Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kampanye Pemilu Afghanistan diwarnai serangan bom motor, 22 tewas & 36 terluka

Kampanye Pemilu Afghanistan diwarnai serangan bom motor, 22 tewas & 36 terluka Ilustrasi Teror Bom. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Setidaknya 22 orang tewas dan 36 terluka dalam serangan terhadap kampanye pemilu calon anggota Parlemen Nasional Afghanistan di Distrik Rustaq, Provinsi Takhar pada Sabtu 13 Oktober 2018 siang waktu setempat.

Kebanyakan korban adalah warga sipil, kecuali dua petugas polisi dan satu orang dari badan intelijen Afghanistan (NDS), demikian seperti dikutip dari Deutsche-Welle (DW), Minggu (14/10). Demikian disampaikan Juru Bicara untuk Gubernur Takhar, Jawad Hejri.

Pelaku menyerang menggunakan bom yang diikat ke sebuah sepeda motor, yang kemudian ditabrakkan ke arah kerumunan orang.

Kendaraan itu meledak sekitar siang hari waktu setempat, ketika Nazefa Yusoufi Beg, seorang kandidat perempuan yang mencalonkan diri untuk duduk di parlemen nasional, sedang mempersiapkan pidato di hadapan para pendukungnya. Dia selamat dari serangan itu.

Seperti dikutip dari VOA, lebih dari 400 perempuan berkampanye menjelang pemilu Parlemen Nasional Afghanistan yang dijadwalkan pada 20 Oktober mendatang. Lebih dari 2.500 kandidat, 417 di antaranya adalah perempuan bersaing memperebutkan 249 kursi. Sebanyak 68 kursi parlemen khusus diperuntukkan bagi perempuan.

Sejauh ini tidak ada kelompok yang menyatakan bertanggung jawab atas serangan itu.

Tetapi Taliban menyebut pemilu Oktober 2018 mendatang sebagai kontestasi "palsu dan sebuah konspirasi untuk menipu rakyat dan untuk kepentingan jahat pihak asing" serta meminta simpatisan Taliban agar mengganggu prosesnya.

Setidaknya sembilan kandidat yang hendak berpartisipasi pada Pemilu Oktober 2018, tewas dalam serangan di seluruh negeri dan dua telah diculik dengan nasib mereka yang tidak diketahui, menurut komisi pemilihan Afghanistan.

Sementara itu, ratusan warga sipil terbunuh atau terluka, dalam serangan yang berkaitan dengan pelaksanaan kampanye Pemilu Oktober 2018.

Awal pekan ini, kandidat bernama Saleh Mohammad Achekzei meninggal ketika seorang pembom bunuh diri menargetkan rumahnya di provinsi Helmand, dengan tujuh orang lainnya juga kehilangan nyawa mereka.

Baik Taliban dan ISIS di Afghanistan diperkirakan akan meningkatkan serangan mereka menjelang pemungutan suara.

Ketika pasukan Afghanistan berjuang untuk menjamin stabilitas dan keamanan, Amerika Serikat tengah mengupayakan pembicaraan damai dengan para pemimpin pemberontakan Taliban.

Pada hari Sabtu 13 Oktober, Taliban mengonfirmasi delegasi mereka bertemu utusan AS Zalmay Khalilzad di Qatar untuk membahas "cara-cara untuk menemukan akhir yang damai terhadap pendudukan Afghanistan," demikian seperti dikutip dari DW.

Reporter: Rizki Akbar Hasan

Sumber: Liputan6.com

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mencekam, 44 Orang Tewas Usai Bom Bunuh Diri Porak-Porandakan Acara Partai Politik di Pakistan
Mencekam, 44 Orang Tewas Usai Bom Bunuh Diri Porak-Porandakan Acara Partai Politik di Pakistan

Serangan bom bunuh pada hari Minggu (30/7/2023) tersebut terjadi di tengah rapat umum politik.

