Anies: Kita Semua Memiliki Tanggung Jawab Menuntaskan Janji Kemerdekaan
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengungkapkan bahwa Jakarta menjadi simbol pernyataan bahwa kemerdekaan merupakan keinginan seluruh bangsa Indonesia. Bukan hanya tujuan yang dikejar segelintir orang.
Dia mengatakan, sekitar satu bulan setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia, ratusan ribu warga Jakarta berkumpul di lapangan Ikada. Lokasi tersebut diketahui sebagai kawasan Monas di masa lalu.
"1 bulan kemudian 19 September 1945 lebih dari 300.000 penduduk di Jakarta berkumpul di lapangan IKADA sekarang kawasan Monas, 300.000 itu kira-kira separuh penduduk Jakarta," kata Anies dalam upacara HUT ke-76 RI, di Balai Kota, Jakarta, Selasa (16/8).
-
Apa makna utama dari kemerdekaan bagi bangsa Indonesia? 'Kemerdekaan adalah fondasi kekuatan bangsa kita. Selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus!'
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa yang memproklamasikan kemerdekaan Indonesia? Pada tanggal 17 Agustus 1945, Hatta bersama Soekarno resmi memproklamasikan kemerdekaan Indonesia di Jalan Pegangsaan Timur, Jakarta.
-
Apa yang dicapai oleh DKI Jakarta? Sebanyak 267 kelurahan yang berada di wilayah administratif DKI Jakarta kini telah sepenuhnya berpredikat sadar hukum.
-
Siapa yang mengapresiasi DKI Jakarta? Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H. Laoly mengapresiasi pemerintah DKI Jakarta yang berhasil mewujudkan pencapaian 100 persen Kelurahan Sadar Hukum.
-
Kenapa Abdurrahman Baswedan ingin Indonesia merdeka? Sebagai keturunan Timur Tengah, Abdurrahman ingin Indonesia jadi rumah keduanya yang berdaulat dan terbebas dari Belanda.
"Penduduk Jakarta di masa itu adalah 600.000 orang dan 300.000 berkumpul di sebuah lapangan mereka menyatakan bahwa kemerdekaan ini bukan kemauan sekelompok orang, kemerdekaan ini adalah benar-benar kemauan kita," lanjut dia.
Tekanan kolonialisme, lanjut Anies, dialami oleh seluruh rakyat. Tekanan itu nyata dalam situasi tidak terdidik, kurang gizi, miskin, dan tidak punya kesempatan untuk berkembang yang dirasakan selama ratusan tahun.
"Karena itu bangsa ini tidak mau lagi menerima adanya kolonialisme. Bukan hanya sekelompok orang terdidik yang mengatakan menolak kolonialisme. Tapi seluruh unsur bangsa ini," tegas dia.
Dia pun menegaskan bahwa pernyataan merdeka yang dilontarkan bangsa Indonesia bukan sekadar untuk menggulung kolonialisme. Melainkan juga pernyataan untuk menggelar keadilan sosial dan kesejahteraan.
"Karena gelaran keadilan gelaran kesejahteraan itulah yang dimau bangsa Indonesia. memilih merdeka karena menyatakan tidak pada keterbelakangan, kekurangan gizi, ketidakterdidikan. Kita ingin dengan merdeka kita bisa merasakan keadilan sosial, bisa merasakan kesejahteraan," urai dia.
"Ingatlah bahwa ini adalah perjuangan seluruh bangsa. Saat ini tanggung jawab untuk menggelar keadilan sosial, menggelar kesejahteraan ada pada pundak kita masing-masing. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk menuntaskan janji kemerdekaan itu. Janji kemerdekaan kita adalah melindungi, memajukan kesejahteraan umum, dan itu artinya kita yang berdiri di tempat ini punya tanggung jawab untuk menuntaskannya," tandas dia.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anies menggelar upacara 17 Agustus di Waduk Lebak Bulus.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan hal itu usai melaksanakan konsolidasi dengan Warga Kota di Kantor Jakarta Inisiatif, Jakarta Selatan, Jumat (21/6).
Baca SelengkapnyaAnies menegaskan tidak akan membiarkan bangsa jatuh terhadap kelompok tertentu yang berusaha berkuasa.
Baca SelengkapnyaCalon Presiden (Capres) Anies Baswedan menyampaikan visinya di pemilihan presiden (pilpres) adalah agar terwujud pembangunan yang adil makmur untuk semua.
Baca SelengkapnyaPuan menyebut kesejahteraan rakyat sebagai tujuan dari kemerdekaan harus dapat dipastikan dicapai.
Baca SelengkapnyaAnies juga berharap agar Jakarta bisa terus menjadi pusat perekonomian setelah tidak lagi berstatus sebagai ibu kota.
Baca SelengkapnyaAnies menjawab, bahwa saat ini partai politik tengah memutuskan diantara dua pilihan.
Baca SelengkapnyaMomen itu terjadi saat warga perwakilan dari Jakarta Barat dan Jakarta Selatan menyampaikan aspirasinya kepada Anies.
Baca SelengkapnyaAnies ingin memerdekakan masyarakat yang saat ini dalam kondisi terhimpit.
Baca SelengkapnyaSoal kemampuannya bertutur kata, Anies menyebut hal itu anugerah dari Tuhan.
Baca SelengkapnyaAnies tiru salam kebangsaan ala Soekarno, pekikkan merdeka dengan tangan terbuka bukan mengepal
Baca SelengkapnyaAnies menegaskan, Indonesia hari ini membutuhkan pemerataan pertumbuhan.
Baca Selengkapnya