Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Cara Bikin Bakso Sapi Ala Rumahan, Enak dan Praktis

8 Cara Bikin Bakso Sapi Ala Rumahan, Enak dan Praktis 6 Cara Membuat Bakso Sapi Kenyal, Enak dan Mudah Dipraktikkan. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Bakso merupakan salah satu makanan populer di tengah masyarakat Indonesia. Keberadaannya selalu dicari para penikmatnya yang berasal dari berbagai kalangan dan usia.

Tak hanya dijual di restoran mewah, bakso juga banyak dijual dalam gerobak keliling. Saking populernya bakso, kamu bisa menemukannya di seluruh wilayah di Indonesia. Meskipun begitu, karena resepnya yang cukup mudah maka bagi kamu yang penasaran juga bisa membuatnya sendiri di rumah.

Selain bisa berkreasi sendiri, memasak bakso di rumah juga bisa jadi kegiatan menarik di akhir pekan bersama keluarga. Bukan hanya enak, bahan-bahan untuk membuat bakso juga sangat mudah kamu temui di pasaran.

Ada banyak varian bakso yang bisa kamu coba bikin di rumah. Salah satunya adalah bakso sapi. Berikut 8 cara bikin bakso sapi ala rumahan yang telah dirangkum merdeka.com melalui brilio.net pada Jumat, (09/07/2021).

Bakso Sapi

ilustrasi bakso sapi

©Shutterstock

Bahan-bahan:250 gram daging sapi giling100 gram sagu tani2 putih telur ayam250 gram daging ayam giling100 ml air esair secukupnya (untuk merebus)1 bungkus Nutrijell plain

Bumbu halus:7 siung bawang putih1/2 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir2 sendok teh garam

Bahan kuah:2 siung bawang putih, memarkan1 liter air kaldu ayam/sapi1 1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk

Taburan:3 siung bawang putih, iris tipis dan goreng1 batang seledri, iris halus2 butir bawang merah, iris tipis dan goreng

Langkah:

  1. Campur semua bahan bakso, kemudian masukkan bumbu bakso.
  2. Bulatkan bakso dengan bantuan dua buah sendok makan. Kemudian langsung masukkan ke dalam air rebusan yang sudah dipanaskan sampai mendidih. Masak sampai bakso mengambang, kemudian angkat dari air rebusan dan tiriskan airnya
  3. Untuk membuat kuah, tumis bawang putih yang sudah dimemarkan, garam, dan merica bubuk dengan sedikit minyak. Masukkan ke dalam kaldu ayam/sapi
  4. Rebus kuah bakso sampai mendidih, kemudian taburi dengan duo bawang goreng dan seledri

Bakso Sapi Tahu

tahu bakso tuna

Brilio.net/ Instagram @banususanto ©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:250 gram daging sapi giling1 butir telur15 biji tahu goreng kopong75 gram tepung tapioka1 batang daun bawang, iris halus

Bumbu halus:5 siung bawang putih1/4 sdt merica bubuk1/4 sdt baking powdergaram secukupnya1/2 sdt kaldu sapi bubuk

Cara membuat:

  1. Campur daging sapi giling, tepung tapioka, daun bawang, telur, dan bumbu halus
  2. Lubangi salah satu sisi tahu, kemudian isi dengan adonan bakso yang sudah dibuat tadi
  3. Siapkan panci kukusan, kemudian kukus tahu bakso hingga padat dan matang. Waktu pengukuran kurang lebih 15 menit

Bakso Sapi Bayam

6 cara membuat bakso sapi kenyal enak dan mudah dipraktikkan

©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

300 gram daging sapi, cincang100 gram es batu, memarkan1/2 sdt merica bubuk75 gram daun bayam, blansir dan cincang halus75 gram tepung kanjiKaldu sapi1 siung bawang putih1 sdm susu bubuk1 sdt garam

Cara membuat:

  1. Masukkan daging sapi dan bahan lainnya ke dalam food processor, proses hingga lembut
  2. Bentuk adonan daging dengan sendok hingga bulat.
  3. Rebus dalam air mendidih hingga mengapung, angkat dan tiriskan
  4. Sajikan dengan kaldu sebagai pelengkap. Bisa juga digoreng agar lebih gurih dan nikmat

