Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Manfaat Laos bagi Kesehatan, Tanaman Sederhana dengan Khasiat Luar Biasa

6 Manfaat Laos bagi Kesehatan, Tanaman Sederhana dengan Khasiat Luar Biasa manfaat lengkuas. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Laos merupakan salah satu jenis rempah-rempah yang berasal dari Asia. Mungkin sebagian orang mengenal laos dengan nama lengkuas. Laos sudah banyak digunakan sebagai penyedap dalam masakan yang populer digunakan di berbagai negara di Asia, termasuk Indonesia.

Laos merupakan salah satu jenis akar rimpang yang tumbuh di dalam tanah. Rempah ini memiliki tekstur kulit yang kasar serta daging yang keras dan bersekat. Selain dapat digunakan sebagai bahan penyedap rasa, laos memiliki manfaat lainnya yang dapat menyehatkan tubuh.

Laos diketahui memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan. Senyawa ini dapat digunakan untuk melindungi sel-sel dalam tubuh dari virus radikal bebas. Kandungan polifenol yang ada di dalamnya juga bermanfaat untuk meningkatkan memori, dan menurunkan gula darah serta menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).

Orang lain juga bertanya?

Selain itu, laos juga bermanfaat untuk mengatasi masalah dalam tubuh lainnya. Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa manfaat laos yang bisa Anda dapatkan.

Mengobati Diabetes

diabetes

2012 Merdeka.com

Manfaat laos yang pertama sebagai obat diabetes. Lengkuas dipercaya ampuh untuk mengatasi penyakit diabetes. Laos memiliki efek antibakteri yang dapat menghilangkan bakteri patogen yang menjadi penyebab penyakit diare, seperti laktosa dan fruktosa.

Tidak hanya itu, laos juga dapat menghambat metabolisme karbohidrat dan meminimalkan lonjakan glukosa dalam darah. Hal ini menjadikan manfaat nutrisi yang ada di dalam laos setara dengan obat antidiabetik sintetik.

Obat herbal ini juga kaya akan antioksidan yang dapat melindungi hati dan pankreas Anda dari kerusakan. Kandungan polifenol, alkaloid, triterpen, steroid, dan karbohidrat yang aktif bekerja di dalam laos dapat melindungi organ tersebut.

Mengatasi Batuk dan Sakit Tenggorokan

ilustrasi batuk

medicalnewstoday.com

Manfaat laos yang kedua untuk meringankan penyakit tenggorokan dan batuk. Penyakit batuk dan sakit tenggorokan yang mengganggu dapat diatasi dengan mengonsumsi lengkuas. Laos dapat bertindak sebagai ekspektoran dan berguna untuk mengobati penyakit pernapasan, seperti batuk dan sakit tenggorokan.

Anda dapat mencampur bubuk lengkuas atau beberapa irisan laos ke dalam air panas, lalu tambahkan jeruk nipis ke dalamnya. Biarkan hingga beberapa menit, lalu setelah tidak terlalu panas Anda dapat mengonsumsinya dan sakit tenggorokan pun akan reda.

Merawat Kulit

kulit remaja

2012 Merdeka.com

Manfaat laos yang ketiga dapat berguna pada kulit. Laos juga memiliki manfaat untuk menyehatkan kulit dan membuatnya lebih halus. Kandungan antioksidan yang ada di dalam laos memiliki efek positif untuk mencegah radikal bebas yang masuk ke tubuh.

Obat herbal ini juga kaya akan vitamin C yang berperan dalam peremajaan sel-sel kulit dan menjaga kulit tampak lebih muda. Selain itu, laos juga dapat digunakan untuk menyembuhkan berbagai penyakit kulit, seperti panu, luka bakar, gatal-gatal, hingga alergi.

Anda dapat menggunakan laos sebagai bahan pengobatan alami untuk kesehatan kulit. Caranya dengan mengoleskan daging laos pada area kulit yang terinfeksi atau terkena panu sebanyak dua sampai tiga kali dalam sehari.

Namun, jika Anda memiliki alergi terhadap udang, ikan, atau berbagai makanan laut yang dapat membuat kulit Anda gatal, minum racikan potongan laos setiap hari dapat menjadi pilihan untuk menghilangkan alergi.

Melindungi Otak

ilustrasi otak manusia

2012 Merdeka.com

Manfaat laos berikutnya dapat menyehatkan otak. Laos diyakini dapat meningkatkan kemampuan kognitif. Laos memiliki sifat anti-inflamasi yang berguna sebagai perlindungan pada otak. Bahan bumbu dapur ini juga dapat mengurangi degenerasi otak yang berkaitan dengan usia.

