Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Hoaks, Video Rekam Penampakan Putri Duyung

CEK FAKTA: Hoaks, Video Rekam Penampakan Putri Duyung Atraksi Putri Duyung di Jakarta Aquarium dan Safari. ©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Beredar video yang disebut merekam dugaan penemuan ikan duyung. Banyak yang dibuat penasaran dengan kebenaran video tersebut

Video pertama diunggah di akun Tiktok pada 31 Maret 2022 dan telah ditonton lebih dari 45 ribu kali. Dalam video bertuliskan 'Penampakan putri duyung yg Asli'. Putri duyung digambarkan kurus dan berambut panjang.

Video kedua juga diunggah oleh akun yang sama di TikTok pada 14 April 2022 dan telah ditonton lebih dari 19 ribu kali. Dalam unggahan tersebut, pemilik akun menuliskan, 'SERAM JUGA NAMPAK ASLINYA DUYUNG' di dalam videonya. Duyung tersebut tampak seperti berkepala monster, berekor seperti capit kalajengking, dan menggeliat dengan kencang.

Akun tersebut juga menunggah video lanjutan di TikTok pada 16 April 2022 dengan tulisan 'DUYUNG TERTANGKAP KAMERA'. Video tersebut dilihat lebih dari 12 ribu kali.

Ketiga video yang dibagikan memperlihatkan benda yang diklaim sebagai putri duyung dengan bentuk yang berbeda-beda.

cek fakta hoaks video rekam penampakan putri duyung

Penelusuran

Merujuk pada situs periksafakta.afp.com/ ketiga video tersebar di TikTor dan disebut sebagai penampakan putri duyung adalah fiktif. Video tersebut merupakan gambar fiktif yang dibuat oleh akun YouTube JJPD Production.

JJD Production ialah akun milik dua Saudara YouTuber Nikaragua, Joaquín Pérez dan Jimmy Pérez yang membuat video dengan efek khusus, video pertemuan paranormal, film pendek fiksi, Cerita Horor, dan banyak lagi.

Video pertama merupakan unggahan JJPD Production pada 25 Juli 2021 dengan judul “Sirena Captada en la Laguna de Xiloá” (Putri Duyung Ditangkap di Laguna Xiloá) dan mendapat lebih dari 100 ribu penonton.

Video kedua diunggah ada 16 Juli 2021 dengan judul “Aterradora Sirena captada en laguna de Tiscapa de Nicaragua - Real o Mito ?” (Putri Duyung Menakutkan Ditangkap di Laguna Tiscapa di Nikaragua - Nyata atau Mitos?) dan dilihat lebih dari 400 ribu penonton.

Video ketiga juga diperoleh dari akun YouTube yang sama dengan judul “Sirena captada en el lago Xolotlán - Como fue Creada 2020” (Putri duyung ditangkap di Danau Xolotlán - Cara Pembuatannya 2020) pada 27 Oktober 2020.

Ketiga video tersebut telah ditegaskan oleh kreator di kolom deskripsi bahwa, "Ini adalah video yang kami buat untuk menghibur. Semua gambar yang ditampilkan adalah fiktif. Video CGI (Gambar yang Dihasilkan Komputer)"

Kesimpulan

Ketiga video TikTok yang mengatakan telah merekam penampakan putri duyung di dunia nyata adalah hoaks. Ketiganya merupakan fiktif yang berasal dari animasi buatan.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://periksafakta.afp.com/doc.afp.com.32GL37K

Reporter Magang: Aslamatur Rizqiyah (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
Heboh Ratusan Tengkorak Ditemukan di Al-Zaytun, Begini Faktanya
Heboh Ratusan Tengkorak Ditemukan di Al-Zaytun, Begini Faktanya

Beredar video berjudul 'Ratusan Tengkorak Ditemukan di Al-Zaytun'

Baca Selengkapnya
Penampakan Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali, Asli atau Rekayasa? Ini Penjelasannya
Penampakan Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali, Asli atau Rekayasa? Ini Penjelasannya

Benarkah foto gurita raksasa terdampar di Bali? Ini Penelusurannya

Baca Selengkapnya
Viral Anjing Laut Berkepala Sapi di Bangkalan Madura, Cek Faktanya
Viral Anjing Laut Berkepala Sapi di Bangkalan Madura, Cek Faktanya

Benarkah ada anjing laut berkepala sapi di Bangkalan, Madura? Simak Penelusurannya

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh

Beredar video banjir di Aceh pada 18 November 2023 yang diklaim menyebabkan tumpukan mayat

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Gelombang Tinggi Terjang Yogyakarta
CEK FAKTA: Hoaks Video Gelombang Tinggi Terjang Yogyakarta

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA : Hoaks Gerombolan Lumba-lumba Berkumpul Akibat Erupsi Gunung di Meksiko
CEK FAKTA : Hoaks Gerombolan Lumba-lumba Berkumpul Akibat Erupsi Gunung di Meksiko

Beredar video yang menunjukkan gerombolan lumba-lumba tengah berenang diduga akibat erupsi Gunung Popocatepetl di Meksiko

Baca Selengkapnya
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya

Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang menyebut Gunung Tangkuban Perahu erupsi.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Kapolri Turun Tangan Tangkap Babi Peliharaan Panji Gumilang di Ponpes Al-Zaytun
CEK FAKTA: Hoaks Video Kapolri Turun Tangan Tangkap Babi Peliharaan Panji Gumilang di Ponpes Al-Zaytun

Klaim ribuan babi diangkut dari Pondok Pesantren Al-Zaytun, Indramayu adalah tidak benar.

Baca Selengkapnya
Klaim Kapal Pengangkut Etnis Rohingya Berangkat dari Bangladesh ke Indonesia, Cek Faktanya
Klaim Kapal Pengangkut Etnis Rohingya Berangkat dari Bangladesh ke Indonesia, Cek Faktanya

Beredar kapal etnis Rohingya diberangkatkan ke Indonesia langsung dari Bangladesh

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Heboh Ikan Mati di Tuban, Gara-Gara Terkontaminasi Limbah Nuklir?
CEK FAKTA: Heboh Ikan Mati di Tuban, Gara-Gara Terkontaminasi Limbah Nuklir?

Nelayan penangkap ikan, Sutrisno, menceritakan kronologi saat proses penangkapan ikan tersebut.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Ganjar Pranowo Diusir Puluhan Ribu Kader PDI-P di GBK
CEK FAKTA: Hoaks Video Ganjar Pranowo Diusir Puluhan Ribu Kader PDI-P di GBK

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan

Baca Selengkapnya