Baca Selengkapnya
Timses Bacabup Lumajang Cak Thoriq Diteror, Kaca Rumah Ditembak Orang Tak Dikenal
Timses Bacabup Lumajang Cak Thoriq Diteror, Kaca Rumah Ditembak Orang Tak Dikenal

Teror dilakukan dengan merusak bagian kaca rumah korban

Baca Selengkapnya
Kronologi Diplomat Indonesia Diserang Bom di Pakistan, Satu Polisi Tewas
Kronologi Diplomat Indonesia Diserang Bom di Pakistan, Satu Polisi Tewas

Serangan tersebut dikonfirmasi menewaskan seorang polisi yang mengawal konvoi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ngeri! Kereta Penuh Penumpang Diduga Dibakar Jelang Pemilu di Bangladesh, 5 Orang Tewas
FOTO: Ngeri! Kereta Penuh Penumpang Diduga Dibakar Jelang Pemilu di Bangladesh, 5 Orang Tewas

Api dengan cepat menjalar ke seluruh kereta. Polisi mencurigai insiden mematikan itu sebagai tindakan sabotase untuk menciptakan kepanikan jelang pemilu.

Baca Selengkapnya
27 Maret 2016: Bom Bunuh Diri Serang Warga Kristen di Lahore Pakistan
27 Maret 2016: Bom Bunuh Diri Serang Warga Kristen di Lahore Pakistan

Serangan tersebut menyasar umat Kristiani yang sedang merayakan Paskah.

Baca Selengkapnya
Baliho Caleg Semrawut Bikin Geram, Sampai Memakan Korban
Baliho Caleg Semrawut Bikin Geram, Sampai Memakan Korban

Naasnya baliho yang dipasang caleg membawa petaka bagi masyarakat

Baca Selengkapnya
Mobil Milik 2 Caleg di Sulsel Ditembak OTK, Ini Kronologinya
Mobil Milik 2 Caleg di Sulsel Ditembak OTK, Ini Kronologinya

Caleg Mustafa mengaku baru mengetahui mobilnya seperti terkena peluru saat melihat kaca bagian depan retak.

Baca Selengkapnya
Timses Bakal Calon Bupati Lombok Tengah Dibacok Begal saat Pasang Spanduk
Timses Bakal Calon Bupati Lombok Tengah Dibacok Begal saat Pasang Spanduk

Para pelaku kemudian merampas HP milik korban di tas pinggang dan merebut kendaraan yang digunakan korban.

Baca Selengkapnya
Pengambilan Nomor Pilkada Pekalongan Ricuh Antarpendukung Paslon, KPU Ingatkan Bisa Dipidana
Pengambilan Nomor Pilkada Pekalongan Ricuh Antarpendukung Paslon, KPU Ingatkan Bisa Dipidana

KPU Jateng menyebut insiden di Pekalongan tersebut akan ditindak lanjuti oleh penegak hukum

Baca Selengkapnya
3 Pekan Kampanye, Bawaslu Jabar Temukan 10 Jenis Dugaan Pelanggaran
3 Pekan Kampanye, Bawaslu Jabar Temukan 10 Jenis Dugaan Pelanggaran

Sejak tahapan kampanye Pemilu 2024 dimulai pada 28 November 2023, Bawaslu Jawa Barat mencatat 10 jenis dugaan pelanggaran di 22 kota dan kabupaten.

Baca Selengkapnya
15 Prajurit TNI Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud Diperiksa Denpom Solo, Dipastikan Tak Ada Korban Meninggal
15 Prajurit TNI Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud Diperiksa Denpom Solo, Dipastikan Tak Ada Korban Meninggal

Dandim mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi manakala ada berita hoaks

Baca Selengkapnya
Baliho Caleg DPR Roboh Timpa Kepala Desa di Bekasi saat Naik Motor, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Baliho Caleg DPR Roboh Timpa Kepala Desa di Bekasi saat Naik Motor, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Akibat peristiwa itu, korban harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka di kepala.

Baca Selengkapnya