Tak hanya itu, laos juga memiliki kandungan fitonutrien yang dapat menekan protein TNF-alpha untuk melawan depresi. Anda dapat mengonsumsi laos dengan menjadikannya bumbu masakan sehingga kesehatan otak Anda bisa terjaga dan mengurangi risiko terkena Alzheimer.

Mencegah Kanker dan Tumor

ilustrasi kanker kulit

Shutterstock/Robert Kneschke

Manfaat laos yang lain yaitu bisa mencegah munculnya tumor dan kanker. Laos dipercaya bisa mencegah penyakit mematikan seperti tumor dan kanker. Kandungan zat antioksidan yang ada di dalamnya mampu memperbaiki sel-sel tubuh akibat radikal bebas dan berbagai racun yang mudah masuk ke dalam tubuh.

Selain itu, komponen laos yang bernama galangin memiliki sifat antikanker yang dapat mencegah kanker paru-paru dan kanker payudara. Zat ini juga sangat efektif untuk menyembuhkan kanker kulit melanoma, hepatoma, dan kanker usus besar.

Manfaat lainnya juga bisa menjadi penghambat jalur enzim xanthin yang memicu perkembangan tumor. Anda dapat mengonsumsi laos dengan cara menambahkannya ke dalam masakan agar terhindar dari penyakit kronis.

Memengaruhi Kesuburan Pria

8 alasan kesehatan perlunya berhubungan seks saat hamil

Thinkstock photos/Getty Images

Manfaat laos yang terakhir dapat meningkatkan kesuburan pria. Akar laos dapat meningkatkan motilitas dan jumlah sperma sehingga meningkatkan kesehatan umum bagi para pria.

Jumlah motilitas dan sperma yang meningkat juga dapat mempengaruhi pembuahan. Bagi pria, sangat disarankan untuk mengonsumsi laos, baik menjadi bumbu masakan atau sebagai minuman. Rempah alami ini efektif guna meningkatkan kesuburan karena aman digunakan dan tidak memiliki efek samping. (mdk/ank)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Daun Sembung untuk Kesehatan, Bisa Dijadikan Obat begini Cara Menggunakannya
Manfaat Daun Sembung untuk Kesehatan, Bisa Dijadikan Obat begini Cara Menggunakannya

Daun sembung ini mengandung beragam senyawa aktif yang memiliki sifat antiinflamasi, antimikroba dan juga antioksidan sehingga bisa menyehatkan manusia.

Baca Selengkapnya
Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis
Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan, Punya Nutrisi Tinggi dan Bisa Cegah Penyakit Kronis

Bukan hanya enak, buah lontar mempunyai ragam manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Baca Selengkapnya
Selain Memperbanyak ASI, Ini 11 Khasiat Daun Katuk untuk Kesehatan
Selain Memperbanyak ASI, Ini 11 Khasiat Daun Katuk untuk Kesehatan

Daun katuk, dengan bentuknya yang lonjong dan corak keperakan di bagian tengah, biasanya diolah menjadi sayur bening bersama jagung manis dan wortel.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Manfaat Daun Pakis bagi Kesehatan, Tingkatkan Imun hingga Menyehatkan Jantung
Manfaat Daun Pakis bagi Kesehatan, Tingkatkan Imun hingga Menyehatkan Jantung

Daun pakis termasuk tanaman liar yang kaya manfaat.

Baca Selengkapnya
13 Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan Tubuh, Bantu Hambat Perkembangan Sel Kanker
13 Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan Tubuh, Bantu Hambat Perkembangan Sel Kanker

Berikut manfaat daun kelor yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
Luar Biasa! Ternyata Lingkungan Hijau Beri Banyak Manfaat Bagi Pertumbuhan Tulang Anak, Ini Kata Peneliti
Luar Biasa! Ternyata Lingkungan Hijau Beri Banyak Manfaat Bagi Pertumbuhan Tulang Anak, Ini Kata Peneliti

Benarkah lingkungan hijau beri banyak manfaat bagi pertumbuhan tulang anak? Simak penjelasan berikut ini.

Baca Selengkapnya
6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya
6 Jenis Beras di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya

Beras merupakan salah satu sumber makanan pokok memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
15 Manfaat Daun Binahong untuk Kesehatan, Termasuk Turunkan Kolesterol dan Menyehatkan Jantung
15 Manfaat Daun Binahong untuk Kesehatan, Termasuk Turunkan Kolesterol dan Menyehatkan Jantung

Manfaat daun binahong untuk menjaga kesehatan, salah satunya adalah untuk menurunkan kolesterol.

Baca Selengkapnya
25 Manfaat Daun Singkong, Dapat Menurunkan Kolesterol dan Mengatasi Diare dengan Efektif
25 Manfaat Daun Singkong, Dapat Menurunkan Kolesterol dan Mengatasi Diare dengan Efektif

Daun singkong memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya