Sektor Informasi dan Komunikasi Tumbuh 10,88 Persen di Tengah Pandemi
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2020 sebesar -4,19 persen. Ada 17 sektor penyangga ekonomi yang sebagian besar mengalami kontraksi akibat berbagai kebijakan penanganan Covid-19.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2020 sebesar -4,19 persen. Ada 17 sektor penyangga ekonomi yang sebagian besar mengalami kontraksi akibat berbagai kebijakan penanganan Covid-19.
Dari 17 sektor penyangga ekonomi, hanya ada 7 sektor yang masih tumbuh meskipun melambat. Salah satunya sektor Informasi dan Komunikasi (Infokom) yang tumbuh positif 10,88 persen di kuartal II-2020, meningkat dari kuartal II-2019 yang sebesar 9,60 persen.
-
Kapan BPS dibentuk? Sejarah BPS dimulai pada tahun 1960, ketika Biro Pusat Statistik didirikan.
-
Apa tugas utama dari BPS? Tugas BPS adalah melaksanakan tugas pemerintahan di bidang statistik sesuai peraturan perundang-undangan.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang dihapus dari BPJS? Kepala Humas BPJS Kesehatan Rizzky Anugerah menjawab pertanyaan publik terkait naiknya iuran ketika Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) berlaku.
-
Bagaimana BPS berperan dalam penyusunan kebijakan pemerintah? BPS memiliki peran yang sangat vital dalam memberikan data statistik yang akurat dan terpercaya. Serta dalam mendukung penyusunan kebijakan pemerintah, dan dalam menunjang kepentingan masyarakat umum.
"Di masa pandemi ini, sektor Infokom tumbuh signifikan sebesar 10,88 persen," jelas Suhariyanto dalam konferensi pers virtual, Rabu (5/8).
Pihaknya menjelaskan, pertumbuhan ini terjadi karena selama pandemi terjadi peningkatan belanja iklan televisi dan media digital, peningkatan traffic data penggunaan internet dan peningkatan jumlah pelanggan penyedia jasa internet maupun televisi interaktif berbayar.
Dengan pertumbuhan ini, Infokom menjadi satu-satunya sektor yang tumbuh positif dan meningkat di antara 7 sektor. "Sementara 6 sektor lainnya tumbuh tetapi melambat," jelasnya.
Adapun, 6 sektor lain yang dimaksud ialah sektor pertanian yang tumbuh 2,19 persen, sektor jasa keuangan sebesar 1,03 persen, serta jasa pendidikan sebesar 1,21 persen. Kemudian, ada pula sektor jasa kesehatan yang tumbuh 3,71 persen dan sektor pengadaan air yang tumbuh 4,56 persen.
Reporter: Athika Rahma
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
BPS: Ekonomi Seluruh Provinsi di Indonesia Tumbuh Negatif Kecuali Papua dan Maluku
Pertumbuhan Ekonomi RI Pernah Minus 6,13 Persen di Kuartal I-1999
Larangan Mudik Hantam Industri Penerbangan Hingga Minus 80 Persen
Ini Penyebab Pertumbuhan Ekonomi Minus 4,19 Persen
Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2020 Minus 4,19 Persen
Harga Beras Premium Naik di Juli 2020, BPS Pastikan Cadangan Bulog Aman