata Arlinda.
Baca juga:
3 Perusahaan Singapura bukukan kontrak dagang USD 26,5 juta di TEI 2018
Di TEI 2018, Kadin luncurkan Gerakan Ekspor Nasional (GEN)
Berburu produk unggulan di Trade Expo Indonesia 2018
Presiden Jokowi hadiri Trade Expo Indonesia
Pemerintah harap Trade Expo Indonesia ke-33 mampu tekan defisit transaksi berjalan
Kemendag targetkan nilai investasi Rp 20,7 T di Trade Expo Indonesia 2018