Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei dunia, ini lima kampus terbaik dari Indonesia

Survei dunia, ini lima kampus terbaik dari Indonesia ITB. infoakademika.com

Merdeka.com - Jutaan kampus menyebar di seluruh penjuru bumi. Meski tidak masuk ke 100 besar namun Indonesia perlu berbangga hati. Paling tidak ada lima kampus terbaik yang urutannya masih ratusan dan ribuan dibandingkan universitas sejagat lainnya.

Lima kampus ini memang tempat pendidikan besar dan mumpuni. Namanya tersohor mencetak banyak orang-orang penting di negeri ini serta terpandang. Namanya harum bahkan di mancanegara.

Dilansir dari situs webometrics.info, berikut ini kampus-kampus bergengsi dan berpredikat baik sejagat dari Indonesia. Kampus mana saja? Berikut ulasannya.

Orang lain juga bertanya?

Universitas Gadjah Mada

Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam daftar kampus terbaik sejagat nomor urut 414. Meski di posisi ratusan namun kampus ini tetap dapat acungan jempol sebab mampu mengalahkan jutaan tempat pendidikan di negara lain yang tidak masuk daftar ratusan ini.Resminya UGM berdiri pada 19 Desember 1949 namun peletakan batu pertama baru dilakukan mendiang Presiden Soekarno dua tahun sesudahnya. Awalnya UGM hanya memiliki enam fakultas saja namun kini sudah ada 18 fakultas serta program strata dua dan tiga.  Kampus ini diklaim paling tua se-Indonesia.

Universitas Indonesia

Universitas Indonesia (UI) merupakan kampus negeri yang banyak diminati oleh calon mahasiswa dari penjuru wilayah negeri ini. Di dunia, kampus ini menduduki peringkat ke 532 sejagat.UI bermula sejak 1849 dengan satu jurusan kedokteran sebab saat itu pemerintah Belanda yang menjajah Indonesia membutuhkan tenaga dokter tambahan. Baru pada 1955 pemerintah Indonesia resmi menamakan kampus itu sebagai Universitas Indonesia. Terdiri dari 13 fakultas dan dua program yakni pascasarjana serta vokasi, UI memantapkan diri sebagai universitas paling bergengsi di negeri ini.

Institut Teknologi Bandung

Institut Teknologi Bandung (ITB) resmi berdiri sejak 1959. Kampus yang berada di Kota Tembang ini memiliki tujuh program studi bertaraf internasional dan terakreditasi ABET, salah satu lembaga akreditasi independen dari Amerika Serikat.Berdasarkan data kepopuleran ITB menduduki peringkat pertama kampus paling diminati calon mahasiswa Indonesia. Di peringkat dunia ITB menduduki posisi ke 622 sebagai kampus terbaik sejagat.

Institut Pertanian Bogor

Kota hujan Bogor juga mempunyai kampus kebanggaan. Apalagi kalau bukan Institut Pertanian Bogor (IPB). Kampus ini berdiri sejak 1963 dan terakreditasi dengan skor 375 atau sangat baik.IPB memiliki sembilan fakultas dan satu program pascasarjana juga diploma. Kampus ini cocok bagi mereka yang menyenangi ilmu agrikultur serta kekayaan sumber daya Indonesia. Di peringkat dunia IPB ada di level 813.

Universitas Diponegoro

Universitas Diponegoro terletak di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Kampus ini juga salah satu terbaik sejagat dengan posisi 1.102.Didirikan pada 1956 kampus ini sudah mencetak pelbagai akademisi cerdas. Ada 11 fakultas yang diajarkan yakni hukum, ekonomi dan bisnis, hingga ilmu budaya.

