Menteri Basuki sebut Rp 7,4 T dari Rp 106 T anggaran infrastruktur PUPR dari utang
Angka ini disebutnya telah turun dari tahun-tahun sebelumnya. Dia mengatakan pemberi utang pada pihaknya biasanya berasal dari Asian Development Bank (ADB), Bank Dunia, hingga Japan International Cooperation Agency (JICA). Dia pun menjelaskan bahwa porsi utang dalam pagu anggaran PUPR saat ini sekitar 7 persen.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, menyatakan penggunaan utang untuk proyek infrastruktur kementeriannya sekitar 7 persen atau Rp 7,4 triliun dari total pagu Rp 106 triliun. Angka ini disebutnya telah turun dari tahun-tahun sebelumnya.
"Kalau di PU utangnya tidak naik. Turun banyak malahan kalau dibandingkan dulu-dulu," ungkapnya di Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat (23/3).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Siapa yang berperan dalam pengembangan jaringan pelayaran dan perdagangan Banggai? Dilansir dari Kemdikbud.go.id, pelayaran dan perdagangan Banggai yang telah berlangsung pada masa sebelum abad ke-19 ini merupakan faktor penting dalam menggerakkan jalur-jalur yang menghubungkan sejumlah pelabuhan dan membentuk dinamika di kawasan timur Sulawesi. Para pedagang dan pendatang dari Bugis, Buton, Gorontalo, Mandar, Bajo, China, dan Arab berperan besar dalam pengembangan jaringan pelayaran dan perdagangan Banggai.
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Siapa yang menginstruksikan pembangunan infrastruktur pasca gempa di Sulbar? Jokowi menekankan rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca gempa ini merupakan perintah langsung darinya."Saya lihat tadi Alhamdulillah (bangunan) sudah selesai. Hanya kurang gedung DPRD dan satu masjid," kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (23/4).
-
Kenapa Gubernur Andi mendukung pembangunan jembatan? Pembangunan ini akan menambah akses jembatan baru, sehingga menjadi dua akses jembatan. Selain itu, akan dilakukan diperkuat jembatan eksisting yang sudah ada," jelas Gubernur Andi.
Dia mengatakan pemberi utang pada pihaknya biasanya berasal dari Asian Development Bank (ADB), Bank Dunia, hingga Japan International Cooperation Agency (JICA). "Saya tidak hafal (persentase penurunan). Kita kan tradisional (pemberi utang) ada ADB, World Bank, JAICA," tambah dia.
Dia pun menjelaskan bahwa porsi utang dalam pagu anggaran PUPR saat ini sekitar 7 persen. "Angkanya kalau dibandingkan dengan APBN, pagu kita Rp 106 triliun itu sekitar 7 persen," tegas Menteri Basuki.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution mengatakan peningkatan utang luar negeri bukan suatu masalah yang harus dikhawatirkan. Menurutnya, utang Indonesia naik sebab tengah fokus melakukan pembangunan infrastruktur.
"Utang kita enggak ada masalah itu, bahwa utang kita kenaikannya mungkin lebih cepat dibanding masa lalu, iya. Tetap saja beban utang enggak tinggi di antara negara manapun, itu seluruh dunia tahu," ujar Menko Darmin di Kantornya.
"Kalau kenaikan utang lebih cepat karena kita mau bangun infrastruktur banyak. Pilihannya bisa saja enggak usah naik utangnya lebih cepat, infrastruktur jangan banyak bangun, pilih mana? Enggak ada apa-apa kok. Kalian merasa sakit kalau utang naik sedikit lebih cepat?," tambahnya.
Baca juga:
Utang menumpuk, pemerintah dinilai hanya gali lubang tutup lubang
Yunani krisis karena utang, bagaimana kondisi di Indonesia?
Neraca keuangan pemerintah makin merah saat utang ditambah
Sederet negara dengan utang paling menumpuk
Kenaikan utang pemerintah jadi perdebatan politik, ini kata Menko Darmin
Cara mudah memahami utang Indonesia biar tak termakan hoax
Misbakhun: Utang pemerintah masih level aman, masyarakat tak perlu khawatir