Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Lumpia, dari Lumpia Semarang sampai Lumpia Vietnam

6 Resep Lumpia, dari Lumpia Semarang sampai Lumpia Vietnam Ilustrasi lumpia. ©iStock/Tantri Setyorini

Merdeka.com - Lumpia termasuk jajanan yang populer di Indonesia. Makanan ini berasal dari warisan kuliner Tionghoa yang menyebar hingga ke seluruh dunia. Biasanya di luar negeri disebut spring roll atau summer roll.

Berikut ini Merdeka.com menyajikan berbagai resep lumpia.

1. Resep Lumpia Semarang

Lumpia Semarang memiliki ciri khas berupa kulit renyah dan isian rebung, ayam, udang, dan telur yang dimasak dengan bumbu kecap manis. Setelah itu disajikan dengan saus tauco manis yang khas, cabai rawit hijau, dan acar mentimun.

Berikut ini Merdeka.com menyajikan resep lumpia Semarang untuk Anda.

Bahan Kulit Lumpia:

  • 400 gram tepung terigu protein rendah
  • 320 ml air
  • 1 sendok makan telur ayam yang sudah dikocok
  • 1 sendok makan air kapur sirih
  • minyak goreng secukupnya
  • garam secukupnya
  • Bahan Isi:

  • 100 gram rebung, rebus dan iris bentuk korek api
  • 50 gram ayam, cincang kasar
  • 50 gram udang, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 batang bawang perai, iris halus
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 cangkir air
  • Saus Tauco:

  • 150 ml air
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sendok makan tauco manis
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan tepung tapioka
  • 1/4 sendok teh garam
  • Pelengkap:

  • acar mentimun secukupnya
  • cabai rawit hijau secukupnya
  • daun bawang secukupnya, potong ujung daun dan pangkalnya
  • Cara Membuat Isian Lumpia:

    1. Hal pertama yang dilakukan adalah membuat isian rebung. Tumis bawang putih dan bawang perai hingga harum. Masukkan daging ayam dan udang, kemudian aduk hingga berubah warna.
    2. Sisihkan tumisan ayam dan udang di tepi penggorengan, kemudian masukkan telur ayam. Aduk hingga menjadi orak arik, kemudian campur dengan tumisan ayam udang yang sudah dibuat tadi.
    3. Masukkan rebung, lalu bumbui dengan kecap manis, garam, gula, dan merica. Aduk rata dan tambahkan air, kemudian masak hingga airnya kering. Angkat dan sisihkan.

    Cara Membuat Kulit Lumpia:

    1. Langkah selanjutnya adalah membuat kulit lumpia. Ambil wadah, lalu masukkan garam, air kapur sirih dan air sebanyak 320 ml. Aduk sampai benar-benar rata.
    2. Siapkan wadah lain, kemudian masukkan tepung terigu. Tuangkan campuran air kapur sirih yang sudah dibuat tadi sedikit demi sedikit. Tambahkan 1 sendok makan telur ayam yang sudah dikocok, lalu uleni adonan hingga tercampur sempurna. Tambahkan 1 sendok makan minyak goreng, lalu uleni lagi. Setelah itu diamkan adonan kulit lumpia selama 30 menit.
    3. Nyalakan kompor, kemudian panaskan wajan antilengket dengan api sedang. Setelah wajan cukup panas, angkat dari kompor sebentar dan olesi dengan adonan kulit. Letakkan kembali di atas kompor dan masak sampai kulit matang dan bisa dikelupas. Ulangi langkah ini sampai seluruh adonan kulit lumpia habis.

    Cara Membuat Saus Tauco:

    1. Panaskan air, lalu masukkan tauco manis, gula pasir, bawang putih, dan garam.
    2. Jika sudah mendidih, masukkan tepung tapioka yang sudah diencerkan dengan 5 sendok makan air.
    3. Aduk rata hingga meletup-letup, lalu angkat dari kompor.

    Penyelesaian:

    1. Ambil selembar kulit lumpia, letakkan isian rebung, kemudian bungkus seperti amplop. Rekatkan ujung-ujungnya dengan larutan tepung kanji atau sagu.
    2. Goreng lumpia dengan minyak panas dan banyak sampai renyah. Angkat jika kulitnya sudah berwarna coklat keemasan.
    3. Sajikan dengan cabai rawit hijau, saus tauco, dan bawang daun berukuran kecil.

    Demikian resep lumpia Semarang otentik yang bisa Anda praktikkan.

    2. Resep Lumpia Isi Wortel dan Tauge

    Resep lumpia selanjutnya adalah resep lumpia isi wortel dan tauge. Cukup mudah dibuat, kok.

