Meski diprotes SBY, Sudirman Said tegaskan pernyataannya tak berubah
Menurut Sudirman Said, meluruskan energi bukan soal teknis tapi soal korupsi dan 'kebersihan'.
Belum lepas dari ingatan kita saat Presiden RI ke-6 SUsilo Bambang Yudhoyono (SBY) memprotes pernyataan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said yang diutarakan dalam diskusi 'Energi Kita' beberapa waktu lalu.
SBY meminta Sudirman Said menjelaskan tudingan yang menyebut bahwa rencana pembubaran anak usaha PT Pertamina yakni Pertamina Energy Trading Limited (Petral) pada 2008 terhenti di meja presiden. Menanggapi SBY, Sudirman Said justru kembali menegaskan bahwa kenyataannya seperti itu.
-
Apa sikap AHY yang dipuji oleh Sudirman Said? Mengajak seluruh kader untuk “move on” memberi signal yang menunjukkan kedewasaan politik Juru Bicara Bacapres Anies Baswedan Sudirman Said memuji sikap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengajak kader memaafkan dan move on fokus menyongsong peluang menuju Pilpres 2024.
-
Apa yang diputuskan Hakim Eman Sulaeman dalam sidang praperadilan Pegi Setiawan? Hakim menyatakan proses penetapan Pegi Setiawan sebagai tersangka pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat tidak sah.
-
Di mana Pecel Semanggi berasal? Sejarah Pecel Semanggi berasal dari Desa Kendung, Kecamatan Benowo, wilayah Surabaya barat.
-
Apa tujuan Syekh Sulaiman mendirikan Perti? Pembentukan Perti ini bertujuan untuk wadah bagi beberapa Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) yang ada di Minangkabau, termasuk MTI Candung milik dirinya sendiri.
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Siapa yang dipuji oleh Sudirman Said terkait sikap move on? Juru Bicara Bacapres Anies Baswedan Sudirman Said memuji sikap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengajak kader memaafkan dan move on fokus menyongsong peluang menuju Pilpres 2024.
"Ketika Pertamina berniat melakukan inisiatif perbaikan banyak inisiatif itu terhenti di 'sini'. Ungkapan saya tidak berubah dari waktu ke waktu. Kemudian ditanya maksudnya di mana? Saya jawab di kantor presiden," ujar Sudirman di gedung DPR, Jakarta, Selasa (9/6).
Dia menolak menjelaskan secara rinci maksud dari pernyataannya. Sudirman hanya menyebut bahwa dirinya menjadi pelaksana, saksi, sekaligus korban dalam rencana pembubaran Petral kala itu.
"Dan apabila diperlukan dalam forum yang lebih tertutup saya akan senang hati menjelaskan. Ini yang direspon oleh Pak SBY. Tapi itulah statement saya yang disampaikan dalam diskusi di Cikini," tuturnya.
Mantan Dirut PT Pindad ini kembali menceritakan pembicaraannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait penyelesaian masalah sektor migas. Saat itu dia mengaku tidak berpengalaman secara teknis di sektor energi.
"Tapi saya yakin banyak ahli migas dan energi yang bisa bergabung dengan kita. Karena sebetulnya meluruskan soal energi ini bukan soal teknis Pak. Tapi soal korupsi soal kebersihan praktik," tuturnya.
Dia meyakini, praktik korupsi sudah lama terjadi dalam sektor energi di Indonesia. Buktinya jelas, mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian ESDM dan Menteri ESDM diciduk atas kasus yang sama.
"Karena itu saya menekankan, hanya bila pimpinan tinggi negara ini lurus, maka sektor ini bisa diluruskan," tandasnya.
Dia kembali menuturkan, tugas yang diembannya sangat berat. Pernyataan ini juga selalu disampaikan di segala forum diskusi terkait Petral dan pemberantasan mafia migas.
(mdk/noe)