PPKM Level 4 Diperpanjang Sampai 9 Agustus, Jokowi Waspadai Dampak ke Ekonomi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi memperpanjang PPKM level 4 di sejumlah kabupaten/kota hingga 9 Agustus 2021. Kendati demikian, dia tetap mewaspadai adanya ancaman dari sisi ekonomi akibat perpanjangan kebijakan tersebut.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi memperpanjang PPKM level 4 di sejumlah kabupaten/kota hingga 9 Agustus 2021. Kendati demikian, dia tetap mewaspadai adanya ancaman dari sisi ekonomi akibat perpanjangan kebijakan tersebut.
"Pilihan masyarakat dan pemerintah adalah sama, yaitu antara menghadapi keselamatan jiwa dan hadapi ancaman ekonomi, kehilangan mata pencaharian dan pekerjaan," ujar Presiden Jokowi, Senin (2/8).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibahas Jokowi saat memanggil dua menteri PKB itu? Menurut dia, Jokowi memuji raihan suara PKB dalam Pileg 2024."Kalau yang kita baca ya, pujian presiden terhadap pencapaian PKB dan juga ucapan kekaguman kepada ketua umum kami, Gus Muhaimin, karena dalam situasi pileg PKB justru mengalami kenaikan yang signifikan," kata Maman di gedung DPR, Senayan, Jakarta Senin (18/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
Maka dari itu, dia melanjutkan, skema gas dan rem harus terus dilakukan secara dinamis sesuai penyebaran kasus Covid-19 di hari-hari terakhir.
"Kita tidak bisa membuat kebijakan yang sama dalam durasi yang panjang. Kita harus tentukan derajat pembatasan mobilitas masyarakat sesuai dengan data di hari-hari terakhir agar pilihan kita tepat, baik bagi kesehatan maupun perekonomian," ungkapnya.
Protokol Kesehatan yang Utama
Presiden Jokowi menyatakan, kedisiplinan protokol kesehatan jadi kunci utama bagi terjaganya kesehatan dan mata pencaharian masyarakat saat ini. Oleh karenanya, pemerintah akan bertumpu pada tiga kebijakan dalam penanganan pandemi Covid-19.
Pertama, yakni mempercepat program vaksinasi, terutama pada wilayah-wilayah yang jadi pusat kegiatan dan mobikitas ekonomi.
"Kedua, penerapan 3M yang masif. Ketiga, kegiatan testing, tracing, isolasi dan treatment yang masif. Termasuk penambahan tempat isolasi dan jamin ketersediaan oksigen dan obat-obatan," sambungnya.
Menurut Presiden Jokowi, perpanjangan PPKM level 4 hingga 2 Agustus 2021 telah berhasil memperbaiki penanganan pandemi skala nasional, baik dalam konfirmasi kasus harian, kasus aktif, kesembuhab dan presentase bor (bed occupancy rate).
"Oleh karena itu, dengan mempertimbangkan beberapa indikator kasus pada minggu ini, pemerintah memutuskan untuk melanjutkan PPKM level 4 pada 3-9 Agustus di beberapa kab/kota tertentu. Dengan penyesuaian aktifitas dan mobilitas masing-masing daerah," tandasnya.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com