    Kulit Lumpia:

  • 300 ml air
  • 75 gram tepung terigu serbaguna
  • 25 gram tepung beras
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 2 sendok makan minyak sayur/minyak goreng
  • 1/2 sendok teh garam
  • Isian:

  • 2 batang wortel, serut
  • 100 gram tauge
  • 2 batang daun bawang, rajang
  • 1 batang seledri, iris halus
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan saus tiram
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • Cara Membuat Lumpia Isi Wortel dan Tauge:

    1. Campur semua bahan kulit, kemudian aduk-aduk hingga tak ada yang menggumpal lagi. Jika masih kurang halus, boleh disaring.
    2. Panaskan wajan anti-lengket. Olesi dengan sedikit minyak, kemudian panaskan. Ambil adonan sekitar setengah sendok sayur, kemudian tuangkan merata pada wajan. Masak sampai kulit matang. Lakukan sampai adonan kulit habis.
    3. Selanjutnya kita akan membuat isian lumpia. Seduh bihun dengan air panas hingga lunak, kemudian tiriskan airnya.
    4. Haluskan bawang merah dan bawang putih.
    5. Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bawang merah dan bawang putih. Kemudian masukkan daun bawang. Aduk sampai rata.
    6. Selanjutnya masukkan wortel dan seledri.
    7. Bumbui dengan saus tiram, garam, merica, dan sedikit gula. Masak sampai wortel matang. Lalu masukkan tauge dan aduk. Segera angkat dari kompor.
    8. Ambil selembar kulit, kemudian beri satu sendok penuh isian. Lipat seperti amplop.
    9. Goreng lumpia isi wortel dan tauge hingga berwarna kuning kecoklatan atau simpan di lemari es.

    Demikian resep lumpia isi wortel dan tauge. Sajikan lumpia isi bihun bersama cabai rawit atau saus sambal.

    3. Resep Lumpia Bihun

    Anda pun bisa menyajikan lumpia isi bihun sebagai cemilan di rumah. Bisa menggunakan kulit lumpia yang sudah jadi atau buat sendiri kulitnya dengan resep lumpia isi bihun berikut.

    Kulit Lumpia:

  • 300 ml air
  • 75 gram tepung terigu serbaguna
  • 25 gram tepung beras
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 2 sendok makan minyak sayur/minyak goreng
  • 1/2 sendok teh garam
  • Isian:

  • 1 keping bihun jagung/beras
  • 1 buah wortel besar, serut
  • 2 batang daun bawang, rajang
  • 1 batang seledri, iris halus
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan saus tiram
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • Cara Membuat Lumpia Isi Bihun:

    1. Campur semua bahan kulit, kemudian aduk-aduk hingga tak ada yang menggumpal lagi. Jika masih kurang halus, boleh disaring.
    2. Panaskan wajan anti-lengket. Olesi dengan sedikit minyak, kemudian panaskan. Ambil adonan sekitar setengah sendok sayur, kemudian tuangkan merata pada wajan. Masak sampai kulit matang. Lakukan sampai adonan kulit habis.
    3. Selanjutnya kita akan membuat isian lumpia. Seduh bihun dengan air panas hingga lunak, kemudian tiriskan airnya.
    4. Haluskan bawang merah dan bawang putih.
    5. Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bawang merah dan bawang putih. Kemudian masukkan daun bawang. Aduk sampai rata.
    6. Selanjutnya masukkan wortel, bihun, dan seledri.
    7. Bumbui dengan saus tiram, garam, merica, dan sedikit gula. Masak sampai bihun dan wortel matang.
    8. Ambil selembar kulit, kemudian beri satu sendok penuh isian bihun. Lipat seperti amplop.
    9. Goreng lumpia isi bihun hingga berwarna kuning kecoklatan atau simpan di lemari es.

    Demikian resep lumpia isi bihun. Sajikan lumpia isi bihun bersama cabai rawit atau saus sambal.

    4. Resep Sambosa (Lumpia Segitiga) Isi Daging

    Sambosa atau samosa adalah hidangan pembuka yang cukup populer di India dan negara-negara Asia lainnya. Berupa isian daging dan sayur yang dibungkus kulit tipis dan digoreng hingga renyah.

    Sambosa juga bisa dijadikan camilan teman minum teh atau kopi dan kami punya resep sambosa dengan isian ragout sayur dan kulit lumpia yang mudah dibuat.