(mdk/din)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi AD Scientific Index 2024, UGM Menampati Peringkat Pertama
20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi AD Scientific Index 2024, UGM Menampati Peringkat Pertama

Berikut adalah rangkuman 20 universitas terbaik di Indonesia versi AD Scientific Index 2024. Di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Daftar 5 Perusahaan Indonesia yang Masuk Dalam Perusahaan Terbaik di Dunia
Daftar 5 Perusahaan Indonesia yang Masuk Dalam Perusahaan Terbaik di Dunia

Lima perusahaan Indonesia berhasil masuk dan menunjukkan prestasi yang membanggakan di tingkat global.

Baca Selengkapnya
Bikin Bangga! 9 Peneliti UI Masuk Top 2% Scientist Worldwide 2023, Ini Sosok-Sosoknya
Bikin Bangga! 9 Peneliti UI Masuk Top 2% Scientist Worldwide 2023, Ini Sosok-Sosoknya

Sembilan orang dosen dan peneliti Universitas Indonesia (UI) masuk dalam 2% Scientist Worldwide 2023

Baca Selengkapnya
UI Jadi PTN Paling Diminati, Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak Tahun Ini
UI Jadi PTN Paling Diminati, Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak Tahun Ini

Ketua Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Indonesia memaparkan daftar 20 PTN yang paling diminati.

Baca Selengkapnya
UGM jadi Kampus Terbaik Nomor Dua se-Indonesia, Tapi Paling Unggul Dalam Hal Ini
UGM jadi Kampus Terbaik Nomor Dua se-Indonesia, Tapi Paling Unggul Dalam Hal Ini

Menurut Rektor UGM, adanya pemeringkatan itu merupakan hal penting terutama dalam mengukur kualitas pendidikan di sebuah kampus.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sayangkan Perguruan Tinggi di Indonesia Tak Masuk Top 100 Dunia
Jokowi Sayangkan Perguruan Tinggi di Indonesia Tak Masuk Top 100 Dunia

Jokowi ingin SDM Indonesia tak hanya menguasai ilmu pengetahuan.

Baca Selengkapnya
Lewati Proses Panjang, UIR Akhirnya Raih Bintang 3 dari Lembaga Rekognisi Dunia
Lewati Proses Panjang, UIR Akhirnya Raih Bintang 3 dari Lembaga Rekognisi Dunia

Persiapan penilaian dimulai sejak November Tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Viral Video Wisudawan Bawa Poster 'Peringatan Darurat' di Upacara Wisuda, Ini Reaksi UI
Viral Video Wisudawan Bawa Poster 'Peringatan Darurat' di Upacara Wisuda, Ini Reaksi UI

Mahasiswa adalah warga negara yang memiliki hak dan kewajiban yang sama. UI menghormati hak setiap warganya dalam berpendapat dan mengemukakan pendapat.

Baca Selengkapnya
Peningkatan Kualitas Pendidikan Indonesia Sangat Lambat, Bappenas Beberkan Buktinya
Peningkatan Kualitas Pendidikan Indonesia Sangat Lambat, Bappenas Beberkan Buktinya

PISA menyebut peningkatan kualitas pendidikan Indonesia sangatlah lambat.

Baca Selengkapnya
20 PTN dengan Rata-Rata Nilai UTBK Tertinggi 2024, ITB Teratas
20 PTN dengan Rata-Rata Nilai UTBK Tertinggi 2024, ITB Teratas

Daftar dirilis hari ini oleh panitia pelaksana seleksi.

Baca Selengkapnya
Menhan Prabowo: Unhan Terapkan Standar Universitas Terbaik Dunia
Menhan Prabowo: Unhan Terapkan Standar Universitas Terbaik Dunia

Prabowo juga menyampaikan terima kasih kepada Rektor Unhan Letjen TNI Jonni Mahroza, Ph.D. dan rektor-rektor terdahulu.

Baca Selengkapnya
7 Dosen UGM Masuk Daftar Ilmuwan Paling Berpengaruh di Dunia
7 Dosen UGM Masuk Daftar Ilmuwan Paling Berpengaruh di Dunia

7 Dosen Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam daftar World's Top 2 Percent Scientist 2024 oleh Stanford University dan Elsevier.

Baca Selengkapnya