Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Israel hancurkan rumah tersangka pembunuh tiga remaja Yahudi

Israel hancurkan rumah tersangka pembunuh tiga remaja Yahudi Warga Palestina menaikkan bendera gerakan Islam Hamas di atas puing-puing rumah Hussam Kawasme setelah dihancurkan oleh tentara Israele tersa. dailymail.co.uk ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Tentara Israel hari ini menghancurkan rumah dua warga Palestina tersangka pelaku penculikan dan pembunuhan tiga remaja negeri Yahudi itu di Tepi Barat pada Juni lalu, kata militer.

Tentara menghancurkan rumah Hussam Kawasme dan Amar Abu Aysha di Tepi Barat bagian selatan sebelum fajar dan menyegel rumah tersangka ketiga, Marwan Kawasme, kata militer, seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Senin (18/8).

Israel menuduh gerakan Islam Hamas menculik dan membunuh mahasiswa seminari Yahudi Gil-Ad Shaer, Naftali Fraenkel dan Eyal Yifrah, yang hilang pada 12 Juni lalu dan ditemukan tewas beberapa pekan kemudian di Tepi Barat.

Hamas tidak membenarkan atau membantah tuduhan itu.

Hussam Kawasme, 40 tahun, warga Hebron, ditangkap pada 11 Juli tetapi dua tersangka lainnya tetap masih bebas.

Pembunuhan ketiga remaja itu memicu siklus kekerasan berlangsung sebulan antara Israel dan pejuang di Gaza yang didominasi Hamas.

Israel melakukan serangan udara dan serangan darat di wilayah kantong Palestina itu dengan dalih untuk melawan serangan roket dari para pejuang Hamas dan meledakkan jaringan terowongan-terowongan yang digali di bawah perbatasan untuk menyusup ke negeri Zionis itu.

Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza mengatakan 1.980 warga Palestina, kebanyakan warga sipil, tewas dalam konflik ini, di mana sebagian besar wanita dan anak-anak. Di sisi Israel, 64 tentara dan tiga warga sipil tewas.

Sebuah gencatan senjata yang berusaha menghentikan perang akan berakhir Senin malam dan pembicaraan yang ditengahi Mesir untuk mengakhiri konflik tidak yakin berhasil, menurut delegasi Palestina berpartisipasi dalam pembicaraan di Kairo.

Penangkapan Hussam Kawasme itu dilakukan untuk pertama kalinya awal bulan ini dalam sebuah dokumen kasus pengadilan mengenai apakah rumah milik dia dan dua tersangka lainnya harus hancur sebagai tindakan hukuman.

Dikatakan, Kawasme mengaku membantu untuk mengatur penculikan, menyimpan dana dari Hamas dan membeli senjata yang dia berikan kepada dua tersangka lainnya yang melakukan serangan.

Dia juga membantu mengubur mayat para remaja itu di tanah yang disediakan yang dibeli beberapa bulan sebelumnya.

Pernyataan militer mengatakan Mahkamah Agung Israel menegaskan keinginan militer untuk menghancurkan rumah itu dan menolak banding keluarga ketiga tersangka terhadap penghancuran rumah mereka. (mdk/fas)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Detik-Detik Tentara Israel Ledakan Rumah Warga Palestina di Kota Nablus
FOTO: Detik-Detik Tentara Israel Ledakan Rumah Warga Palestina di Kota Nablus

Tentara Israel menghancurkan rumah Abdel Fatah Khroushah yang dituduh melakukan serangan dua warga Israel hingga tewas di Tepi Barat.

Baca Selengkapnya
Hamas Ledakkan Rumah Berisi Pasukan Israel yang Terjebak, Sejumlah Tentara Tewas dan Luka
Hamas Ledakkan Rumah Berisi Pasukan Israel yang Terjebak, Sejumlah Tentara Tewas dan Luka

Hamas Ledakkan Rumah Berisi Pasukan Israel yang Terjebak, Sejumlah Tentara Tewas dan Luka

Baca Selengkapnya
Tak Hanya di Gaza, Pasukan Israel Hancurkan Puluhan Rumah Warga Palestina di Tepi Barat
Tak Hanya di Gaza, Pasukan Israel Hancurkan Puluhan Rumah Warga Palestina di Tepi Barat

Menteri Keuangan Israel secara terbuka mengonfirmasi Israel memiliki rencana untuk mencaplok Tepi Barat.

