Sri Mulyani Beberkan Inovasi Program Digitalisasi Pemerintah
Banyak program yang telah mengadopsi digitalisasi untuk menyesuaikan zaman. Seperti Transfer dana operasional puskesmas tengah akan langsung dikirim dari pemerintah pusat tanpa perlu parkir di beberapa tempat.
Pandemi Covid-19 telah memaksa pemerintah untuk mempercepat transformasi digital. Banyak program yang telah mengadopsi digitalisasi untuk menyesuaikan zaman. Seperti Transfer dana operasional puskesmas tengah akan langsung dikirim dari pemerintah pusat tanpa perlu parkir di beberapa tempat.
"Menteri Kesehatan sekarang mencoba untuk melakukan digitalisasi, transfer dari anggaran pemerintah ke biaya operasi Puskesmas kesehatan, itu diharapkan bisa by Puskesmas, by address, by account number," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Leaders Talk, Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia 2022, di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali Senin (11/7).
-
Mengapa pelaku usaha di Indonesia menganggap transformasi digital penting? Para pelaku bisnis di Indonesia menyadari pentingnya melakukan transformasi digital. Demi memenuhi kebutuhan mereka sebagai pengusaha sekaligus menyajikan solusi bagi masyarakat, pengembangan teknologi dan pengembangan inovasi dinilai sebagai sebuah kebutuhan yang harus dipenuhi.
-
Bagaimana cara Indonesia dan Singapura meningkatkan kerja sama ekonomi digital? Pada pertemuan bilateral tersebut, kedua Menteri membahas upaya peningkatan kerja sama ekonomi digital melalui ASEAN Digital Economy Framework Agreement dan Joint Initiative on e-Commerce di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).
-
Di mana Huawei berperan dalam penguatan ekonomi digital? Adapun penguatan ekonomi digital yang dimaksud mencakup percepatan transformasi digital di berbagai sektor, mendorong pembangunan ramah lingkungan melalui utilisasiteknologi, memperkuatkeamanan siber dan perlindungan data pribadi untuk meningkatkan keamanan dan kepercayaan publik.
-
Siapa yang mendapatkan penghargaan Pengembangan Digitalisasi? Kali ini, Wali Kota Tarakan, Khairul memperoleh penghargaan dalam Apresiasi Tokoh Indonesia kategori Pengembangan Digitalisasi.
-
Kenapa Bank Indonesia mengembangkan Rupiah Digital? Selain menjadi mata uang yang cepat, mudah, murah, aman, dan andal dalam ekosistem digital di masa depan, Rupiah Digital juga menjadi solusi yang memastikan Rupiah tetap menjadi satu-satunya mata uang yang sah di NKRI.
-
Siapa yang mendorong literasi digital di Indonesia? Wakil Ketua Komisi I DPR-RI Teuku Riefky Harsya menekankan pentingnya literasi digital untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dalam menggunakan internet.
Model yang sama juga akan dilakukan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Biaya Operasional Sekolah (BOS) juga akan lakukan dengan skema yang sama. "Kami dengan Pak Nadiem, itu sudah melakukan biaya operasi sekolah Bos, itu sudah by school name by school address and number," kata dia.
Pemerintah telah membuat aplikasi khusus yang didalamnya terdapat juga ekosistem jual beli yang bisa memudahkan sekolah untuk belanja. "Jadi kalau sekarang kepala sekolah beli dia langsung terlihat di dalam aplikasi digitalnya," kata dia.
Hal ini sejalan dengan perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang meminta para menterinya untuk menyederhanakan regulasi agar para kepala sekolah bisa lebih mudah dalam membuat laporan pertanggungjawaban. Penggunaan aplikasi digital ini akan membuat semuanya lebih mudah.
"Dengan digital baik transfernya maupun belanjanya sekolah mereka tidak lagi membuat berbagai laporan-laporan itu," kata dia.
Kementerian Keuangan juga melakukan berbagai inovasi dalam menjalankan fungsi keuangan negara. Satu diantaranya pembayar pajak itu yang dilakukan melalui e-filing dan e-payment. "Sehingga Anda tidak perlu pergi ke kantor pajak," ungkapnya.
Tak hanya itu, Program Pengungkapan Sukarela (PPS) juga dilakukan 100 persen dengan digitalisasi. Program pengampunan pajak kedua ini dilakukan tanpa perlu mendatangi kantor pajak.
"Tidak ada satu pun pengusaha atau perorangan datang ke kantor pajak, itu semuanya pakai online," kata dia mengakhiri.
Baca juga:
Berkah Digitalisasi, Sri Mulyani Ungkap Belanja ATK Pemerintah Turun Drastis
Pemerintah Punya 400.000 Aplikasi, Pakai Banyak Anggaran
Digitalisasi Dinilai Mampu Sehatkan Bank Konvensional
RI Bisa Kalahkan Singapura Jika Digitalisasi Dimanfaatkan dengan Optimal
BI Gelar FEKDI 2022, Perkembangan Ekonomi Digital Jadi Fokus Utama
Sebelum Jokowi Lengser, Pemerintah Target 30 Juta UMKM Go Digital