    Bahan:

  • 25 lembar kulit lumpia siap pakai
  • Perekat:

  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 3 sendok makan air
  • Ragout:

  • 100 gram kentang, potong dadu
  • 200 gram daging sapi giling
  • 300 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan bumbu kari instan
  • 1 batang bawang perai, iris halus
  • 2 sendok makan tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 1 sendok makan tepung terigu, larutkan dengan sedikit air
  • minyak secukupnya, untuk menumis
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • Bumbu Halus:

  • 1/2 buah pala
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • Cara Membuat Sambosa:

    1. Langkah pertama adalah membuat ragout. Tumis bumbu halus hingga harum.
    2. Masukkan kentang, bawang perai, dan daging, lalu aduk rata. Bumbui dengan merica bubuk, bumbu kari, dan garam.
    3. Tuangkan susu, kemudian masak hingga sayur matang. Tambahkan tepung maizena dan terigu yang sudah dilarutkan dengan air untuk mengentalkannya. Jika ragout sudah matang, angkat dari kompor dan sisihkan.
    4. Siapkan kulit lumpia, kemudian isi dengan ragout dan lipat membentuk segitiga. Rekatkan dengan cairan maizena. Lakukan sampai adonan habis.
    5. Panaskan minyak dalam jumlah banyak. Goreng sambosa hingga berwarna kuning kecoklatan.

    Sajikan sambosa isi ragout dengan cabai rawit hijau. Bisa juga disajikan bersama saus sambal botolan.

    5. Resep Lumpia Vietnam

    Makanan yang satu ini disebut juga dengan nama Vietnamese summer rolls. Lumpia yang di negara aslinya disebut goi cuon ini disajikan dengan sayur-sayuran mentah, bihun tawar, timun, selada, mint, daging, dan udang rebus. Sementara kulitnya yang tipis transparan terbuat dari beras.

    Berikut ini bahan-bahan dan resep lumpia Vietnam yang segar.

    Bahan (untuk 10 buah):

  • 20 lembar vietnam rice paper (banh trang) ukuran 22 cm
  • air panas secukupnya (untuk melunakkan rice paper)
  • Soun Rebus:

  • 15 gram soun
  • secukupnya minyak wijen
  • Sayuran:

  • 4 lembar romaine lettuce
  • 1 buah timun ukuran sedang
  • 1 batang bawang perai, ambil putihnya saja
  • 1 buah avokad matang
  • 10 lembar perilla
  • 15 gram kacang tanah
  • Topping Udang:

  • 10 ekor udang ukuran sedang
  • 1,5 liter air
  • 1/2 sendok makan cuka
  • 1/2 sendok makan garam
  • secukupnya arak masak (bisa diskip)
  • Ayam Rebus:

  • 1 potong paha ayam
  • 2 sendok teh garam
  • air secukupnya (untuk merebus ayam)
  • Pelengkap:

  • secukupnya sambal bangkok
  • Cara membuat:

    1. Rebus atau rendam soun dalam air panas sampai lunak. Kemudian tiriskan airnya dan tuangi sedikit minyak wijen agar tidak menggumpal.
    2. Iris memanjang timun dan lettuce. Avokad dan bawang perai diiris tipis dengan potongan menyerong. Kacang tanah digerus kasar.
    3. Rebus udang yang sudah dikupas dan dibuang ekor serta kepalanya selama 1-2 menit. Kemudian tiriskan airnya dan rendam dalam larutan air, cuka, garam, dan arak masak. Setelah itu belah menjadi 2 bagian dan sisihkan.
    4. Rebus paha ayam di dalam air yang sudah dibubuhi garam. Setelah itu iris-iris seukuran satu suapan.
    5. Basahi rice paper dengan air panas agar lunak. Jangan sampai berkerut dan menempel.
    6. Ambil 2 lembar rice paper, kemudian tumpuk agar summer rolls tidak mudah sobek. Alasi dengan perilla, kemudian letakkan lettuce, avokad, ayam, soun, bawang perai, dan timun di satu sisi. Taburi kacang tanah,kemudian gulung rapi seperti amplop.
    7. Sebelum 2 gulungan terakhir, letakkan udang yang sudah dibelah 2 dengan sisi luar menghadap bawah.
    8. Sajikan summer rolls dalam keadaan utuh atau dipotong-potong dengan saus asam manis.

    Demikian resep lumpia Vietnam alias Vietnamese summer rolls.

    6. Resep Lumpia Keju Sederhana

    Cemilan yang sangat mudah dibuat ini cocok untuk teman santai saat hujan atau di malam hari yang dingin. Pada dasarnya ini adalah lumpia goreng yang diberi isian keju. Anda juga bisa menambahkan irisan sosis atau menggantinya dengan keju mozarella agar lebih enak.