Baca Selengkapnya
Tentara Israel Lempar Tubuh Warga Palestina dari Atap Rumah, Aksinya Ramai Dikecam
Tentara Israel Lempar Tubuh Warga Palestina dari Atap Rumah, Aksinya Ramai Dikecam

Berikut video keji tentara Israel lempar tubuh warga Palestina dari atap rumah.

Baca Selengkapnya
Videonya Saat Terbakar Hidup-Hidup Menyebar Luas di Internet, Ini Kisah Pilu Pemuda Palestina Korban Serangan Israel di Gaza
Videonya Saat Terbakar Hidup-Hidup Menyebar Luas di Internet, Ini Kisah Pilu Pemuda Palestina Korban Serangan Israel di Gaza

Serangan Israel itu menewaskan sedikitnya 3 orang dan 40 orang lainnya luka-luka.

Baca Selengkapnya
Viral Video Dua Bocah Palestina Ditembak Mati Sniper Israel di Tepi Barat
Viral Video Dua Bocah Palestina Ditembak Mati Sniper Israel di Tepi Barat

Viral Video Dua Bocah Palestina Ditembak Mati Sniper Israel di Tepi Barat

Baca Selengkapnya
VIDEO Tentara Israel Lempar Tiga Warga Palestina dari Atas Atap Bangunan di Tepi Barat Setelah Membunuh Mereka
VIDEO Tentara Israel Lempar Tiga Warga Palestina dari Atas Atap Bangunan di Tepi Barat Setelah Membunuh Mereka

Video viral merekam kebiadaban tentara penjajah Israel di Tepi Barat.

Baca Selengkapnya
Video Tentara Israel Nyamar Jadi Tenaga Medis Tembak Mati Tiga Warga Palestina di Rumah Sakit Tepi Barat
Video Tentara Israel Nyamar Jadi Tenaga Medis Tembak Mati Tiga Warga Palestina di Rumah Sakit Tepi Barat

Tiga orang ini ditembak di ruang perawatan rumah sakit ketika tidur.

Baca Selengkapnya
Buru Komandan Hizbullah, Israel Bom Apartemen di Beirut, Tiga Warga Sipil Tewas Termasuk Anak-Anak
Buru Komandan Hizbullah, Israel Bom Apartemen di Beirut, Tiga Warga Sipil Tewas Termasuk Anak-Anak

Menurut Kementerian Kesehatan Lebanon, 85 orang terluka dalam serangan Israel ini.

Baca Selengkapnya
Video dari Helikopter Israel Buktikan Tank Militer Tembaki Rumah Berisi Tawanan pada 7 Oktober
Video dari Helikopter Israel Buktikan Tank Militer Tembaki Rumah Berisi Tawanan pada 7 Oktober

Video dari Helikopter Israel Buktikan Tank Militer Tembaki Rumah Berisi Tawanan pada 7 Oktober

Baca Selengkapnya
Israel Tolak Terima Tiga Jenazah Tawanan, Tewas karena Gempurna Bom di Gaza
Israel Tolak Terima Tiga Jenazah Tawanan, Tewas karena Gempurna Bom di Gaza

Hamas menyampaikan Israel menolak menerima tiga jasad warganya yang tewas dalam serangan di Gaza ketika mereka menjadi sandera.

Baca Selengkapnya
Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Dibunuh, Komentar Menteri Israel ini Menunjukkan Kebengisannya
Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Dibunuh, Komentar Menteri Israel ini Menunjukkan Kebengisannya

Israel diduga menjadi pelaku atas pembunuhan salah satu tokoh senior Hamas Palestina itu.

Baca Selengkapnya