Ditawar Miliaran Rupiah karena Sempat Viral Tahun Lalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Abah Jajang
Sempat viral karena punya pemandangan sangat indah dan ditawar hingga miliaran, begini kondisi terbaru rumah Abah Jajang.
Sempat viral karena punya pemandangan sangat indah dan ditawar hingga miliaran, begini kondisi terbaru rumah Abah Jajang.
Ditawar Miliaran Rupiah karena Sempat Viral Tahun Lalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Abah Jajang
Tahun lalu, rumah Abah Jajang viral di berbagai media sosial karena pemandangannya yang memukau. Rumah Abah Jajang ini menghadap langsung ke pematang sawah, sungai jernih, dan tebing hijau yang terdapat air terjun di tengahnya.
Saking viralnya, rumah Abah Jajang bahkan sempat ditawar hingga lebih dari Rp2 miliar. Namun Abah Jajang tidak ingin menjual rumahnya yang sudah puluhan tahun ia tempati ini.
Rumah ini juga sempat membuat banyak orang datang hingga rumput di halamannya rusak. Setahun berlalu, begini kondisi terbaru rumah Abah Jajang.
Di awal video, akun TikTok @aipputraa mengunggah tampak samping rumah ini. Ia pun menuliskan "Rumah viral yang ditawar seharga kurang lebih Rp2 M tahun lalu, sekarang gimana ya kondisinya?" ujarnya membuka video.
Dilihat dari kejauhan, rumah Abah Jajang masih tampak sama seperti tahun lalu. Potret ini diambil dari atas rumah abah sehingga menampilkan bunga-bunga kuning yang mekar di sekitar rumahnya.
Dilihat lebih dekat, rumah Abah Jajang juga masih tampak sama. Dalam potret ini, dinding rumah abah masih sama terbuat dari anyaman. Di depannya pun terdapat beberapa bangku untuk duduk-duduk santai.
Bagian dalamnya juga masih tampak tak jauh berbeda. Meski rumah ini terlihat sederhana, rumah Abah Jajang tampak rapi, bersih, dan nyaman untuk ditinggali. Tampak juga Abah Jajang dan istrinya sedang bersantai sambil melihat ke luar jendela.
tiktok.com
Kondisi di sekitar rumah Abah Jajang juga masih sama indahnya dengan tahun lalu. Sungai di dekat rumah abah Jajang masih mengalir deras dan jernih. Wah, tampak sangat menyegarkan ya. Hamparan sawahnya juga masih tampak hijau dan asri.
Halaman rumah abah yang sempat rusak rumputnya pun telah kembali menghijau. Dari sini, kita juga masih bisa menikmati pemandangan Curug Citambur yang sangat indah. Tempat ini kini juga sering kedatangan tamu yang ingin kamping dengan tenda seperti dalam potret ini.