    Berikut ini resep lumpia keju sederhana yang mudah dibuat.

    Bahan:

  • kulit lumpia secukupnya
  • 1 pak keju cheddar
  • minyak goreng secukupnya
  • Cara Membuat Lumpia Keju:

    1. Potong-potong keju cheddar dengan panjang 5 cm dan ketebalan 1 cm, kemudian bungkus dengan kulit lumpia. Rekatkan ujungnya dengan sedikit air.
    2. Goreng lumpia dalam minyak panas hingga berwarna keemasan. Sajikan hangat dengan saus, mayones, dan sambal.

    Demikian resep lumpia keju sederhana yang bisa Anda praktikkan dalam waktu singkat.

    Itulah resep-resep lumpia enak dan mudah untuk inspirasi hidangan di rumah. Selamat mencoba!

    (mdk/tsr)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Resep Lumpia Berbagai Isi, Cocok untuk Camilan Sore Hari
    Resep Lumpia Berbagai Isi, Cocok untuk Camilan Sore Hari

    Lumpia adalah makanan tradisional yang berasal dari Tiongkok.

    Baca Selengkapnya
    Resep Lumpia Daging Gurih, Cocok untuk Sajian Berbagai Acara
    Resep Lumpia Daging Gurih, Cocok untuk Sajian Berbagai Acara

    Lumpia daging memiliki tekatur renyah dan isi daging yang gurih.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Olahan Kulit Lumpia dengan Berbagai Kreasi, Bisa Jadi Ide Bekal Anak di Sekolah
    5 Resep Olahan Kulit Lumpia dengan Berbagai Kreasi, Bisa Jadi Ide Bekal Anak di Sekolah

    Berikut kumpulan resep olahan kulit lumpia dengan berbagai kreasi yang bisa menjadi ide bekal anak di sekolah.

    Baca Selengkapnya
    Resep Bumbu Lontong Sayur Gurih, Menu Lezat Mudah Dibuat
    Resep Bumbu Lontong Sayur Gurih, Menu Lezat Mudah Dibuat

    Lontong sayur merupakan hidangan tradisional khas Indonesia yang bersama sayur kuah santan gurih dan lezat.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Labu Siam Kuah Santan untuk Makan Malam, Enak dan Praktis
    6 Resep Labu Siam Kuah Santan untuk Makan Malam, Enak dan Praktis

    Lengkapi makan malam Anda dengan pilihan sayur santan dari labu siam yang lezat ini.

    Baca Selengkapnya
    Trik Sukses Membuat Lumpia Rebung Khas Semarang di Rumah
    Trik Sukses Membuat Lumpia Rebung Khas Semarang di Rumah

    Cara membuat lumpia rebung khas Semarang yang lezat dan renyah. Gunakan trik mudah untuk menghilangkan bau pesing!

    Baca Selengkapnya
    6 Olahan Kangkung Selain Tumis Praktis ala Rumahan, Ini Resepnya
    6 Olahan Kangkung Selain Tumis Praktis ala Rumahan, Ini Resepnya

    Ada banyak inspirasi menu olahan kangkung selain tumis yang bisa Anda coba!

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Pindang Tulang Iga Sapi Khas Palembang, Segar Kuahnya Bikin Ketagihan
    6 Resep Pindang Tulang Iga Sapi Khas Palembang, Segar Kuahnya Bikin Ketagihan

    Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.

    Baca Selengkapnya
    Resep Tahu Campur Enak dan Sederhana, Sajian Khas yang Menggugah Selera
    Resep Tahu Campur Enak dan Sederhana, Sajian Khas yang Menggugah Selera

    Tahu campur adalah hidangan khas Indonesia yang memiliki banyak peminat. Bahan dan resep yang sederhana akan menuntun Anda menciptakan olahan tahu yang lezat.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Sayur Labu Santan, Cocok untuk Teman Makan Ketupat
    7 Resep Sayur Labu Santan, Cocok untuk Teman Makan Ketupat

    Sayur labu santan dapat menjadi hidangan sederhana yang nikmat untuk disantap bersama ketupat lebaran.

    Baca Selengkapnya
    6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian
    6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian

    Jadikan makan siang Anda bersama keluarga lebih istimewa dengan resep-resep pilihan.

    Baca Selengkapnya
    Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba
    Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba

    Jawa Tengah terkenal sebagai daerah yang kaya akan makanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan Khas Jawa Tengah yang paling terkenal ini!

    Baca Selengkapnya