Pria Ini Temukan Fosil Dinosaurus Utuh Berusia 70 Juta Tahun, Tapi Disembunyikan Selama 2 Tahun
Fosil ini ditemukan tak sengaja saat pria tersebut sedang jalan-jalan dengan anjingnya.
Fosil ini ditemukan tak sengaja saat pria tersebut sedang jalan-jalan dengan anjingnya.
-
Dimana fosil dinosaurus itu ditemukan? Fosil ini pertama kali ditemukan oleh dokter Pedro Lucas Porcela Aurelio pada 2014 di Kota Paraiso do Sul, Rio Grande do Sul, Brasil bagian selatan.
-
Kapan fosil dinosaurus itu ditemukan? Fosil ini pertama kali ditemukan oleh dokter Pedro Lucas Porcela Aurelio pada 2014 di Kota Paraiso do Sul, Rio Grande do Sul, Brasil bagian selatan.
-
Dimana fosil dinosaurus ini ditemukan? Spesies aneh ini dijelaskan setelah penemuan fosil yang diambil dari Kabupaten Zhenghe, Provinsi Fujian, China.
-
Fosil dinosaurus apa yang ditemukan? Para peneliti di Hong Kong baru saja mengumumkan penemuan fosil dinosaurus yang merupakan yang pertama kalinya di daerah tersebut.
Pria Ini Temukan Fosil Dinosaurus Utuh Berusia 70 Juta Tahun, Tapi Disembunyikan Selama 2 Tahun
Saat sedang jalan-jalan dengan anjingnya, seorang pria asal Prancis menemukan fosil dinosaurus berusia 70 juta tahun.
Namun fosil jenis Titanosaurus itu disembunyikan selama dua tahun. Damien Boschetto menyembunyikan fosil tersebut karena takut rusak, seperti dikutip dari laman The News.
Boschetto menemukan fosil tersebut di Montouliers, dekat Herault, Prancis. Dia memberi tahu penemuan tersebut kepada temannya yang seorang arkeolog dan keduanya memutuskan untuk merahasiakannya.
"Ketika sedang mengajak anjing berjalan-jalan, tanah longsor di tepi tebing memperlihatkan tulang-tulang dari berbagai kerangka; tulang-tulang itu adalah tulang yang jatuh, sehingga terisolasi. Kami menyadari setelah beberapa hari penggalian bahwa itu adalah tulang-tulang yang saling terhubung," kata Boschetto.
Kemudian, Boschetto melaporkan penemuan ini kepada Asosiasi Kebudayaan, Arkeologi, dan Paleontologi di kota terdekat, Cruzy.
Setelah dianalisis, para peneliti menyimpulkan bahwa fosil itu 70 persen lengkap.
"Sangat jarang menemukan kerangka fosil dinosaurus yang masih utuh," kata para peneliti.
Menurut sebuah penelitian, 1,7 miliar ekor Tyrannosaurus rex atau T-Rex hidup antara 66 juta hingga 68 juta tahun yang lalu, tetapi para ilmuwan hanya menemukan sisa-sisa fosil kurang dari 100 ekor.
Fosil temuan Boschetto akan dipamerkan di museum Cruzy, rumah bagi tulang paha titanosaurus lain yang ditemukan pada tahun 2012.
Menurut Business Insider, Boschetto meninggalkan posisinya di industri energi pada bulan September untuk mengejar gelar master di bidang palaentologi.