Bakso Sapi Tanpa Tepung

6 cara membuat bakso sapi kenyal enak dan mudah dipraktikkan

©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:1/2 kg daging sapi giling1 sdt baking powder1 butir telur utuh3 putih telur10 siung bawang putih, goreng2 sdm bawang merah goreng1 sdt lada bubukgaram dan kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Semalam sebelum membuat bakso, bekukan daging dalam freezer.
  2. Sebelum membuat bakso, keluarkan daging dari dalam freezer dan biarkan setengah mencair
  3. Kocok lepas putih telur dan telur utuh jadi satu
  4. Cincang daging giling setengah beku
  5. Masukkan bawang putih, bawang goreng, kaldu bubuk, lada, dan garam serta baking powder dalam blender
  6. Tambahkan kocokan telur dan daging cincang. Blender semua sampai lumat dan halus. Bekukan kembali dalam freezer selama kurang lebih satu jam
  7. Panaskan air dalam panci sampai mendidih. Keluarkan adonan bakso dan buat bola-bola bakso. Masak bakso dalam air mendidih sampai mengapung
  8. Bakso yang mengapung tandanya sudah matang. Angkat dan masukkan dalam air es agar bakso kenyal

Bakso Bakar Sapi Mentega

bakso bakar madu

Instagram @susie.agung ©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:250 gram bakso1 sdm saus sambal1 sdt saus tiramlada bubuk secukupnya1 sdm saus tomat1/2 sdt madu2 siung bawang putih, dihaluskanmentega secukupnya

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan untuk saus (kecuali bakso). 
  2. Olesi bakso dengan bahan saus. Lalu panggang di atas teflon atau panggangan.

Bakso Daging Sapi Rawit

ilustrasi bakso

cookpad.com

Bahan-bahan:1 kg daging cincang segarsecukupnya garam, merica, gula8 butir es batu4 sdm tepung tapioka3 sdm baking powder (opsional)secukupnya cabe rawitplastik food processor/blender dan sarung tangan

Cara membuat:

  1. Siapkan daging cincang dan food processor/blender. Bisa menggunakan tangan, asal adonan dibentuk hingga kalis
  2. Masukkan 500 gr daging, kemudian giling bersamaan dengan 4 buah es batu. Sertakan tepung tapioka dan baking powder.
  3. Setelah cukup halus, masukkan sisa 500 gr dagingnya dengan seluruh sisa es batu beserta garam, merica, dan gula secukupnya
  4. Rebus air hingga cukup panas kemudian angkat dan taruh di dekat kita. Air ini akan digunakan untuk merendam adonan bakso yang telah dibulat-bulatkan. Jangan terlalu panas, karena dapat membuat baksonya jadi lembek. Iris cabe rawit dan tumis sesuai selera
  5. Buat pentol bakso sesuai keinginan. Caranya dengan mengambil segenggam adonan, kemudian tekan ke arah ibu jari hingga membentuk bulat. Tekan bagian tengahnya, dan masukkan cabe rawit kemudian dibulatkan lagi seperti semula
  6. Masukkan pentol bakso ke air yang telah diangkat tadi, bakso bisa diangkat setelah semuanya mengapung ke permukaan

Bakso Daging Sapi Isi Keju

6 cara membuat bakso sapi kenyal enak dan mudah dipraktikkan

©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

250 gram daging sapi1/2 sdt garam1/2 sdt penyedap rasa1 liter air untuk merebus100 gram tepung kanji100 gram keju cheddar, potong dadu1 siung bawang putih, haluskan1/2 sdm minyak ayam1/2 sdt penyedap rasa1/4 sdt merica1/4 sdt pala1/4 sdt penyedap rasaes batu secukupnya1 liter kaldu sapi1/2 sdt garam1/4 sdt merica

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan bakso kecuali keju dan air. Setelah semua tercampur haluskan dalam food processor atau blender sampai benar-benar halus
  2. Masak air sampai mendidih. Cetak bakso bulat-bulat dengan tangan dan isi bagian tengah dengan keju
  3. Masukkan bakso dalam air yang mendidih dan masak sampai bakso mengapung (kurang lebih 5 menit), angkat
  4. Panaskan kaldu sampai mendidih di panci terpisah, masukkan bakso yang sudah matang
  5. Masukkan minyak, garam, penyedap rasa dan juga merica.
  6. Bakso siap disajikan

Bakso Goreng Sapi dan Sayur

resep bakso goreng

©2020 Merdeka.com/Cookpad/Dini Saraswati

Bahan-bahan:

