Mendag Enggar ultimatum Bulog, wajib beli berapapun beras petani
"Kalau Bulog tidak mau membeli maka bulog akan kita tegur untuk melakukan itu," tegasnya.
Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita, mengaku sudah mengantongi solusi masalah harga pangan di Indonesia. Guna menjaga pasokan, dia mewajibkan Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk membeli beras petani.
Dengan demikian, petani memiliki modal untuk menanam kembali. "Berapapun hasil panennya, Bulog harus beli! Dengan harga yang kita tetapkan dan petani tidak akan rugi untuk itu. Kalau Bulog tidak mau membeli maka bulog akan kita tegur untuk melakukan itu," tegasnya di Hotel Merlynn, Jakarta, Senin (8/8).
Menurutnya, tak seimbangnya antara pasokan beras dengan permintaan membuat harga pangan kerap melejit. "Jadi hanya 2 hal (pasokan dan permintaan) itu saja, sederhana itu. Kita gelontorin saja di pasar. Pasti tersedia, pasti harga turun. Karena suplai and demand," kata Mendag Enggar.
"Harus ada keseimbangan produksi dalam negeri dan kita sepakati. Saya sampaikan bahwa seluruh hasil pertanian dari petani itu akan dibeli," tambahnya.
Baca juga:
Erupsi Gunung Gamalama bikin harga pangan tak stabil
Blusukan ke BSD, pembeli dan pedagang tak kenali Mendag Enggartiasto
Presiden Jokowi sebut jalan rusak bikin harga barang mahal
Permainan tengkulak buat harga pangan tetap mahal usai Lebaran
Harga telur ayam di Ambon meroket, tembus Rp 4.000 per butir
Harga belalang di Gunung Kidul mengalahkan ayam potong
Mentan Amran: Impor jagung kita tahan dan turun 47 persen
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kenapa harga sembako di Pasar Belakang Kodim Brebes naik? Kenaikan harga ini diduga karena tingginya permintaan menjelang Natal dan tahun baru.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Dimana harga sembako masih terpantau tinggi? Harga sejumlah bahan pokok masih terpantau tinggi di beberapa daerah. Di Pasar Induk Rau, Serang, kondisi tersebut masih terjadi hingga Kamis (13/7) siang.
-
Bagaimana Kemendag memantau stabilitas harga cabai? Mendag mengaku pagi ini telah melakukan kunjungan ke Pasar Palmerah Jakarta Pusat untuk memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok. Rata-rata harga cabai sudah di kisaran Rp 70.000 per kg di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
-
Bagaimana cara Kemendag memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok? Apa yang kemendag lakukan? kita kata kuncinya adalah turun langsung ke pasar, kita memantau secara intensif melalui SP2KP di 671 pasar di 503 kab/kota. Kalau ada pasokan terlambat kita koordinasi.