Begini Sensasi Mancing di Situ Sedong Cirebon, Disuguhi Pemandangan Cantik Gunung Ciremai
Situ Sedong dibangun pada masa pemerintahan Kolonial Belanda. Konstruksinya dimulai pada 1910 dan selesai pada 1918.
Situ Sedong dibangun pada masa pemerintahan Kolonial Belanda. Konstruksinya dimulai pada 1910 dan selesai pada 1918.
Begini Sensasi Mancing di Situ Sedong Cirebon, Disuguhi Pemandangan Cantik Gunung Ciremai
Cirebon merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang kaya akan sejarah dan keindahan alam. Salah satu permata tersembunyi yang memiliki daya pikat di daerah ini adalah Situ Sedong.
Dalam bahasa Cirebon, "Situ" artinya danau dan "Sedong" merupakan nama wilayah.
Situ ini diketahui berada di tiga desa yakni Desa Karangwuni, Desa Sedonglor, dan Desa Panongan di Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon.
-
Mengapa Curug Cikotak menjadi pilihan wisata di Serang? Tak hanya sekadar tujuan wisata, Curug Cikotak juga menjadi saksi keindahan alam Banten yang belum banyak dikenal. Tempat ini sekaligus menjadi alternatif wisata di Serang, yang tak selalu harus laut dan sejarah.
-
Bagaimana cara menikmati suasana di Situ Gede? Saat mengunjungi destinasi wisata ini Anda dapat melakukan aktivitas memancing ataupun sekedar berjalan-jalan menikmati udara sejuk Bogor.
-
Bagaimana cara menikmati Situ Cibulakan? Di sini, Anda dapat bersantai sambil menikmati kolam pemandian umum yang memiliki air jernih.
-
Dimana Curug Cinangsi berada? Letaknya tak jauh dari jalan utama kampung dan bisa terlihat langsung dari sisi jalan.
-
Bagaimana menikmati Situ Cipanten? Ada berbagai cara untuk menikmati indahnya wisata di Situ Cipanten. Pertama, pengunjung bisa duduk-duduk di pinggir danau sembari memandangi keindahannya.
-
Bagaimana cara menikmati keindahan Curug Cikondang? Perjalanan menuju air terjun ini memanjakan mata dengan kebun teh dan lahan pertanian yang asri.
Bagi para pehobi memancing, lokasi ini tentu sudah familiar.
Siapapun yang berburu ikan di sini, siap-siap ditemani oleh indahnya Gunung Ciremai di sisi selatan, dengan pemandangan perairan yang tenang.
Lokasi ini jadi salah satu referensi wisata slow living yang bisa dikunjungi untuk rehat sejenak dari hiruk pikuk perkotaan yang sibuk.
Dulunya untuk Aliri Perkebunan Tebu Zaman Belanda
Mengutip laman Budaya Indonesia, Situ Sedong ini diketahui dibangun pada masa pemerintahan Kolonial Belanda. Konstruksinya dimulai pada 1910 dan selesai pada 1918.
Kemudian di awal 1921 situ ini mulai diisi air, dengan fungsi sebagai saluran irigasi untuk mendukung perkebunan tebu di Pabrik Gula Sindanglaut.
Awal abad ke-20, industri gula memang tengah meningkat. Pemerintah Belanda mengupayakan keberhasilannya dengan membangun fasilitas penunjang seperti danau buatan untuk irigasi tebu.
Seiring berubahnya zaman, Situ Sedong kini telah mengalami perubahan fungsi. Kini, setu ini tidak lagi hanya menjadi sumber air bagi perkebunan tebu, melainkan juga menjadi sumber air irigasi bagi pertanian para petani juga kebutuhan pariwisata.
Mudah Dijangkau dengan Deretan Fasilitas
Akses menuju lokasi wisata di Situ Sedong sangatlah mudah karena jalannya sudah diaspal dengan baik, memungkinkan kendaraan roda dua maupun roda empat untuk mencapainya tanpa kesulitan.
Dalam kanal Youtube Cirebonkab TV, berbagai fasilitas telah tersedia di kawasan wisata Situ Sedong, seperti area parkir yang luas, toilet, warung wisata, spot foto menarik, gazebo, area camping ground, dan tempat memancing yang nyaman.
Waktu terbaik untuk berkunjung ke sini adalah saat pagi mulai pukul 07:00 WIB ataupun sore hari mulai pukul 15:00 WIB sampai petang. Di jam-jam itu, pemandangan golden hour-nya begitu memanjakan mata.
Mancing Sambil Ditemani Gunung Ciremai yang Gagah
Satu hal yang mungkin jadi alasan utama kawasan ini layak untuk dikunjungi adalah keindahan pemandangannya.
Bayangkan, saat tengah menunggu ikan, para pemanding akan ditemani oleh gagahnya Gunung Ciremai di wilayah selatan.
Gunung itu seakan menemani dengan setia pemancing yang sudah mulai berdatangan sejak pagi hari.
Selain itu, teduhnya pepohonan juga jadi daya tarik bagi para pemancing. Menunggu ikan terasa berbeda, karena ditemani megahnya Gunung Ciremai dan syahdunya kawasan kebun warga juga mampu memanjakan para pemancingnya.
Wisatawan juga bisa menaiki perahu mengelilingi Situ Sedong.