500 gram dada ayam100 ml kaldu ayam1 sendok makan minyak wijen150 gram tepung tapioka2 butir telur, ambil putihnya2 buah wortel, cincang dadu4 batang daun bawang, iris halus2 siung bawang putihGaram secukupnyaGula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih dada ayam, ambil dagingnya kemudian haluskan bersama bawang putih, putih telur dan kaldu ayam hingga halus
  2. Tuang dalam mangkok bersih, tambahkan minyak wijen, wortel dan daun bawang. Aduk hingga rata
  3. Tambahkan tepung tapioka lalu aduk hingga rata
  4. Panaskan minyak goreng, lalu goreng adonan sedikit demi sedikit. Cetak dengan menggunakan sendok. Pastikan minyak goreng panas sempurna untuk menghasilkan bakso goreng yang masak sempurna. Goreng hingga bakso berwarna kuning keemasan.
  5. Bakso Goreng Ayam dan Sayuran siap disajikan
(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Resep Bakso Daging Sapi Berbagai Kreasi yang Lezat & Empuk, Cocok Jadi Menu Makan Siang
6 Resep Bakso Daging Sapi Berbagai Kreasi yang Lezat & Empuk, Cocok Jadi Menu Makan Siang

Berikut resep bakso daging sapi berbagai kreasi yang lezat dan empuk, cocok menjadi menu makan siang.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Bakso Sapi Ala Rumahan yang Lezat dan Mudah Dibuat
Cara Membuat Bakso Sapi Ala Rumahan yang Lezat dan Mudah Dibuat

Merdeka.com merangkum informasi tentang cara membuat bakso sapi ala rumahan yang lezat dan mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
4 Resep Bakso Praktis, Kenyal dan Gurih Dijamin Sukses untuk Sajian Lebaran Hari Kedua
4 Resep Bakso Praktis, Kenyal dan Gurih Dijamin Sukses untuk Sajian Lebaran Hari Kedua

Di antara berbagai pilihan menu hidangan lebaran, bakso tetap menjadi primadona yang tak pernah gagal menggugah selera.

Baca Selengkapnya
8 Resep Kuah Bakso Sapi Rumahan, Gurih dan Nikmat
8 Resep Kuah Bakso Sapi Rumahan, Gurih dan Nikmat

Resep kuah bakso sapi ini bisa dipraktikkan di rumah. Sederhana dan mudah.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Bakso Sapi Gurih dan Empuk, Mudah Dipraktikkan
Cara Membuat Bakso Sapi Gurih dan Empuk, Mudah Dipraktikkan

Bakso sapi bisa disajikan dengan kuah atau disantap sebagai camilan ringan.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Menyiapkan Bakso Goreng yang Nikmat di Rumah
Cara Mudah Menyiapkan Bakso Goreng yang Nikmat di Rumah

Bakso goreng yang simpel tak hanya bisa jadi camilan keluarga, tapi juga bisa jadi bekal sekolah anak yang lezat dan kayak gizi.

Baca Selengkapnya
6 Resep Bakso Keju Lumer Kekinian ala Rumahan, Cocok untuk Ide Jualan
6 Resep Bakso Keju Lumer Kekinian ala Rumahan, Cocok untuk Ide Jualan

Bakso dengan isian keju bisa menjadi santapan sekaligus ide jualan yang unik.

Baca Selengkapnya
7 Resep Kuah Bakso Sapi Gurih dan Lezat, Lengkapi Hidangan Makan Malam
7 Resep Kuah Bakso Sapi Gurih dan Lezat, Lengkapi Hidangan Makan Malam

Pastikan kuah bakso sapi Anda gurih dan dibumbui dengan bahan-bahan yang tepat.

Baca Selengkapnya
10 Resep Bumbu Kuah Bakso Istimewa yang Segar & Mudah Dibuat, Kaya Cita Rasa Rempah Pilihan
10 Resep Bumbu Kuah Bakso Istimewa yang Segar & Mudah Dibuat, Kaya Cita Rasa Rempah Pilihan

Berikut resep bumbu kuah bakso istimewa yang segar dan mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
5 Resep Bakso Sapi yang Lezat dan Kenyal, Cara Membuatnya Gampang Banget
5 Resep Bakso Sapi yang Lezat dan Kenyal, Cara Membuatnya Gampang Banget

Resep bakso sapi menjadi salah satu resep yang paling banyak dicari oleh masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
5 Resep Kuah Bakso yang Gurih, Sedap dan Dijamin Bikin Ketagihan Seperti Abang Tukang Bakso
5 Resep Kuah Bakso yang Gurih, Sedap dan Dijamin Bikin Ketagihan Seperti Abang Tukang Bakso

Sebagai salah satu ikon kuliner Indonesia, kuah bakso juga penting untuk diperhatikan resepnya karena memengaruhi rasa bakso secara dominan.

Baca Selengkapnya
Cara Buat Kuah Bakso Sederhana, Enak dan Menggugah Selera
Cara Buat Kuah Bakso Sederhana, Enak dan Menggugah Selera

Cara buat kuah bakso sederhana ini mudah dipraktikan.

Baca Selengkapnya